Jika Tes DNA Buktikan Kiswinar Anaknya, Mario Lakukan Ini

Reporter

Senin, 10 Oktober 2016 19:30 WIB

Mario Teguh dan Kiswinar by TabloidBintang.Com

TEMPO.CO, Jakarta - Motivator kondang Mario Teguh akhirnya mengirimkan surat pengajuan untuk melakukan tes DNA bersama Ario Kiswinar Teguh kepada Disaster Victim Identification (DVI) Markas Besar Kepolisian RI (Polri).

Mario Teguh mengaku siap dengan apapun hasil tes DNA nanti. Termasuk jika tes DNA positif menunjukkan bahwa Mario Teguh adalah ayah kandung Kiswinar.

“Kalau tes DNA positif, berarti penyangkalan Kiswinar dan Ibu Aryani kalau saya bukan ayah kandung Kiswinar itu tidak benar. Jadi rasa sakit hati saya selama ini tidak perlu,” tegas Mario Teguh di Kantor Pengacara Elza Syarif, Senin, 10 Oktober 2016.

Sebelumnya, Mario Teguh melalui pengacanya Vidi Galenso Syarief, mengatakan sudah tidak berniat melakukan tes DNA. "Dengan situasi yang tidak kondusif ini, sudah saling-silang, pro kontra, kami berpendapat tes DNA sudah tidak efektif lagi. Bukannya Pak Mario jadi menolak. Tapi mau bagaimanapun hasilnya nanti pasti akan terjadi pro-kontra lagi," kata Vidi seperti dikutip Tabloidbintang.com pada 26 September 2016.

Baca: Gugat Mario Teguh, Kiswinar & Ibunya Beberkan Bukti

Padahal, sejak awal Mario Teguh mengakui kalau sudah berulang kali menawarkan tes DNA yang selalu ditolak oleh ibu Kiswinar, Aryani Soenarto. Seperti pernyataan Mario yang terekam dalam program "Sapa Indonesia Pagi" Kompas TV, pada Jumat, 9 September 2016, Mario Teguh bahkan menantang Kiswinar untuk tes DNA.

Tantangan itu diucapkan Mario dengan nada tinggi dan wajah tegang. "Kiswinar. You banggakan kertas itu (Akta Lahir). Saya tantang kamu untuk tes DNA. Kalau mau cari saya, hubungi mas Bayu (Bayu Setyono, presenter) atau datang ke Kompas TV," ujar Mario Teguh ketika itu sambil menunjuk-nunjuk kamera.

Baca juga: Kiswinar Menantang Mario Teguh Tes DNA


Selanjutnya, Namun situasi seoalah berbalik...
<!--more-->

Namun situasi seolah berbalik. Belakangan, justru pihak Kiswinar yang gencar meminta dilakukan tes DNA. Bahkan Kis--sapaan Kiswinar--bersama kuasa hukumnya pada Senin, 3 Oktober 2016 mendatangi kantor redaksi Kompas TV dan mencari Bayu Setyono, seperti yang disarankan Mario.

"Kami datang ke sini agar "Sapa Indonesia Pagi" bisa memfasilitasi dengan menghubungi MT (Mario Teguh), kapan kita tes DNA sesuai dengan janjinya di wawancara waktu itu," kata Ferry Amahorseya, kuasa hukum Kiswinar, di Studio Kompas TV.

Simak: Mario Teguh Tolak Tes DNA, Ini Alasannya

Soal perubahan sikap Mario soal tes DNA itu, kuasa hukumnya, Vidi yang dihubungi Tabloidbintang.com pada Kamis, 7 Oktober 2016, menganggap masalah tes DNA itu bukan menjadi urusannya lagi. "Itu kan substansi yang lain. Masalah yang sekarang kan pencemaran nama baik. Substansi dia anaknya atau bukan, ya bukan kuasa kami."

Vidi mempertanyakan motif Kiswinar yang saat ini meminta tes DNA. Padahal, menurut Vidi, beberapa tahun silam Mario Teguh sudah menawarkan, tapi ditolak.

"Dulu kan yang nolak tes DNA dia (Kiswinar). Si Kis bilang, 'saya bukan anak kamu, saya anak eyang papa'. Ya kalau enggak ada kejadian yang dulu enggak akan ada masalah ini. 13 tahun lalu MT siapa, kan baru terkenal 5 tahun terakhir ini. Itu tanya, kenapa?" ujar Vidi kala itu.

Baca juga: Ini 18 Protes Aryani ke Mario Teguh, Kata Evil Lady Masuk

Selanjutnya, Mario mengatakan siap membantu...
<!--more-->

Dalam jumpa pers di kantor Pengacara Elza Syarief, Senin, 10 Oktober 2016, Mario mengatakan, sebagai sebagai seorang ayah, ia siap membantu apapun kesulitan atau kebutuhan Kiswinar.

“Kalau dia datang pasti saya bantu, misalnya dia mau menikah, karena dia anak saya dan lahir dalam pernikahan saya dengan Ibu Aryani,” ujar Mario Teguh.

Kuasa Hukum Mario Teguh, Elza Syarif, menambahkan, pihaknya akan melakukan syukuran jika betul Kiswinar dalam tes DNA adalah anak kandung Mario Teguh.

“Alhamdulillah kita bersyukur dan membuat selamatan dan mau memanggil Kiswinar untuk bertemu Pak Mario langsung karena ayah dan anak pasti memiliki hubungan batin.

Simak juga: Ibu Kiswinar Lapor Polisi, 3 Jerat Mengintai Mario Teguh

Polemik antara Mario Teguh dengan Kiswinar bermula saat motivator yang terkenal dengan jargon "Salam Super" itu membuat pernyataan di akun Instagram miliknya bahwa dia hanya memiliki 2 anak. Seolah tidak terima dengan pengakuan Mario Teguh tersebut, Kiswinar kemudian blak-blakan di acara "Hitam Putih" Trans 7 dan mengaku bahwa dirinya adalah darah daging Mario Teguh namun tak diakui.

TABLOID BINTANG

Baca juga:
Ahok: Kepada Umat Islam Saya Mohon Maaf
Mega Buka Kartu, Mengapa Risma Jemput Ahok ke Blitar

Berita terkait

Dugaan Penipuan Mario Teguh, Pelapor Sebut Sudah Bayar Rp2 Miliar

17 Juli 2023

Dugaan Penipuan Mario Teguh, Pelapor Sebut Sudah Bayar Rp2 Miliar

Mario Teguh dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan kerja sama endorsement produk skincare

Baca Selengkapnya

Pelapor Tantang Mario Teguh Klarifikasi Dugaan Penipuan di Polda Metro Jaya

17 Juli 2023

Pelapor Tantang Mario Teguh Klarifikasi Dugaan Penipuan di Polda Metro Jaya

Mario Teguh dilaporkan Sunyoto Indra Prayitno atas dugaan penipuan jasa endorsement senilai Rp5 miliar

Baca Selengkapnya

Kasus Net89, Lelang yang dilakukan Atta Halilintar dan Taqy Malik Disebut Melanggar Aturan

1 November 2022

Kasus Net89, Lelang yang dilakukan Atta Halilintar dan Taqy Malik Disebut Melanggar Aturan

Atta Halilintar dan Taqy Malik dianggap melanggar aturan soal lelang online saat menjual 2 barang berharganya kepada salah satu founder Net89.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya