Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tampilkan Seni Jeprut di Australia, Seniman Tisna Sanjaya Bakar Patung Ibu Bumi

image-gnews
Bagian dari pertunjukan seni jeprut dan instalasi berjudul Rakus (Greed/Gierig) karya Tisna Sanjaya di Australia. (Dok.Pribadi)
Bagian dari pertunjukan seni jeprut dan instalasi berjudul Rakus (Greed/Gierig) karya Tisna Sanjaya di Australia. (Dok.Pribadi)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Perupa Tisna Sanjaya bersama seniman tradisional menampilkan pertunjukan seni jeprut dan instalasi berjudul Rakus (Greed/Gierig) di Gedung Long House dan Galeri Contemporary Art Tasmania di Australia yang berlangsung sejak 9 Juni hingga 1 Juli 2023. Pada salah satu bagian pertunjukannya, Tisna membakar patung Ibu Bumi. “Sampai hangus jadi debu, tergerus oleh kerakusan hegemoni kekuasaan ekonomi dan politik,” katanya lewat keterangan tertulis, Senin, 26 Juni 2023.

Libatkan Penari Ronggeng Gunung dan Pengunjung

Karya yang dikuratori oleh Lisa Campbell Smith itu juga melibatkan Raspi seorang penari ronggeng gunung, pemain kecapi Ayi Ruhyat, musisi terompet Yoyon Darsono, Iyay pemain kendang, pematung Hari dan Hani Abadi, penari Nanu Munajar, dan seniman film Deny Tri Ardianto. Mereka diundang ke acara festival Dark Mofo di Kota Hobart, Tasmania. 

Dalam aktivitas seni jeprut ini, kata Tisna, seniman menampilkan ekspresi dan bergotong royong melalui keindahan, nilai-nilai etik dan spiritual, serta daya seni mengenai ketamakan atau kerakusan. Juga soal manusia yang senantiasa lengah dalam bersikap terutama pada lingkungan sehingga menimbulkan kerusakan alam dan menggerus keasrian bumi. Kegelisahan itu mereka ungkapkan lewat seni pertunjukan selama 9 malam yang diiringi musik dan tarian tradisional.

Dalam pertunjukan yang disaksikan sekitar 30 ribu orang pengunjung itu, Tisna ikut membuat seni cetak tubuh pada 99 helai kain. Proses berkarya itu berlangsung interaktif dengan melibatkan pengunjung memakai bahan alam seperti serbuk kunyit kuning, cabe merah, jahe, dan arang. Pengunjung misalnya ikut mencetak tubuhnya, membantu pencetakan, menyiapkan bahan, melabur kain dengan lem organik.

Kolaborasi Seni Tradisi Sunda dan Nilai Spiritual Islam

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kolaborasi itu sambil diiringi tabuhan musik Sunda dan tarian yang atraktif sehingga menghangatkan suasana di tengah kondisi cuaca dingin. Menurut Tisna, garapan dan tema yang diangkat merupakan kolaborasi seni tradisi Sunda dengan nilai-nilai spiritual Islam yang berlandaskan semangat seni kontemporer. 

Pada bagian lain dari sebagian dokumentasi video dan foto yang dikirimkan, Tisna terlihat memasang sebuah patung besar bersosok perempuan. Tingginya sekitar 5-6 meter yang berdiri di atas semacam perahu. Kedua tangan patung itu memegang bendera berkain putih dan hitam. Simbol Ibu Bumi itu kemudian dibakar hingga menyisakan kerangka logam di dalamnya. 

Pilihan Editor: Seniman Tisna Sanjaya Berkreasi di Gedung Heritage Hancur

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

1 hari lalu

Sejumlah paus pilot yang terdampar di Pantai Cheynes, Australia 25 Juli 2023. Courtesy of Allan Marsh/Cheynes Beach Caravan Park/via REUTERS
Ratusan Paus Pilot Terdampar di Australia Barat, Apa Keunikan Paus Ini?

Sekitar 140 paus pilot yang terdampar di perairan dangkal negara bagian Australia Barat. Apakah jenis paus pilot itu?


Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

1 hari lalu

Karya Dzikra Afifah berjudul Fragilization by Landscape(Kathe Kollwitz Appropriation) berukuran 33 x 35 x 27 cm. (Dok.Orbital).
Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.


Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

2 hari lalu

Hormati hak cipta! TEMPO/Fahmi Ali
Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

Hari Kekayaan Intelektual Sedunia diperingati setiap 26 April. Begini latar belakang penetapannya.


Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

4 hari lalu

Indonesia dan Australia Memperluas Kemitraan di Bidang Pajak pada Senin, 22 April 2024. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia di Jakarta
Direktorat Jenderal Pajak dan Australia Kerja Sama bidang Pertukaran Informasi Cryptocurrency

Kesepakatan kerja sama ini dirancang untuk meningkatkan deteksi aset yang mungkin memiliki kewajiban pajak di kedua negara.


Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

4 hari lalu

Pemerintah Australia pada 23 April 2024, meresmikan fase baru Program Investing in Women. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia
Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia


Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

4 hari lalu

Seniman JR, yang mendesain sleeper train L'Observatoire milik Venice Simplon-Orient-Express. (dok. Belmond)
Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman


PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

4 hari lalu

CEO SpaceX dan Tesla, dan Pemilik Twitter, Elon Musk. REUTERS/Gonzalo Fuentes
PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.


Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

5 hari lalu

Selama empat tahun Badan Karantina Kementerian Pertanian tidak bisa mengekspor buah manggis ke Tiongkok
Kemendag Dorong Ekspor Buah Manggis ke Australia, Butuh Penyedia Jasa Iradiasi

Kemendag mendorong ekspor buah sebagai implementasi perjanjian Indonesia-Australia Comprehensive Economic Partnership Agreement (IA-CEPA).


4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

5 hari lalu

Korban penusukan di Australia. Istimewa
4 Fakta Tentang Kasus Penusukan di Sydney: Mengincar Wanita hingga Seorang Bayi Jadi Korban

Berikut fakta-fakta soal kasus penusukan di Mall Bondi Sidney pekan lalu yang menghebohkan Australia.


Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

5 hari lalu

Pelatih Australia U-23 Tony Vidmar . Foto : AFC
Kegagalan di Piala Asia U-23 2024 Tak Akan Ganggu Prospek Pemain Muda Australia

Tony Vidmar mengaku tersingkirnya Timnas Australia U-23 di Piala Asia U-23 2024 tak akan mengganggu prospek jangka panjang para pemain.