Jessie J Ingin Gelar Konser Tunggal untuk Tebus Kekecewaan Fans Indonesia

Senin, 17 Juni 2024 16:09 WIB

Jessie J. Foto: Instagram/@jessiej

TEMPO.CO, Jakarta - Antusiasme para penggemar musik di Indonesia harus terpaksa reda saat Jessie J tiba-tiba membatalkan penampilannya dalam konser HITMAN Returns David Foster and Friends pada Sabtu, 15 Juni 2024 lalu. Melalui unggahan di Instagram Story-nya, Jessie J berjanji untuk mengganti kekecewaan penggemar dengan menggelar konser tunggal di Indonesia dalam waktu dekat.

"Aku ingin menebus kekecewaan ini dengan mengadakan konser tunggal di Indonesia secepatnya," tutur penyanyi asal Inggris itu, dikutip Senin, 17 Juni 2024.

Jessie J Minta Maaf Batal Tampil di Konser David Foster

Jessie J seharusnya dijadwalkan sebagai salah satu pengisi acara utama dalam konser HITMAN Returns David Foster and Friends di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan. Namun, dalam unggahan permintaan maafnya, penampilan tersebut harus dibatalkan secara mendadak karena alasan pribadi yang mengharuskannya kembali ke London. Jessie tak menjelaskan secara rinci perihal urusan pribadinya tersebut.

"Aku benar-benar ingin bisa berada di dua tempat sekaligus. Tapi, aku harus pulang ke London. Aku sangat menyesal mengecewakan kalian," ujar Jessie.

Advertising
Advertising

Pelantun Flashlight itu juga telah menyampaikan permintaan maafnya secara langsung, untuk memastikan penggemar bahwa keputusannya tidak tampil adalah secara tidak disengaja. "Untuk semua fans Indonesia, saya minta maaf sekali tidak bisa hadir dalam pertunjukan David Foster besok," kata Jessie, dalam video yang diputar dari panggung pertunjukan HITMAN Returns akhir pekan lalu.

Pembatalan Sepihak dari Jessie J

Promotor acara, Color Asia Live, juga telah mengonfirmasi pembatalan tersebut dan meminta maaf kepada penggemar atas ketidaknyamanan tersebut. "Kami mohon maaf atas kejadian yang menimpa Jessie J. Dia harus kembali ke London karena permasalahan pribadinya," ujar Color Asia, dikutip melalui akun Instagramnya, @colorasoalive.

Sebelumnya, desainer Cynthia Tan sebagai istri dari promotor Color Asia Live, sempat membeberkan bahwa pembatalan tersebut dilakukan sepihak oleh Jessie J. Promotor telah memfasilitasi Jessie J liburan bersama keluarganya di Balik selama 10 hari agar tidak perlu bolak-balik Inggris-Jakarta dalam selang waktu tersebut. Jessie J yang sudah dibayar lunas oleh promotor tiba-tiba membatalkan untuk tampil menjelang konser David Foster.

"Kami sudah membayar penuh artis ya. Karena kalau belum lunas, mana mau artis itu mau terbang ke Indonesia. Kami juga sudah membiayai liburan mereka di Bali. Walau mereka sudah ke Inggris, kami juga sudah mencoba membujuk baik baik agar Jessie J kembali ke Indonesia. Sayang tidak ada kabar baik dari mereka," kata Cynthia dalam video klarifikasi yang diunggah di akun TikToknya.

Terungkap juga, rupanya Jessie J sudah beberapa kali melakukan pembatalan tampil di berbagai acara sebelumnya.

Netizen Indonesia Kecewa dengan Jessie J

Beragam kekecewaan para penggemar masih mewarnai kolom komentar di Instagram pribadi Jessie. Walaupun sudah menyampaikan permintaan maaf, banyak yang menilai Jessie J tidak professional dalam melakukan pekerjaannya. "Kecewa, lari tanpa alasan," ujar salah satu akun. Atau komentar "Udah full payment (pembayaran penuh) lagi sama promotornya," dan masih banyak lagi.

Meskipun demikian, konser tetap berlangsung meriah, Jessie J digantikan dengan penyanyi kondang asal Malaysia, Dato' Sri Siti Nurhaliza. Konser David Foster kali ini juga dimeriahkan oleh Brian McKnight, Josh Groban, Katherine McPhee, serta penyanyi Tanah Air, Afgan dan Rossa.

Pilihan Editor: Konser David Foster di Indonesia Juni 2024 akan Hadirkan Jessie J hingga Josh Groban

Berita terkait

Makna Gelar Diva Bagi Ruth Sahanaya: Merasa Berlebihan

11 jam lalu

Makna Gelar Diva Bagi Ruth Sahanaya: Merasa Berlebihan

Ruth Sahanaya berbagi pandangan mengenai gelar 'diva' yang disematkan padanya selama ini.

Baca Selengkapnya

Lentera Festival Tangerang Batal: Ketua Panitia Konser Tersangka hingga Pasal Pidana yang Menjerat

18 jam lalu

Lentera Festival Tangerang Batal: Ketua Panitia Konser Tersangka hingga Pasal Pidana yang Menjerat

Polisi menetapkan Ketua Panitia Konser Lentera Festival sebagai tersangka

Baca Selengkapnya

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ Ungkap Keistimewaan Konser Super Diva

21 jam lalu

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ Ungkap Keistimewaan Konser Super Diva

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, dan Titi DJ mengungkapkan berbagai hal menarik dari konser Super Diva yang akan digelar pada 2 November 2024.

Baca Selengkapnya

Narrow Head, Band Alternative Rock Asal AS Manggung di Jakarta Hari Ini

1 hari lalu

Narrow Head, Band Alternative Rock Asal AS Manggung di Jakarta Hari Ini

Narrow Head, band rock asal Texas, tampil di Jakarta malam ini dengan musik alternatif mereka.

Baca Selengkapnya

5 Serba-serbi Menjelang Konser Super Diva

1 hari lalu

5 Serba-serbi Menjelang Konser Super Diva

Konser Super Diva akan diadakan di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, pada Sabtu, 2 November 2024

Baca Selengkapnya

Konser Lentera Festival Tangerang Batal, Ketua Panitia Ditangkap Polisi hingga Kerugian Vendor

1 hari lalu

Konser Lentera Festival Tangerang Batal, Ketua Panitia Ditangkap Polisi hingga Kerugian Vendor

Panitia penyelenggara acara itu diduga melakukan penggelapan dan penipuan yang mengakibatkan konser batal yang memicu kekisruhan

Baca Selengkapnya

Demi Puaskan Penonton, Panggung Konser Super Diva Dibuat 360 Derajat dan Bertingkat

2 hari lalu

Demi Puaskan Penonton, Panggung Konser Super Diva Dibuat 360 Derajat dan Bertingkat

Jay Subiyakto menjelaskan konsep panggung 360 derajat dan bertingkat di konser Super Diva yang bisa memuaskan para penonton dari segala sisi.

Baca Selengkapnya

Gabungkan 6 Penyanyi, Erwin Gutawa Pastikan Konser Super Diva Beri Sensasi Berbeda

2 hari lalu

Gabungkan 6 Penyanyi, Erwin Gutawa Pastikan Konser Super Diva Beri Sensasi Berbeda

Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ, Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya akan berkolaborasi menjadi sebuah tim dalam konser Super Diva.

Baca Selengkapnya

Konser Super Diva akan Hadirkan Kolaborasi 3 Diva dan Super Girls

2 hari lalu

Konser Super Diva akan Hadirkan Kolaborasi 3 Diva dan Super Girls

3 Diva (Kris Dayanti, Ruth Sahanaya, Titi DJ) dan Super Girls (Lyodra, Tiara Andini, Ziva Magnolya) akan bersatu di konser Super Diva.

Baca Selengkapnya

All Access to Rossa 25 Shining Years, 5 Hal tentang Film Dokumenter Ini

2 hari lalu

All Access to Rossa 25 Shining Years, 5 Hal tentang Film Dokumenter Ini

Penyanyi Rossa akan merilis film dokumenter All Access to Rossa 25 Shining Years

Baca Selengkapnya