Sebelum Meninggal, Lee Sun Kyun Ingin Tes Poligraf Buktikan Tak Bersalah

Rabu, 27 Desember 2023 11:19 WIB

Lee Sun Kyun ketika menjalani pemeriksaan di kepolisian. Foto: Dispatch.

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Parasite Lee Sun Kyun meninggal dunia dalam usia 48 tahun. Mendiang aktor yang sedang menjalani pemeriksaan karena kasus narkoba itu, ditemukan di sebuah mobil yang diparkir di pusat kota Seoul pada Rabu, 27 Desember 2023.

Istrinya, Jeon Hye Jin sebelumnya melapor kepada polisi, bahwa Lee Sun Kyun telah meninggalkan rumah setelah menulis memo yang mirip dengan catatan bunuh diri. Pihak kepolisian kemudian memberitakan bahwa seorang pria ditemukan meninggal di dalam mobilnya di sebuah jalan di Taman Waryong di distrik Jongno, Seoul, pada pukul 10.30 pagi waktu setempat.

Setelah dikonfirmasi identias pria itu adalah aktor Lee Sun Kyun. Saat ditemukan, aktor drama My Mister itu tidak sadarkan diri di samping briket arang di dalam mobilnya.

Tes pendeteksi kebohongan

Sebelum meninggal, Lee Sun Kyun masih menjalani pemeriksaan skandal narkoba. Melalui pengacaranya, Selasa 26 Desember 2023, dia mengajukan permintaan tes poligraf atau pendeteksi kebohongan, untuk membuktikan dia tidak bersalah.

Lee Sun Kyun telah menjalani tiga kali pemeriksaan atas dugaan penggunaan ganja dan obat-obatan terlarang lainnya. Terakhir dia menjalani pemeriksaan Sabtu, 23 Desember 2023.

Advertising
Advertising

Dia diminta keterangan berdasarkan pernyataan A, manajer tempat hiburan di Gangnam, Seoul. Menurut pengacaranya tidak ada pemeriksan silang dengan A. "Tapi dengan menanyakan, 'Tuan A membuat pernyataan ini, bagaimana menurut Anda?'" katanya.

Tapi jika pernyataan A benar, hasil tes narkoba Lee Sun Kyun seharusnya positif. Namun dari tes reagen singkat yang dilakukan selama penyelidikan polisi dan tes narkoba berbasis laboratorium Badan Forensik Nasional bulan lalu, hasilnya negatif.

Aktor Coffee Prince itu mengklaim bahwa dia ditipu oleh A. Dia mengetahui obat yang diberikan untuknya untuk insomnia, bukan narkoba. Tapi A mengklaim bahwa Lee Sun Kyun mengetahui obat itu adalah narkoba dan memakainya beberapa kali di rumahnya.

Pernyataan A itu pun dibantah oleh pengacara Lee, dan menekankan obat itu adalah obat untuk insomnia sehingga dia meminumnya sekali. Pengacaranya pun terus menegaskan tes pendeteksi kebohongan harus digunakan dalam penyelidikan.

“Dalam situasi yang tidak adil seperti ini, perlu untuk memverifikasi secara ilmiah siapa yang mengatakan yang sebenarnya dengan meminta 'A' juga menjalani tes pendeteksi kebohongan," kata pengacara.

Tentang tes poliograf

Sejatinya, jika permintaan Lee Sun Kyun untuk menjalani tes poliograf disetujui oleh kepolisian, pengacaranya meminta agar pemeriksaan dilakukan tertutup. Hal ini karena aktor itu merasa keberatan dan tertekan dengan sorotan publik.

Tes poligraf, yang sering disebut sebagai "tes pendeteksi kebohongan", merupakan tes yang merekam beberapa sinyal dari sensor yang melekat pada orang yang mengikuti tes. Sensor tersebut merekam denyut nadi, tekanan darah, keringat, serta kadang gerakan tangan dan kaki. Petugas akan mengajukan berbagai pertanyaan untuk melihat bagaimana sinyal-sinyal tersebut bereaksi terhadap pelaku yang dicurigai.

Skandal narkoba

Skandal narkoba ini berawal dari penyelidikan kepolisian setelah menerima informasi intelijen bahwa narkoba didistribusikan di sebuah tempat hiburan di Gangnam, Seoul. Selama penyelidikan, nama Lee Sun Kyun muncul beserta bukti yang memberatkan. Polisi pun mendakwa Lee Sun Kyun terlibat atas penggunaan narkoba.

YONHAP | KOREABOO | ALLKPOP

Pilihan editor: Lee Sun Kyun Diadukan ke Polisi sebagai Tamu VIP Klub Gangnam yang Pakai Narkoba

Berita terkait

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

22 jam lalu

Polisi Tangkap 5 Orang Tersangka Pengedar Magic Mushroom di Gili Trawangan

Polisi menangkap lima orang tersangka pengedar magic mushroom yang disita dari salah satu bar di kawasan wisata Gili Trawangan.

Baca Selengkapnya

Polisi Ungkap Peredaran Sabu di Tebet, Tersangka Dijanjikan Bayaran Rp 1,8 Juta per Transaksi

1 hari lalu

Polisi Ungkap Peredaran Sabu di Tebet, Tersangka Dijanjikan Bayaran Rp 1,8 Juta per Transaksi

Kepolisian Sektor Metropolitan Tebet menangkap tersangka tindak pidana narkoba jenis sabu berinisial KP alias K, 50 tahun.

Baca Selengkapnya

Bea Cukai dan Polri Bongkar Sindikat Narkoba Jerman-Belgia, Gagalkan Penyelundupan Ekstasi

1 hari lalu

Bea Cukai dan Polri Bongkar Sindikat Narkoba Jerman-Belgia, Gagalkan Penyelundupan Ekstasi

Dua penyelundupan narkoba oleh jaringan internasional Jerman-Belgia digagalkan Bea Cukai dan Bareskrim

Baca Selengkapnya

Polri Ungkap Rencana Upaya TPPU Terhadap Istri Fredy Pratama, Kerja Sama 4 Negara Tangkap Gembong Narkoba

3 hari lalu

Polri Ungkap Rencana Upaya TPPU Terhadap Istri Fredy Pratama, Kerja Sama 4 Negara Tangkap Gembong Narkoba

Polri mengadakan kerja sama antarnegara untuk menangkap bandar Narkoba Fredy Pratama.

Baca Selengkapnya

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

3 hari lalu

Polri Tangkap 28.861 Tersangka Kasus Narkoba Sejak September 2023

Polisi juga telah menangani 10 kasus narkoba menonjol sejak 14 Maret hingga 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

3 hari lalu

Ancaman Polri kepada Personel yang Terbukti Gunakan Narkoba

Polri bakal langsung memecat anggota kepolisian yang terbukti mengkonsumsi narkoba.

Baca Selengkapnya

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

3 hari lalu

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

4 hari lalu

Polres Metro Jakarta Barat Sita 5,1 Kilogram Narkoba Jenis Sabu Sejak Maret-April 2024

Dari total sabu yang berhasil diamankan, Polres Metro Jakarta Barat berhasil menyelamatkan sebanyak 51.480 jiwa dari dampak buruk narkoba.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

5 hari lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

6 hari lalu

Polisi Masih Buru Penyuplai Narkoba Rio Reifan

Polisi telah memasukkan BB penyuplai narkoba ke Rio Reifan sebagai DPO.

Baca Selengkapnya