Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Film Horor Mickey Mouse Rilis Trailer Usai Steamboat Willie Jadi Domain Publik

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Mickey's Mouse Trap. Foto: YouTube/Simon Phillips Actor
Mickey's Mouse Trap. Foto: YouTube/Simon Phillips Actor
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Karakter Mickey Mouse akan mengambil peran penting dalam film komedi horor garapan sutradara Jamie Bailey. Trailer perdananya dirilis setelah Steamboat Willie atau Mickey Mouse versi 1928 resmi memasuki domain publik pada Senin, 1 Januari 2024.

Teror Mickey Mouse di Arena Hiburan

Filmnya diberi judul Mickey's Mouse Trap. Dalam sinopsisnya, film horor ini akan menceritakan sekumpulan anak muda, salah satuya bernama Alex yang baru berulang tahun ke-21. Ia terjebak di arena hiburan pada shift malam sehingga teman-temannya memutuskan untuk mengejutkannya, tetapi seorang pembunuh bertopeng berpakaian seperti Mickey Mouse memutuskan untuk memainkan permainannya sendiri dengan mereka dan dia harus bertahan hidup.

Trailernya menampilkan seseorang dengan kostum Mickey Mouse, mengenakan sesuatu yang menyerupai jersey hoki tanpa huruf, menyerang korban dan menguntit orang lain. Trailer tersebut juga menampilkan tulisan, “Tempat bersenang-senang, tempat berteman, tempat berburu. Tikusnya sudah keluar.”

"Kami hanya ingin bersenang-senang dengan semuanya. Maksudku, Mickey Mouse-nya Steamboat Willie yang membunuh orang. Itu konyol. Kami menjalankannya dan bersenang-senang melakukannya dan menurut saya itu terlihat," kata Jamie Bailey.

Film ini dibintangi oleh Sophie McIntosh, Callum Sywyk, Allegra Nocita, Ben Harris, Damir Kovic, Mackenzie Mills, Nick Biskupek dan Simon Phillips, serta diproduksi oleh Paul Whitney, Mark Popejoy, Alexander Gausman dan Andrew Agopsowicz, dengan rekan produksi Mem Ferda dari Filmcore.

Film ini belum memiliki tanggal rilis, namun produser menargetkannya pada Maret 2024. Tidak jelas apakah ada distributor atau platform apa yang dituju oleh produsen.

Teror Mickey Mouse di Kapal Feri

Poster film komedi horor Mickey Mouse versi Steamboat Willie karya sutradara Steven LaMorte. Foto: Instagram/@stevenlamorte

Film komedi horor lainnya adalah karya sutradara Steven LaMorte. Berbeda dari Mickey's Mouse Trap, Steven LaMorte belum mengumumkan judul film berdasarkan debut kartun Mickey Mouse itu. Namun, ia sudah mengunggah poster filmnya di akun Instagram pribadi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kisahnya akan mengikuti seekor tikus sadis akan menyiksa sekelompok penumpang kapal feri yang tidak menaruh curiga. Produksi akan dimulai pada musim semi mendatang.

“Steamboat Willie telah membawa kegembiraan bagi generasi ke generasi, namun di balik tampilan luarnya yang ceria terdapat potensi teror yang murni dan tak terbendung,” kata Steven LaMorte dalam siaran persnya, dikutip Variety. “Ini adalah proyek yang saya impikan, dan saya tidak sabar untuk mengungkapkan gambaran memutarbalikkan karakter tercinta ini kepada dunia.”

Disney Lepas Hak Cipta Mickey Mouse

Hak cipta Disney atas Steamboat Willie berakhir pada Senin, 1 Januari 2024 bersamaan dengan haknya atas versi asli Mickey dan Minnie Mouse. Namun ia masih memegang hak cipta untuk versi karakter yang lebih familiar. Disney mengatakan pihaknya juga akan waspada dalam mempertahankan merek dagangnya. Perusahaan dapat menuntut atas dugaan dukungan atau afiliasi dengan mereknya.

“Tentu saja, kami akan terus melindungi hak-hak kami atas versi lebih modern dari Mickey Mouse dan karya-karya lain yang tetap memiliki hak cipta, dan kami akan berupaya melindungi terhadap kebingungan konsumen yang disebabkan oleh penggunaan tidak sah atas Mickey dan karakter ikonik kami lainnya," kata Disney dalam sebuah pernyataan bulan lalu.

Dalam film tersebut, karakter tersebut bahkan tidak akan dipanggil Mickey Mouse. Sebaliknya, dia akan menggunakan Steamboat Willie.

VARIETY | THE HOLLYWOOD REPORTER

Pilihan Editor: Sejarah Studio Walt Disney: Dari Film Hitam Putih hingga Berwarna

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Maraknya Film Horor Tidak Meneror Pembaca Sastra Horor

4 jam lalu

Sejumlah penulis horor menggunakan beragam pendekatan dan penggalian ide dalam berkarya.
Maraknya Film Horor Tidak Meneror Pembaca Sastra Horor

Mengapa kenaikan jumlah peminat film horor tak sejalan dengan jumlah pembaca sastra horor?


Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

5 jam lalu

Poster drama Korea
Serial Crash akan Tayang di Disney+ Hotstar

Serial kriminal Crash akan tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 13 Mei 2024


Mengenal Terowongan Juliana yang Populer setelah Muncul di Film Siksa Kubur

4 hari lalu

Terowongan Juliana (Kemendikbud.go.id)
Mengenal Terowongan Juliana yang Populer setelah Muncul di Film Siksa Kubur

Terowongan Juliana merupakan konstruksi yang unik dengan tikungan di bagian tengahnya, dulunya merupakan jalur kereta api.


Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

5 hari lalu

Karakter Disney menyambut para pengunjung yang datang ke Disneyland Shanghai di Shanghai, Cina, 11 Mei 2020. Untuk menikmati beragam wahana, pengujung harus menjalani prosedur kesehatan dan keselamatan yang ditingkatkan. REUTERS/Aly Song
Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya


5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

6 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

Uncle Samsik adalah salah satu drakor yang paling ditunggu di tahun 2024 ini.


Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

12 hari lalu

Buzz Lightyear dan Woody dalam film Toy Story. Foto: Instagram/@toystory
Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

Toy Story 5 akan rilis tahun 2026


Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

17 hari lalu

Son Sukku dan Kim Da Mi, pemeran drakor Nine Puzzle. Korb.com
Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

Drakor bergenre thriller Nine Puzzles dikabarkan akan tayang di Disney+


Serba-serbi Film Horor The First Omen, Lebih Seram Mana Dibandingkan The Omen 1976?

19 hari lalu

The First Omen. Foto: m.21cineplex.com.
Serba-serbi Film Horor The First Omen, Lebih Seram Mana Dibandingkan The Omen 1976?

Film horor The First Omen telah tayang di bioskop, mengulang kengerian di film The Omen 1976. Lebih horor mana?


Hari Raya Horor

20 hari lalu

Hari Raya Horor

Film horor Siksa Kubur karya Joko Anwar dan Badarawuhi di Desa Penari karya Kimo Stamboel berebut penonton di bioskop pada masa libur Lebaran.


Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

21 hari lalu

Poster film Siksa Kubur. Dok. Poplicist
Review Film Siksa Kubur: Horor Religi yang Dikemas Rapi dan Punya Makna Mendalam

Siksa Kubur dimainkan oleh para aktor terbaik nomine dan penerima Piala Citra Festival Film Indonesia (FFI).