Ayurika Gelar Pameran Tunggal Lukisan Kaca Benggala di Bandung

Minggu, 14 Januari 2024 13:38 WIB

Lukisan dua panel kanvas buatan Ayurika berjudul Temu. (Dok.Galeri).

TEMPO.CO, Bandung - Ayurika menggelar pameran tunggal berjudul Kaca Benggala di Galeri Ruang Dini, Bandung, sejak 13 Januari hingga 4 Februari 2024. Seniman yang tinggal dan bekerja di Yogyakarta itu menampilkan lima karya lukisannya dengan ukuran besar. “Ini termasuk awal mula lagi di tahun ini pakai kuas,” kata Ayurika di Bandung, Sabtu 13 Januari 2024.

Seniman asal Grobogan kelahiran 28 Agustus 1996 itu selama dua tahun terakhir sempat berhenti melukis dengan sapuan kuas dan cat minyak. Alasannya karena kedua tangannya mengalami kesulitan menggenggam benda. Kondisi itu dirasakan setelah melahirkan anak pertamanya lewat operasi caesar pada 2021.

Pada pamerannya kali ini, Ayurika lebih berfokus untuk menampilkan gambar wajah bercorak realis ekspresif. Sebagian besar adalah wajah dirinya dari berbagai sisi. Pada karya berjudul Temu, dia melukis wajahnya dari samping yang diposisikan saling berhadapan pada dua panel kanvas. Masing-masing berukuran 200 x 150 sentimeter yang diberi jarak 10 sentimeter.

Pelukis Ayurika berpameran tunggal di Bandung dengan judul Kaca Benggala. (Dok.Galeri).

Kedua wajahnya dari sisi samping juga bertemu kembali dengan beda sudut pada sebuah cermin dengan judul Hitamku. Sedangkan pada seri karya berjudul Intimate Collision, Ayurika menempelkan wajahnya pada dua kanvas berukuran masing-masing 250 x 200 sentimeter secara berdempetan. Sementara karya lukisan berjudul Kedok menggambarkan empat wajah yang dibaluri lapisan putih.

Advertising
Advertising

Menurut lulusan Fakultas Seni Rupa Institut Seni Indonesia Yogyakarta itu, peristiwa seringkali mengantar manusia pada titik pertemuan diri yang intim. Seperti bercermin, dalam falsafah Jawa dikenal Kaca Benggala yang memantulkan keutuhan dari sebuah realita. Bercermin pada sebuah Kaca Benggala merupakan sebuah keberanian untuk menelanjangi diri secara batin. “Atau menyaksikan keadaan sebenarnya tanpa tujuan untuk mengubah,” kata Ayurika.

Melalui Kaca Benggala, kata Raisha Adistya dari Ruang Dini, Ayurika beralih dari pembahasan simbolisme yang berkaitan dengan pengalaman ketubuhan yang ia telanjangi menuju persoalan mengenai pergulatan atau gejolak batin. Kaca Benggala menjadi semacam eksplorasinya soal konflik batin yang berlangsung, merepresentasikan proses pertemuan diri yang berkelanjutan. Berbeda dari pameran Ayurika sebelumnya yang berani menelanjangi tubuh dengan menantang batasan konvensional sekaligus sosial, kali ini seniman memberanikan diri untuk menantang batasan dalam dirinya sendiri.

Pilihan Editor: 25 Tahun Selasar Sunaryo Art Space Pamerkan Karya Seni Rupa Pemilik, Anak, dan Menantu

Berita terkait

Rekomendasi Tempat Wisata Baru di Bandung untuk Libur Long Weekend

20 jam lalu

Rekomendasi Tempat Wisata Baru di Bandung untuk Libur Long Weekend

Selalu ada tempat-tempat baru yang bermunculan di Bandung untuk memberikan pengalaman baru bagi pelancong.

Baca Selengkapnya

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

1 hari lalu

Kata Pengguna Layanan Starlink: Harga Lebih Irit, tapi Tak Cocok di Perkotaan, Kenapa?

Kementerian Komunikasi dan Informatika menyatakan layanan koneksi Starlink lebih dibutuhkan di daerah yang terisolir dan minim jaringan internet.

Baca Selengkapnya

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

2 hari lalu

Cuti Bersama Akhir Pekan, PT KAI Sediakan KA Lodaya Tambahan dari Bandung

Pemerintah menetapkan cuti bersama pada Jumat, 10 Mei 2024, menyusul libur perayaan Kenaikan Isa Almasih pada, Kamis, 9 Mei 2025.

Baca Selengkapnya

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

3 hari lalu

Cerita Pemuda Asal Bandung Gunakan Starlink: Unlimited dan Lebih Stabil

Melalui situs resminya, Starlink mematok harga layanan internet sebesar Rp 750 ribu per bulan.

Baca Selengkapnya

5 Hotel Strategis Dekat Lokasi Konser Sheila On 7 di Bandung, Bisa Ditempuh Jalan Kaki

4 hari lalu

5 Hotel Strategis Dekat Lokasi Konser Sheila On 7 di Bandung, Bisa Ditempuh Jalan Kaki

Temukan lima hotel terdekat dari Stadion Siliwangi, Bandung, lokasi konser Sheila on 7. Mulai dari hotel bintang 4 hingga bintang 2, semua berjarak kurang dari satu kilometer dari stadion.

Baca Selengkapnya

Pengunjung Selalu Padat, Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre Paris akan Dipindahkan

4 hari lalu

Pengunjung Selalu Padat, Lukisan Mona Lisa di Museum Louvre Paris akan Dipindahkan

Mona Lisa karya seni yang paling banyak dikunjungi di dunia, 10 juta orang datang ke Museum Louvre untuk melihat lukisan itu setiap tahunnya.

Baca Selengkapnya

The Papandayan Bandung Merayakan Ulang Tahun ke-34 dengan Penawaran Spesial

4 hari lalu

The Papandayan Bandung Merayakan Ulang Tahun ke-34 dengan Penawaran Spesial

Wujud apresiasi bagi para tamu dan masyarakat yang telah berbagi pengalaman berkesan dengan The Papandayan selama 34 tahun.

Baca Selengkapnya

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

4 hari lalu

Wisuda Telkom University Bandung Kini Libatkan Penerjemah Berbahasa Isyarat

Disebutkan, banyak mahasiswa Telkom University Bandung adalah teman-teman disabilitas. Inklusi diklaim jadi fondasi utama.

Baca Selengkapnya

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

4 hari lalu

Korban Pembunuhan Mayat dalam Koper Telah Dimakamkan di Bandung

RM, 49 tahun, korban pembunuhan pada kasus mayat dalam koper telah dimakamkan di kampung halamannya di Bandung

Baca Selengkapnya

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

5 hari lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya