Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Penonton Bakar Venue Konser Lentera Festival, Vendor Minta Keadilan

Reporter

image-gnews
Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penonton konser Lentera Festival di Lapangan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang mengamuk dengan membakar venue, Ahad malam, 23 Juni 2024. Mereka mengamuk lantaran konser tak juga dibuka padahal sudah membayar tiket sebesar Rp 115 ribu. Akibatnya, panggung yang sudah dibuat beserta peralatan sound system rusak lantaran dibakar dan diremukkan penonton yang kalap. Aksi itu membuat vendor peralatan sound system dan panggung mengalami kerugian ratusan juta rupiah. 

Massa Menjarah Properti Vendor di Konser Lentera Festival

Aksi massa tak hanya membakar dan meremukkan peralatan panggung. Mereka juga menjarahnya. Terlihat dari video yang diunggah di akun Instagram @soundtainment pada Ahad malam memperlihatkan penonton menjarah barikade panggung hingga peralatan musik. "Akibat masalah keuangan, Lentera Festival dibatalkan. Tetapi beberapa penonton membakar panggung dan juga menjarah properti seperti barikade dan simbal. Kami tahu kau sangat emosional karena pembatalan tetapi kau tak perlu bertindak seperti orang bodoh," tulis The Soundtainment pada keterangan unggahan. 

Di Instagram Story, mereka juga membuat unggahan yang menunjukkan kejengkelan pada penonton lantaran membakar properti milik vendor. Padahal vendor juga belum mendapatkan pembayaran penuh penyewaan properti mereka untuk keberlangsungan konser. "Aduh itu yang dibakar kepunyaan vendor bukan penyelenggara acara. Ah gak asik nih penonton kayak gini," tulis The Soundtainment di atas video yang memperlihatkan panggung tengah dibakar. 

Unggahan berikutnya, The Soundtainment menyorot aksi perusakan terhadap properti vendor. Terlihat tiga orang di tengah sorakan penonton lainnya yang menyemangati aksi ketiganya saat meremukkan drum. "Lo semua yang dukung aksi perusakan alat band, kampungan. Gue harap para pelaku yang rusakin alat band ini diusut biar mereka gak nunjukin jiwa kampungan kayak gini," tulis The Soundtainment. 

Vendor Dirugikan Dua Kali

Akun ini juga menuntut keadilan bagi vendor, sebagai pihak yang paling dirugikan dalam kasus ini. Mereka mengalami kerugian dua kali: Pembayaran belum sepenuhnya dan peralatan dibakar/dojarah penonton. Mereka mendesak kepolisian mengusut para penonton yang merusak dan menjarah properti vendor. "Vendor juga EO bodong. Sudah saatnya penonton konser bersikap dewasa!" demikian bunyi layar yang diunggah mereka. 

Pada keterangan unggahan, The Soundtainment juga meminta Guyon Waton dan NDX A.K.A sebagai pengisi acara untuk turut menyuarakan hal ini. "Jangan cuma minta dibayar lunas aja selaku musisi tetapi harus peduli juga dengan kerugian pihak vendor," tulis mereka. Unggahan ini juga diunggah dua grup musik dangdut asal Yogyakarta, Guyon Waton dan NDX A.K.A di akun Instagram mereka. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari unggahan Info Konser Musik, terlihat pihak vendor yang menjerit lantaran properti mereka dirusak. "Gue juga rugi nih. Enggak dibayar kabur, Makanya panitia gue cari, gue ketemu gue b*nuh ini. Berapa duit ini, dihancurin ratusan juta," teriak seorang pria dari vendor yang propertinya dirusak dan dibakar massa. 

Panitia penyelenggara Lentera Festival sendiri juga mengunggah foto ketua mereka beserta identitas KTPnya. "PELAKU! BERNAMA: MUHAMMAD DIAN PERMANA ANGGA. Kami segenap panitia juga dirugikan oleh orang tersebut. Oknum ini membawa kabur duit sebanyak ratusan juta! uang yang seharusnya dibayar untuk keperluan malah dibawa kabur, dan kita ditinggalkan begitu saja," tulis mereka.

Peristiwa ini bermula pembatalan konser yang sedianya siap dimulai pada pukul 19.00. Namun, hingga satu jam sebelum acara, panitia belum menyelesaikan pembayaran honor pengisi acara yang sudah melakukan check sound. Dalam perjanjian yang ditandatangani Dian Permana kepada Guyon Waton dan NDX A.K.A, ia berjanji melunasi honor mereka maksimal satu jam sebelum acara digelar. Alih-alih menyelesaikan pembayaran, Dian diduga kabur dengan membawa uang ratusan juta rupiah itu. Penonton yang terlanjur membeli tiket pun marah dan meluapkan kekesalannya dengan membakar dan merusak properti milik vendor. 

Pilihan Editor: Konser Lentera Festival Dibakar Massa, Guyon Waton dan NDX A.K.A Minta Maaf Batal Manggung

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ Ungkap Keistimewaan Konser Super Diva

3 jam lalu

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ sebagai 3 Diva saat menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ Ungkap Keistimewaan Konser Super Diva

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ mengungkapkan berbagai hal menarik dari konser Super Diva yang akan digelar pada 2 November 2024.


Narrow Head, Band Alternative Rock Asal AS Manggung di Jakarta Hari Ini

18 jam lalu

Grup musik rock, Narrow Head. Foto: Instagram.
Narrow Head, Band Alternative Rock Asal AS Manggung di Jakarta Hari Ini

Narrow Head, band rock asal Texas, tampil di Jakarta malam ini dengan musik alternatif mereka.


5 Serba-serbi Menjelang Konser Super Diva

22 jam lalu

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
5 Serba-serbi Menjelang Konser Super Diva

Konser Super Diva akan diadakan di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, pada Sabtu, 2 November 2024


Konser Lentera Festival Tangerang Batal, Ketua Panitia Ditangkap Polisi hingga Kerugian Vendor

1 hari lalu

Kondisi panggung konser Lentera Festival sebelum dibakar dan dirusak penonton. Foto: Instagram Lentera Festival.
Konser Lentera Festival Tangerang Batal, Ketua Panitia Ditangkap Polisi hingga Kerugian Vendor

Panitia penyelenggara acara itu diduga melakukan penggelapan dan penipuan yang mengakibatkan konser batal yang memicu kekisruhan


Mengenal NDX A.K.A, Grup Musik Hip-hop Asal Yogyakarta yang Konsernya Selalu Dipadati Penonton

1 hari lalu

Penampilan grup musik asal Jogja NDX AKA Familia saat tampil di panggunh Pekan Gembira Ria di JIexpo, Jakarta, Sabtu, 2 Desember 2023. Penampilan NDX AKA disambut meriah dengan membawakan sejumlah lagu-lagu dangdut hip hop yang di cover sepeti Nike Ardila, Deddy Dores, hingga lagu penyanyi lawas lainya. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Mengenal NDX A.K.A, Grup Musik Hip-hop Asal Yogyakarta yang Konsernya Selalu Dipadati Penonton

NDX A.K.A diisi oleh dua anak muda yakni Yonanda Frisna Damara (Nanda) dan Fajar Ari (PJR MC).


Demi Puaskan Penonton, Panggung Konser Super Diva Dibuat 360 Derajat dan Bertingkat

1 hari lalu

(kiri-kanan) Erwin Gutawa, Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, dan  Jay Subiyakto saat menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
Demi Puaskan Penonton, Panggung Konser Super Diva Dibuat 360 Derajat dan Bertingkat

Jay Subiyakto menjelaskan konsep panggung 360 derajat dan bertingkat di konser Super Diva yang bisa memuaskan para penonton dari segala sisi.


Gabungkan 6 Penyanyi, Erwin Gutawa Pastikan Konser Super Diva Beri Sensasi Berbeda

1 hari lalu

(kiri-kanan) Lyodra, Erwin Gutawa, dan Kris Dayanti menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
Gabungkan 6 Penyanyi, Erwin Gutawa Pastikan Konser Super Diva Beri Sensasi Berbeda

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya akan berkolaborasi menjadi sebuah tim dalam konser Super Diva.


Konser Super Diva akan Hadirkan Kolaborasi 3 Diva dan Super Girls

1 hari lalu

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya menghadiri konferensi pers konser Super Diva di Senayan, Jakarta pada Rabu, 26 Juni 2024. TEMPO/Marvela
Konser Super Diva akan Hadirkan Kolaborasi 3 Diva dan Super Girls

3 Diva (Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ) dan Super Girls (Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya) akan bersatu di konser Super Diva.


All Access to Rossa 25 Shining Years, 5 Hal tentang Film Dokumenter Ini

1 hari lalu

Rossa. Foto: Instagram.
All Access to Rossa 25 Shining Years, 5 Hal tentang Film Dokumenter Ini

Penyanyi Rossa akan merilis film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years


Fakta di Balik Konser Terakhir Elvis Presley, 2 Bulan Kemudian Raja Rock and Roll Tewas di Kamar Mandi

1 hari lalu

Musisi dunia yang terkenal dengan penampiannya yang enerjik yang dijuluki sebagai King of Rock & Roll, Elvis Presley diketahui meninggal dunia karena overdosis pada 16 Agustus 1977. Tewasnya Elvis masih banyak perdebatan karena hasil otopsi Elvis disembunyikan oleh Ibu tirinya. telegraph.co.uk
Fakta di Balik Konser Terakhir Elvis Presley, 2 Bulan Kemudian Raja Rock and Roll Tewas di Kamar Mandi

Elvis Presley konser terakhir kali di Indianapolis, Amerika Serikat, pada 26 Juni 1977. Dua bulan kemudian, Raj Rock and Roll ditemukan tewas.