Margot Robbie dan Greta Gerwig Tak Masuk Nominasi Oscar, Begini Reaksi Ryan Gosling

Rabu, 24 Januari 2024 14:18 WIB

Ryan Gosling sebagai Ken dalam film Barbie. Foto: Instagram/@barbiethemovie

TEMPO.CO, Jakarta - Ryan Gosling mengungkapkan kekecewaannya, Margot Robbie dan Greta Gerwig tidak masuk nominasi Aktris Terbaik dan Sutradara Terbaik Oscar 2024.

Ryan Gosling menerima nominasi Oscar sebagai Aktor Pendukung Terbaik untuk perannya sebagai Ken dalam film Barbie. Dia juga masuk nominasi Aktor Terbaik untuk film Half Nelson tahun 2006 dan La La Land tahun 2016.

Kekecewaan Ryan Gosling

Aktor 43 tahun itu merasa terhormat bisa masuk nominasi Oscar 2024. Apalagi setahun kemarin, banyak film-film bagus. “Dan saya tidak pernah berpikir saya akan mengatakan ini, tapi saya juga sangat tersanjung dan bangga karena itu adalah penggambaran boneka plastik bernama Ken,” katanya dalam sebuah pernyataan.

Menurut dia, Margot dan Greta yang seharusnya mendapat nominasi. "Tapi tidak ada Ken tanpa Barbie, dan tidak ada film Barbie tanpa Greta Gerwig dan Margot Robbie, dua orang yang paling bertanggung jawab atas film yang telah mencetak sejarah dan dirayakan secara global ini," lanjutnya.

Aktor 43 tahun itu menambahkan tidak masuknya Greta Gerwig dan Margot obbie dalam nominasi Oscar, mengabaikan peran perempuan di industri perfilman Hollywood.

Advertising
Advertising

"Melawan segala rintangan dengan hanya sepasang boneka tanpa jiwa, berpakaian minim, mereka membuat kita tertawa, membuat kita patah hati, mendorong budaya dan membuat sejarah," tambahnya.

Margot Robbie sebenarnya dinominasikan sebagai produser film dalam kategori Film Terbaik, namun Ryan ingin memberi penghormatan kepada peran integral Margot dan Greta Gerwig dalam menciptakan Barbie. Film yang kemudian menjadi film terlaris yang pernah dibuat oleh seorang pembuat film wanita.

"Karya mereka harus diakui bersama dengan nominasi lain yang layak. Karena itu, saya sangat bahagia untuk America Ferrera dan seniman luar biasa lainnya yang menyumbangkan bakat mereka untuk membuat film yang sangat inovatif ini," ujarnya.

Nominasi untuk Barbie

Selain Ryan Gosling, America Ferrera juga menerima nominasi Oscar pertamanya dalam kategori Aktris Pendukung Terbaik. Dia berperan sebagai Gloria, salah satu karakter manusia dalam film yang berkelana ke BarbieLand.

Seperti Ryan, America pun merasa momen bahagia masuk nominasi pertama kalinya diwarnai dengan kekecewaan. Aktris 38 tahun itu sangat terkejut Margot dan Greta tidak masuk nominasi Oscar 2024. Menurut dia, Greta telah melakukan hampir semua hal yang bisa dilakukan seorang sutradara agar pantas mendapatkannya. Sementara Marhot telah memperjuangkan setiap langkah Barbie.

Film Barbie mendapat 7 nominasi Oscar 2024. Termasuk Best Picture, Best Supporting Actress, Best Supporting Actor, Best Adaptaed Screenplay, Best Production Design, Best Costume Design dan Best Original Song.

TIME | EW | ETONLINE

Pilihan editor: Emily Blunt Raih Nominasi Oscar Pertama Lewat Perannya di Oppenheimer

Berita terkait

Ryan Gosling Sesali Gayanya saat Dansa dengan Emma Stone di Poster Film La La Land

9 hari lalu

Ryan Gosling Sesali Gayanya saat Dansa dengan Emma Stone di Poster Film La La Land

Ryan Gosling mengaku tidak mengetahui bahwa adegan ikonik berdansa dengan Emma Stone akan dijadikan poster film La La Land.

Baca Selengkapnya

Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

19 hari lalu

Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

Aktor Ryan Gosling, pemeran dalam film The Fall Guy (2024) dan Barbie (2023) menjuluki Eva Mendes dan putrinya sebagai bintang utara

Baca Selengkapnya

The Fall Guy Tayang, Mengenal 2 Pemeran Utama Film Ini

19 hari lalu

The Fall Guy Tayang, Mengenal 2 Pemeran Utama Film Ini

The Fall Guy dibintangi Ryan Gosling dan Emily Blunt

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

20 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

The Fall Guy Tayang Hari Ini, Penuh Aksi Mendebarkan Ryan Gosling dan Emily Blunt

20 hari lalu

The Fall Guy Tayang Hari Ini, Penuh Aksi Mendebarkan Ryan Gosling dan Emily Blunt

The Fall Guy bercerita tentang seorang stuntman yang mengalami kecelakaan serius dan hampir mengakhiri kariernya.

Baca Selengkapnya

Film The Sims Sedang Dibuat, Margot Robbie akan Jadi Produsernya

53 hari lalu

Film The Sims Sedang Dibuat, Margot Robbie akan Jadi Produsernya

Film adaptasi dari game terkenal The Sims sedang dalam tahap awal pengembangan, Margot Robbie yang akan memproduserinya.

Baca Selengkapnya

Fakta Menarik Piala Oscar 2024: Ada Apa dengan Billie Eilish, Martin Scorsese, dan Animasi Spider-Man?

12 Maret 2024

Fakta Menarik Piala Oscar 2024: Ada Apa dengan Billie Eilish, Martin Scorsese, dan Animasi Spider-Man?

Berikut beberapa fakta menarik dalam perhelatan Oscar 2024, ada Billie Eilish, Martin Scorsese, dan Animasi Spider-Man.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Pecahkan Rekor Anak Muda yang Menyabet Piala Oscar, Ini Profilnya

12 Maret 2024

Billie Eilish Pecahkan Rekor Anak Muda yang Menyabet Piala Oscar, Ini Profilnya

Billie Eilish kerap menjadi sorotan di Piala Oscar 2024. Dalam usia 22 tahun ia memenangi Piala Oscar, memecahkan rekor Luis Rainer selama 87 tahun.

Baca Selengkapnya

Penampilan Ryan Gosling Pakai Setelan Pink di Oscar 2024 Terinspirasi dari Marilyn Monroe

12 Maret 2024

Penampilan Ryan Gosling Pakai Setelan Pink di Oscar 2024 Terinspirasi dari Marilyn Monroe

Ryan Gosling tampil serba pink saat menyanyikan lagu "I'm Just Ken" di panggung Oscar 2024, mirip dengan gaya Marilyn Monroe.

Baca Selengkapnya

Ritsleting Gaun Emma Stone Rusak saat Terima Piala Oscar 2024 sebagai Aktris Terbaik

11 Maret 2024

Ritsleting Gaun Emma Stone Rusak saat Terima Piala Oscar 2024 sebagai Aktris Terbaik

Menurut Emma Stone, gaunnya rusak ketika Ryan Gosling tampil membawakan lagu "I'm Just Ken" di panggung Oscar 2024.

Baca Selengkapnya