Pendukung Minta Anies Beri Nama Putranya yang Baru Lahir, Begini Artinya

Reporter

Sabtu, 27 Januari 2024 23:22 WIB

Anies saat di Desak Anies dengan lightstick ala idola K-Pop. Foto: Twitter.

TEMPO.CO, Jakarta - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan tiba-tiba mendapat tugas berat dari pendukungnya. Secara tak terduga, seorang pendukung Anies-Muhaimin atau AMIN mencuitnya di X/Twitter dan berharap mendapatkan sumbangan nama dari orang yang diidolakannya.

"Assalamualaikum Pak @aniesbaswedan. Alhamdulillah anak kami lahi tadi pukul 17.30 hari ini. Jadi anak Abah nambah 1 lagi. Insya Allah anak Abah ini tumbuh di negeri yang dipimpin Abah @aniesbaswedan. Jika berkenan, mohon berikan naa yang menjadi doa bagi anak kami, Pak," cuit netizen bernama Fathan Mubina, yang menggunakan nama akun @putra_suma pada Jumat petang, 26 Januari 2024.

Anies Beri Nama Ini untuk Bayi Laki-laki yang Baru Lahir

Permintaan itu dikabulkan Anies satu jam lalu. Ia membalas permintaan Fathan. "Bismillah, Ahmad Zulghina Amin," tulis Anies memberikan nama untuk putra Fathan yang lahir kemarin itu.

Suami Fery Farhati itu selanjutnya menjelaskan arti nama bayi laki-laki yang diberikannya. "Ahmad, agar terbawa sifat-sifat Rasulullah dalam dirinya. Zulghina, agar Allah titipkan rejeki dan kemakmuran bersamanya. Amin, agar ia tumbuh jadi pribadi yang teguh memegang amanah dan dapat dipercaya," tulis Anies melanjutkan. Pada kalimat penutup, Anies mendoakan agar bayi laki-laki yang baru berumur sehari itu diberikan perlindungan Tuhan.

Mengetahui keinginannya dikabulkan, Fathan segera membalas. "Masya Allah Alhamdulillah. Deg-degan saya ternyata benar-benar dijawab oleh Abah. Terima kasih Pak @aniesbaswedan. Aamiin AIN AMIN semoga doa Abah @aniesbaswedan dan saudara-saudara sekalian diijabah dan mengiringi langka kaki Ahmad Zulghina Amin," tulisnya.

Permintaan Diberikan Nama Membeludak

Advertising
Advertising

Cuitan itu mendapat tanggapan dari pengguna Twitter lainnya. Mereka menyatakan Fathan beruntung dan harus bersyukur. Netizen menyarankan Fathan mengabadikan momen itu. "Aku jadi masnya aku print di nasi box aqiqah dan bingkai di kamar, jangan lupa diupload SW & SG & X biar seluruh dunia tahu," balas @cica***.

Lucunya, cuitan Fathan itu menginspirasi netizen lainnya untuk menyampaikan hal serupa. Mereka ramai-ramai meminta mendapatkan sumbangan nama dari mantan Gubernur DKI Jakarta itu. "Pak Anies, istri saya juga lagi hamil nih, ada rekomendasi nama anak buat cowok dan cewek juga buat anak saya," cuit @ezh**. "Masya Allah Abah, nitip nama anak cewek, Bah," tulis @zona***.

Pilihan Editor: Anies Live TikTok, Jadi Abah Online K-Popers dan Punya Nama Baru Park Ahn Nice

Berita terkait

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

1 hari lalu

Kata Pengamat soal Kemungkinan Duet Anies-Ahok di Pilgub Jakarta

Nama Anies dan Ahok belakangan ramai disandingkan untuk berduet dalam laga pilkada 27 November mendatang. Apakah memungkinkan terjadi?

Baca Selengkapnya

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

1 hari lalu

Wacana Anies dan Ahok di Pilkada DKI Jakarta 2024, Menimbang Fase hingga Tanggapan Partai

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review Ujang Komarudin menilai Anies dan Ahok sulit bersanding di Pilkada DKI Jakarta 2024

Baca Selengkapnya

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

1 hari lalu

Mungkinkah Duet Ahok-Anies Terjadi di Pilgub DKI Jakarta?

Nama Ahok dan Anies disandingkan untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Mungkinkah duet Ahok-Anies bakal terjadi di Pilgub DKI?

Baca Selengkapnya

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

1 hari lalu

Berita Terpopuler Nasional: Sri Mulyani Masuk Bursa Cagub DKI Jakarta hingga Kemungkinan Duet Anies dan Ahok

Berita soal Sri Mulyani masuk radar PDIP untuk menjadi calon gubernur DKI Jakarta masuk menjadi berita politik terpopuler di kanal Nasional.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

2 hari lalu

Ragam Reaksi terhadap Deklarasi Ganjar Jadi Oposisi di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Pakar politik menilai deklarasi Ganjar yang akan jadi oposisi pemerintahan Prabowo-Gibran bisa saja mewakili sikap PDIP.

Baca Selengkapnya

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

2 hari lalu

Anies Bicara Kemungkinan Duet dengan Ahok di Pilgub Jakarta

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

2 hari lalu

Sebelum Putuskan Maju, Anies Ingin Pastikan Pilkada Jakarta Bebas Intervensi

Anies mengaku banyak mendapat aspirasi dari warga untuk mendorong kembali dirinya mencalonkan diri di Pilgub Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

2 hari lalu

Soal Tawaran Jadi Menteri, Anies Baswedan: Wong Diundang Saja Tidak

Anies mengatakan belum ada rencana bertemu Prabowo. Masih konsentrasi menata langkah ke depan.

Baca Selengkapnya

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

2 hari lalu

Ganjar Deklarasi Jadi Oposisi, Anies Sebut Tetap Berada di Jalan Perubahan

Anies mengatakan enggan mendahului sikap apakah bergabung atau tidak dengan pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

2 hari lalu

Warga Datangi Kediaman Anies Baswedan di Acara Ulang Tahun

Anies menggelar acara ulang tahun di kediamannya, Pendopo Anies Baswedan, dengan membawa jajanan dari luar.

Baca Selengkapnya