Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

9 Pematung Lulusan ITB Gelar Karya Bersama di Galeri Soemardja

image-gnews
ematung lulusan ITB menggelar pameran karya bersama di Galeri Soemardja, 22 Juni -6 Juli 2023. (ANWAR SISWADI)
ematung lulusan ITB menggelar pameran karya bersama di Galeri Soemardja, 22 Juni -6 Juli 2023. (ANWAR SISWADI)
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Sebagian pematung lulusan Institut Teknologi Bandung menggelar pameran bersama di Galeri Soemardja ITB sejak 22 Juni hingga 6 Juli 2023. Berjudul "Jejak Langkah, Patung Kami Ada," acara itu melibatkan sembilan orang seniman lintas generasi. “Bandung gudang pematung tapi pamerannya kurang,” kata Hilman Syafriadi, panitia pameran, Kamis, 22 Juni 2023.  

Seniman patung yang terlibat yaitu Alfiah Rahdini, Gustian Rachmadi, Harry Suliztiarto, Hilman Syafriadi, Ketut Winata, dan Koko Sondaka yang juga melakukan art performance. Kemudian Lucky Trias Krishna Pandji, Miky Endro Santoso, dan Pius Prio Wibowo. Menurut Hilman, alumni ITB secara khusus jarang yang membuat pameran patung. “Ternyata masih ada yang berkarya dan sering pameran di luar Bandung,” ujarnya.

Pameran Pematung ITB untuk Ajak Kenali Sifat dan Perlakuan 

Setelah hampir 60 tahun Studio Patung di Fakultas Seni Rupa dan Desain ITB berdiri, namun alumninya yang masih berkiprah sebagai pematung kini tergolong jarang. Lewat pameran ini, mereka mengajak publik untuk mengenali beragam sifat serta perlakuan atas material yang menjadi salah satu perkara penting dalam seni patung. Karya yang ditampilkan merupakan hasil kreasi lima tahun terakhir.

Patung karya Harry Suliztiarto yang berjudul Lisung Lumengis. (ANWAR SISWADI)

Beberapa seniman yang menampilkan karya patung buatan 2022-2023 misalnya Ketut Winata. Dia mengolah kawat menjadi 'Kursi Daun' yang bentuknya seperti daun dengan lipatan di bagian tengahnya. Kemudian 'Orchid Chair' yang bentuknya mekar seperti bunga anggrek. Sementara Alfiah Rahdini merancang karya instalasi video dan miniatur patungnya yang sempat dipajang di ruang publik dengan sosok Sailor Moon berhijab berjudul 'Sailor Moonah #3'. 

Jejak Pengaruh Tiga Guru Besar ITB

Koko Sondaka lewat judul patung berjudul '17 Pesan Cinta', menyusun kotak-kotak berbahan kuningan yang saling berhubungan. Sementara Lucky Trias Krishna Pandji menggubah batu andesit menjadi patung sesosok ayam berjudul Kok Petok. Adapun Miky Endro Santoso yang menggarap karya berjudul 'Traces of My Work Creation Process', membuat sesosok ikan dan memajangnya bersama aneka peralatan keras yang digunakan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pematung dan mantan dosen ITB Rita Widagdo yang membuka pameran Jejak Langkah, Patung Kami Ada di Galeri Soemardja ITB, Kamis 22 Juni 2023. (ANWAR SISWADI)

Berbeda dengan seniman lainnya, Pius Prio Wibowo menampilkan aneka patung karyanya pada rak berjudul 'The Rack 1'. Sementara Gustiyan Rahcmadi menggunakan kayu angsana yang dibentuk seperti topi lebar dengan judul Cembung-Cekung. Seniman lain yaitu Harry Suliztiarto meracik potongan kayu, besi beton, kawat, pipa, plat besi, pada karya patung berjudul Suluk 63. Sedangkan di karya Lisung Lumengis, pengunjung bisa menginjak pedal elektronik agar patungnya bisa bergerak dan bersuara.

Menurut Danuh Tyas dari Galeri Soemardja, pameran ini ikut menunjukkan jejak pengaruh tiga guru yang berbeda karakter dan unsur pada karya patung. Studio Patung ITB pada awalnya diampu oleh seniman But Mochtar, Gregorius (G.) Sidharta, dan Rita Widagdo. 

Pilihan Editor: Ada yang Tidak Suka Patung Jokowi Ngebut, Nyoman Nuarta: Wajar Saja

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kisah Hieronimus Jevon Valerian, Wisudawan ITB dengan IPK Sempurna 4

28 menit lalu

Hieronimus Jevon Valerian, wisudawan S1 Institut Teknologi Bandung (ITB) program studi Aktuaria, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) sempurna 4.00. Dok ITB
Kisah Hieronimus Jevon Valerian, Wisudawan ITB dengan IPK Sempurna 4

Begini cerita Hieronimus Jevon Valerian yang kerap mengorbankan waktu luang untuk belajar dan memanfaatkan waktu selama berkuliah di ITB.


Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

22 jam lalu

Anggota tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember atau Unej (dari kiri) Bima Satria Yudhanto, Carel Aditya Saputra, dan Daniel Chrisna Putra. Mereka memenangi Bridge Design Competition (BDC) 2024 yang diselenggarakan Nanyang Technological University Singapore . Foto: Humas Universitas Jember
Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.


Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

1 hari lalu

Mahasiswa ITB menggelar aksi menolak skema pembayaran uang kuliah melalui platform pinjaman online di depan gedung Rektorat ITB, Bandung, Senin, 29 Januari 2024. Keluarga Mahasiswa ITB mencatat ada 120 orang mahasiswa yang menunggak Uang Kuliah Tunggal atau UKT dan terancam tidak bisa mengikuti kuliah atau dipaksa cuti kuliah. TEMPO/Prima Mulia
Top 3 Tekno: Kenaikan UKT, Proyek Google untuk Israel, Polusi Udara dan Cina

Berita tentang kenaikan UKT di ITB masih mengisi Top 3 Tekno Berita Terkini.


Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

2 hari lalu

Kampus Institut Teknologi Bandung (ITB) Cirebon terdiri dari dua lokasi, yaitu di Kampus Arjawinangun dan Kampus Watubelah dan untuk Kampus Arjawinangun diproyeksikan akan menampung sekitar 10 ribu mahasiswa. (ANTARA/HO-Humas ITB)
Kenaikan UKT di ITB dan Temuan Senyawa Penghambat Kanker Mengisi Top 3 Tekno Hari Ini

Kenaikan UKT bagi mahasiswa angkatan 2024 di ITB memuncaki Top 3 Tekno Tempo hari ini, Sabtu, 4 Mei 2024.


ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

2 hari lalu

Wisuda pertama ITB tahun akademik 2023/2024, di Auditorium Sasana Budaya Ganesha, Sabtu, 28 Oktober 2023. Dokumentasi: ITB.
ITB Naikkan UKT Mahasiswa 2024, Segini Perkiraan Besarannya

ITB menaikkan UKT untuk para mahasiswa angkatan 2024. Kenaikannya berkisar 15 persen dibanding angkatan sebelumnya.


Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

2 hari lalu

Nila Armelia Windasari, S.A., M.B.A, Ph.D. (Humas ITB/Anggun Nindita)
Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

Nila Armelia Windasari, dosen muda ITB menceritakan pengalamannya meraih gelar doktor di usia 27 tahun.


KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

3 hari lalu

Aksi buruh pada peringatan May Day di Taman Cikapayang, Bandung, Jawa Barat, 1 Mei 2024. Selain diikuti buruh atau pekerja aksi ini diikuti oleh para pekerja informal, mahasiswa, dan aktivis, dan komunitas, untuk menggaungkan masalah dampak omnibus law pada masalah lingkungan, upah, hak pekerja, sampai konflik lahan. TEMPO/Prima mulia
KM ITB Desak Pemerintah Cabut UU Cipta Kerja dan Cegah Eksploitasi Kelas Pekerja

Keberadaan UU Cipta Kerja tidak memberi jaminan dan semakin membuat buruh rentan.


Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

5 hari lalu

Petugas menyiapkan perangkat komputer untuk pelaksanaan UTBK-SNBT di Universitas Pembangunan Nasional
Agar Peserta Tetap Rapi, Panitia UTBK SNBT 2024 Sediakan Kemeja dan Sepatu Pinjaman

Mengatasi peserta yang berpakaian kurang pantas, panitia UTBK SNBT 2024 menyediakan kostum pinjaman, umumnya berupa kemeja dan sepatu.


Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

5 hari lalu

Ilustrasi UTBK (ujian tulis berbasis komputer). TEMPO/Prima Mulia
Cara Panitia Pengawas UPI hingga Unpad Cegah Upaya Kecurangan UTBK

Pusat Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Bandung menerapkan berbagai macam cara untuk mengantisipasi kecurangan saat UTBK SNBT 2024


Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

5 hari lalu

Tirta Mandira Hudhi alias dr. Tirta mengikuti wisuda setelah lulus program magister administrasi bisnis atau MBA dari ITB. (Dok. Humas ITB).
Lulus Magister Administrasi Bisnis ITB, Influencer Dokter Tirta Raih Predikat Cumlaude

Bersama lulusan lain, dokter Tirta menghadiri Sidang Terbuka Wisuda Kedua ITB Tahun Akademik 2023/2024 di Gedung Sabuga, ITB.