Fans Padati Depan Rumahnya saat Idul Fitri, Shah Rukh Khan: Hariku Jadi Istimewa

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Kamis, 11 April 2024 21:42 WIB

Shah Rukh Khan menyapa penggemarnya saat Idul Fitri. (Foto/Yogen Shah)

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Bollywood, Shah Rukh Khan merayakan Hari Raya Idul Fitri 2024 dengan menyapa para penggemar dari balkon rumahnya di Mannat. Seperti tahun-tahun sebelumnya, dia melambaikan tangan sambil sesekali memberikan ciuman di udara atau kiss bye kepada mereka.

Dalam video yang dibagikan di Instagram pribadinya, Shah Rukh Khan mengenakan busana serba putih, dengan rambut panjangnya diikat di tengah cuaca panas Mumbai. Aktor 58 tahun itu mengucapkan terima kasih kepada penggemarnya yang sudah datang memadati area depan rumahnnya di hari Lebaran.

"Selamat Idul Fitri semuanya… dan terima kasih telah membuat hariku begitu istimewa. Semoga Allah memberkati kita semua dengan cinta, kebahagiaan, dan kemakmuran," tulis Shah Rukh Khan pada keterangan video pada Kamis, 11 April 2024.

Awalnya, Shah Rukh berdiri di platform yang lebih rendah, namun setelah melihat dan mendengar kegembiraan penggemarnya, dia naik ke pijakan yang lebih tinggi untuk menyapa mereka.

Shah Rukh Khan Ditemani Putra Bungsunya Sapa Fans saat Lebaran

Kegiatan Shah Rukh Khan menyapa ribuan penggemarnya dari balkon rumah saat Hari Raya Idul Fitri sudah menjadi tradisi setiap tahun. Kali ini, putra bungsunya, AbRam Khan juga ikut menemani sang ayah. AbRam yang bulan depan berusia 11 tahun itu ikut melambaikan tangan kepada penggemar ayahnya.

Sebelumnya, Shah Rukh Khan pernah bercerita tentang perasaan AbRam ketika banyak orang datang menemui ayahnya di luar rumah. "Dia adalah anak yang baik hati dan merasa bahagia sehingga banyak orang datang untuk menyapa ayahnya," tulis Shah Rukh Khan ketika menjawab pertanyaan netizen di Twitter/X beberapa waktu lalu.

Advertising
Advertising

Selain saat Hari Raya Idul Fitri, area luar rumah Shah Rukh Khan selalu dipadati ribuan penggemar ketika hari ulang tahun sang aktor. Mereka ramai-ramai datang untuk mengucapkan selamat ulang tahun dan Shah Rukh Khan selalu memastikan untuk tidak mengecewakan mereka.

INDIA TODAY | TIMES OF INDIA

Pilihan Editor: Shah Rukh Khan akan Jadi Aktor India Pertama yang 2 Filmnya Tembus Rp 2 Triliun dalam Setahun

Berita terkait

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

2 hari lalu

BI Prediksi Penjualan Eceran April 2024 Tumbuh, Ditopang Belanja Idul Fitri

BI memperkirakan kinerja penjualan eceran bulan April 2024 tetap tumbuh, didorong oleh momen Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

3 hari lalu

Survei Bank Indonesia: Keyakinan Konsumen terhadap Kondisi Ekonomi Meningkat

Survei Konsumen Bank Indonesia atau BI pada April 2024 mengindikasikan keyakinan konsumen terhadap kondisi ekonomi meningkat.

Baca Selengkapnya

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

12 hari lalu

LPEM UI: Proyeksi Ekonomi RI Tumbuh 5,15 Persen di Kuartal I 2024

Perayaan bulan suci Ramadan dan hari raya Idul Fitri juga dapat memacu pertumbuhan ekonomi domestik lebih lanjut.

Baca Selengkapnya

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

12 hari lalu

BI: Inflasi di Jawa Tengah Turun setelah Idul Fitri, Berapa?

Daerah dengan catatan inflasi terendah di Jawa Tengah adalah Kabupaten Rembang yaitu 0,02 persen.

Baca Selengkapnya

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

13 hari lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

13 hari lalu

Sektor Manufaktur Masih Ekspansif dan Inflasi Terkendali

Sektor manufaktur tunjukan tren kinerja ekspansif seiring Ramadhan dan Idul Fitri 2024. Sementara itu, inflasi masih terkendali.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

14 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

21 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

21 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

22 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya