Superhero DC Bersatu di Justice League  

Reporter

Senin, 24 Juli 2017 13:42 WIB

Justice League. JUSTICELEAGUETHEMOVIE.COM

TEMPO.CO, Jakarta - Satu tahun setelah trailer film Justice League dirilis, para tokoh superhero DC berkumpul kembali di Comic-Con untuk menampilkan trailer berdurasi empat menit dari film yang akan tayang pada November 2017 itu. Trailer tersebut dibuka dengan adegan Wonder Woman menghentikan perampokan di sebuah bank, setelah itu kembali ke adegan pasca-kematian Superman di Batman v Superman.

Baca: 6 Alasan Film Justice League Layak Ditonton

Ancaman dari alien kemudian datang menyerang tempat asal Wonder Woman, Themyscira, sebelum mulai menyerang dunia sehingga memaksa kelima superhero—Wonder Woman (Gal Gadot), Batman (Ben Affleck), Aquaman (Jason Momoa), Flash (Ezra Miller), dan Cyborg (Ray Fisher)—bergabung dan menghentikan serangan itu.

Akhir cuplikan trailer itu adalah adegan Alfred Pennyworth (Jeremy Irons) berbicara dengan superhero yang tidak diperlihatkan. Adegan itu diduga menunjukkan Superman akan muncul dalam Justice League. Poster baru film ini juga memberi petunjuk kembalinya Man of Steel.

Berdasarkan sinopsis resminya, Justice League dipenuhi dengan kepercayaan atas kemanusiaan dan terinspirasi dari tindakan Superman yang tanpa pamrih. Bruce Wayne, dibantu teman barunya Diana Prince, menghadapi musuh yang lebih hebat.

Batman dan Wonder Woman bekerja sama membentuk sebuah tim yang terdiri atas manusia dengan kekuatan super untuk melawan ancaman yang baru saja muncul. Namun, terlepas dari tim—Batman, Wonder Woman, Aquaman, Cyborg, dan Flash—yang sudah terbentuk, mungkin sudah terlambat untuk menyelamatkan planet ini dari serangan tersebut.

Di panel Justice League, Ben Affleck menepis rumor bahwa dirinya akan meninggalkan peran Batman setelah Justice League. “Akan saya perjelas, saya adalah laki-laki paling beruntung di dunia. Batman adalah bagian paling keren di Bumi. Saya sangat senang melakukannya karena sangat menakjubkan,” ujarnya.

ROLLING STONE | LIDWINA TANUHARDJO| NN

Berita terkait

Zack Snyder Simpan Gagasan Film Rebel Moon Sejak 1977, Ini Profilnya

25 Desember 2023

Zack Snyder Simpan Gagasan Film Rebel Moon Sejak 1977, Ini Profilnya

film karya sutradara Zack Snyder, Rebel Moon sudah tayang di Netflix. Ini profil pembuat film bergenre fantasi ilmiah itu?

Baca Selengkapnya

Jason Momoa Akui Tak Yakin dengan Masa Depan Franchise Superhero DC

16 Desember 2023

Jason Momoa Akui Tak Yakin dengan Masa Depan Franchise Superhero DC

Jason Momoa mengungkapkan kekhawatirannya tentang franchise superhero DC, saat sedang mempromosikan Aquaman and the Lost Kingdom

Baca Selengkapnya

Henry Cavill Gulung Jubah Berhenti Jadi Superman, Ini 5 Filmnya sebagai Si Manusia Baja

17 Desember 2022

Henry Cavill Gulung Jubah Berhenti Jadi Superman, Ini 5 Filmnya sebagai Si Manusia Baja

Henry Cavill menyatakan pensiun memerankan Superman. Untuk mengingatnya kembali, berikut 5 film yang pernah dimainkannya sebagai Si Manusia Baja.

Baca Selengkapnya

Tantangan Dwayne Johnson Bintangi Black Adam

15 Oktober 2022

Tantangan Dwayne Johnson Bintangi Black Adam

Black Adam merupakan film pahlawan super pertama Dwayne Johnson dan menjadi proyek paling penuh tantangan baginya.

Baca Selengkapnya

Durasi 4 Jam, Justice League Versi Snyder Cut Akan Jadi Film Superhero Terlama

19 Januari 2021

Durasi 4 Jam, Justice League Versi Snyder Cut Akan Jadi Film Superhero Terlama

Sutradara "Justice League", Zack Snyder, mengatakan filmnya akan berdurasi 4 jam. Maka film itu akan menjadi film superhero berdurasi terlama.

Baca Selengkapnya

Nantikan Justice League versi Snyder Cut Tahun Depan, Lebih Seru?

21 Mei 2020

Nantikan Justice League versi Snyder Cut Tahun Depan, Lebih Seru?

Justice League versi Snyder Cut akan tayang di layanan streaming HBO Max pada 2021.

Baca Selengkapnya

Fakta Soal Aquaman, Salah Satu Jagoan Justice League

11 Desember 2018

Fakta Soal Aquaman, Salah Satu Jagoan Justice League

Tubuh Aquaman punya tingkat kekebalan tinggi, sehingga peluru tidak akan mempan menembus kulitnya. Ia dianggap salah satu terkuat di Justice League

Baca Selengkapnya

Suap Meikarta, Bupati Bekasi Ingin Jadi Justice Collaborator

2 November 2018

Suap Meikarta, Bupati Bekasi Ingin Jadi Justice Collaborator

Bupati Bekasi nonaktif Neneng Hasanah Yasin mengajukan diri sebagai justice collaborator (JC) dalam kasus dugaan suap proyek Meikarta.

Baca Selengkapnya

Cerita Jason Momoa Saat Audisi Menjadi Aquaman di Justice League

28 November 2017

Cerita Jason Momoa Saat Audisi Menjadi Aquaman di Justice League

Jason Momoa melakukan terbalik apa yang diminta sutradara menjadi Batman saat audisi

Baca Selengkapnya

Coco Geser Justice League dari Puncak Box Office Amerika Serikat

26 November 2017

Coco Geser Justice League dari Puncak Box Office Amerika Serikat

Film animasi Disney dan Pixar, Coco, mampu menggeser Justice League dari posisi puncak.

Baca Selengkapnya