Pertama Kali Nyoblos, Putri Ariani: Sempat Khawatir Tidak Bisa Memilih

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Senin, 12 Februari 2024 09:48 WIB

Putri Ariani ikut pencoblosan atau memberikan suaranya untuk Pemilu 2024 di Oslo, Norwegia. Foto: Instagram/@arianinismaputri

TEMPO.CO, Jakarta - Putri Ariani membagikan pengalaman pertama menggunakan hak suaranya di Pemilu 2024. Penyanyi yang baru berusia 18 tahun pada 31 Desember 2023 ini berkesempatan mengikuti Pemungutan Suara di Tempat Pemungutan Suara Luar Negeri (TPSLN) Oslo, Norwegia.

Putri Ariani Ikut Pemungutan Suara di Oslo

Putri Ariani sudah melakukan pencoblosan di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Oslo pada Sabtu, 10 Februari 2024 waktu setempat. Musisi jebolan America's Got Talent musim 18 ini juga mengungkapkan kekhawatirannya tidak bisa ikut dalam perhelatan pesta demokrasi 2024 karena sedang memenuhi jadwal perkerjaan di luar negeri.

"Bismillahirrahmanirrahim. Karena putri sedang ada syuting di Oslo sampai tgl 18 Februari. sempat khawatir tidak bisa memilih," tulis Putri di Instagram pada Ahad, 11 Februari 2024.

Putri Ariani bersyukur tetap bisa menggunakan hak suaranya sebagai warga negara Indonesia untuk memilih calon pemimpin di eksekutif maupun legislatif. "Alhamdulillah Putri bisa tetap bisa mempergunakan hak pilih untuk pertama kalinya di Oslo - Norway," tulisnya.

Advertising
Advertising

Putri lantas membagikan foto dirinya sambil menunjukkan jari kelingking yang telah dibasahi dengan tinta sebagai tanda bahwa dia sudah memberikan suaranya.

Putri Ariani Ajak Penggemar Tidak Golput

Tidak hanya membagikan pengalaman perdananya, Putri Ariani juga sekaligus ingin mengajak pengikutnya untuk menggunakan hak suara mereka dalam pemungutan suara Pemilu 2024 pada Rabu, 14 Februari 2024. Putri berharap agar mereka tidak golput.

"Jangan lupa untuk gunakan hak pilihmu, Tanggal 14 februari 2024 Di seluruh Indonesia, Putri aja udah milih di Oslo, kamu juga harus milih ya!! Suaramu sangat berarti untuk Indonesia....Love you all guys," tulisnya.

Pemungutan suara Pilpres 2024 di Tempat Pemungutan Suara Luar Negeri (TPSLN) yang tersebar di 129 kota di seluruh dunia telah dimulai sejak 5 Februari 2024. Sejumlah selebritas Indonesia yang tinggal atau berlibur di luar negari sudah ikut pencoblosan atau memberikan suaranya untuk Pemilu 2024. Di antaranya adalah Cinta Laura, Ivan Gunawan, hingga Natasha Wilona.

Pilihan Editor: Selebriti Indonesia yang Ikut Pemungutan Suara di Luar Negeri, Siapa Saja?

Berita terkait

Bawaslu Ungkap Alasan Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju pada Pilkada 2024

2 jam lalu

Bawaslu Ungkap Alasan Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju pada Pilkada 2024

Bawaslu menyatakan PKPU tentang pencalonan diperlukan untuk menghindari sengketa pada proses Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

KPU Klaim Kecurangan Pengurangan Suara PAN di Yahukimo 3 Tidak Terbukti

13 jam lalu

KPU Klaim Kecurangan Pengurangan Suara PAN di Yahukimo 3 Tidak Terbukti

Menurut KPU, dalil yang diajukan PAN soal kehilangan suara pada saat rekapitulasi tingkat kabupaten tidak didukung oleh alat bukti yang sah.

Baca Selengkapnya

Sidang PHPU Pileg, KPU Minta Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan PSU dari PPP

18 jam lalu

Sidang PHPU Pileg, KPU Minta Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan PSU dari PPP

Dalam permohonannya, KPU meminta MK menolak permohonan PPP terkait pemungutan suara ulang di Dapil Lampung Selatan 7.

Baca Selengkapnya

Kata Ketua KPU Soal Caleg Terpilih yang Mencalonkan Diri pada Pilkada 2024

20 jam lalu

Kata Ketua KPU Soal Caleg Terpilih yang Mencalonkan Diri pada Pilkada 2024

Menurut Hasyim Asy'ari, yang mengundurkan diri untuk maju di Pilkada 2024 adalah anggota legislatif yang sedang menjabat.

Baca Selengkapnya

MK Batasi Maksimal 5 Saksi dan 1 Ahli yang Dihadirkan di Sidang Sengketa Pileg

1 hari lalu

MK Batasi Maksimal 5 Saksi dan 1 Ahli yang Dihadirkan di Sidang Sengketa Pileg

MK membatasi saksi dan ahli yang dihadirkan di agenda pembuktian sidang sengketa Pileg.

Baca Selengkapnya

KPU Tolak Permintaan NasDem untuk Penghitungan Suara Ulang di Bangka Belitung

1 hari lalu

KPU Tolak Permintaan NasDem untuk Penghitungan Suara Ulang di Bangka Belitung

KPU menilai, NasDem tidak memberikan penjelasan mengapa KPU harus melaksanakan PSSU di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Baca Selengkapnya

Pilkada 2024 Diprediksi Minim Diikuti Bapaslon Perseorangan, KPU Ungkap Penyebabnya

4 hari lalu

Pilkada 2024 Diprediksi Minim Diikuti Bapaslon Perseorangan, KPU Ungkap Penyebabnya

KPU tetap optimistis bakal pasangan calon (bapaslon) jalur perseorangan akan segera memenuhi persyaratan dukungan dalam Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Penjelasan KPU soal Caleg Terpilih Pemilu 2024 Tak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada

5 hari lalu

Penjelasan KPU soal Caleg Terpilih Pemilu 2024 Tak Wajib Mundur Jika Maju Pilkada

Ketua KPU Hasyim Asy'ari menjelaskan mengenai caleg terpilih Pemilu 2024 yang ingin ikut Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

6 hari lalu

Hakim MK Soroti Potensi Masalah Sirekap di Pilkada, Ini Sederet Polekmiknya

Hakim MK Arief Hidayat mewanti-wanti KPU soal permasalahan Sirekap di pilkada 2024. Arief mencontohkan Sirekap juga sempat menjadi polemik dalam sengketa pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg pada 21-22 Mei

6 hari lalu

MK Bacakan Putusan Dismissal Sengketa Pileg pada 21-22 Mei

MK akan memberi tahu kelengkapan tambahan yang dibutuhkan dari pemohon jika perkara mereka lanjut ke pembuktian berikutnya setelah dismissal.

Baca Selengkapnya