Manggung di Tokyo, The Changcuters Cari Sponsor  

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Kamis, 9 Juli 2015 10:11 WIB

The Changcuters

TEMPO.CO, Bandung - Diundang sebagai salah satu penampil di festival musik Summer Sonic di Tokyo, Jepang, 15 Agustus 2015, band The Changcuters sekaligus ingin merayakan hari kemerdekaan Indonesia di sana. Untuk mewujudkan niat itu, band beraliran rock ‘n roll asal Bandung itu tengah mencari dana ke pihak sponsor.

Menurut manajer The Changcuters, Andi Asmawir, dana itu untuk biaya tiket pesawat pergi-pulang serta biaya selama bermukim sementara di Jepang.

Manajemen The Changcuters telah berkomunikasi dengan pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia di Tokyo untuk menjalin acara perayaan hari kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 2015. “Bisa konser atau apa pun. Sayang, kalau kami cuma sehari saja di sana,” ucapnya, Rabu, 8 Juli 2015.

Panitia Summer Sonic hanya menanggung biaya akomodasi peserta acara. Karena hanya dijadwalkan tampil pada hari pertama, 15 Agustus 2015, selama 30-45 menit, band beranggotakan Tria (vokalis), Qibil dan Alda (gitar), Dipa (bas), dan Erick (drum) itu sempat berencana segera pulang seusai tampil.

“Kemudian kami putuskan untuk rencana 17 Agustus-an di Jepang bersama KBRI,” ujar Andi.

Sebelumnya, mereka pernah tampil di Indonesia Festival, yang berlangsung 9-10 Juli 2011 di Yoyogi Park, Tokyo, Jepang. Memainkan lagu-lagu rock ‘n roll, mereka tampil dengan dandanan rambut klimis serta kompak berkostum jas hitam dan berdasi. Puluhan penggemarnya yang memenuhi depan panggung bernyanyi dan menari bersama.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

7 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

8 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

14 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

16 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

20 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

28 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

33 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

51 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

53 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

55 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya