Pandangan Park Bo Young Soal Gangguan Mental Usai Bintangi Daily Dose of Sunshine

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Minggu, 12 November 2023 08:11 WIB

Park Bo Young dalam drama Daily Dose of Sunshine. Foto: Twitter/@NetflixKR

TEMPO.CO, Jakarta - Daily Dose of Sunshine merupakan drama Korea terbaru yang menyoroti tentang masalah kesehatan mental. Serial original Netflix ini menghadirkan premis cerita seputar orang dengan gangguan mental kerap merasa di titik terendah dan membutuhkan sinar matahari (Sunshine) yang dapat menghangatkan hatinya melalui dukungan dari orang-orang disekitar.

Aktris Park Bo Young sebagai pemeran utama, ingin menyampaikan aspek kehidupan sederhana tersebut melalui penampilannya di Daily Dose of Sunshine.

"Setiap orang mempunyai perjuangan. Saya berusaha menunjukkan fakta sederhana ini sebaik mungkin," kata Park Bo Young pada Jumat, 10 November 2023, dikutip Yonhap.

Park Bo Young Jadi Perawat hingga Alami Depresi Berat

Berdasarkan webtoon Naver dengan judul yang sama oleh Lee Ha Ra, drama ini berkisah tentang perawat penuh kasih Jung Da Eun (Park Bo Young) dan pasiennya di bangsal psikiatri yang menangani berbagai masalah, mulai dari paranoia hingga obsesif-gangguan kompulsif.

Sebelum dipindahkan ke bangsal psikiatri, Da Eun bekerja di departemen penyakit dalam, di mana dia tanpa sadar menambahkan beban pekerjaan lebih banyak untuk rekan perawatnya karena terlalu fokus pada pasien individual.

Park Bo Young dalam drama Daily Dose of Sunshine. Dok. Netflix

Dalam pekerjaan barunya, dia menjadi perawat favorit pasien dalam waktu singkat karena sikapnya yang tidak mementingkan diri sendiri dan berempati terhadap mereka. Namun, karena kejadian yang tidak terduga dan mengejutkan, dia mengalami depresi berat.

"Sejujurnya, saya memiliki prasangka terhadap penyakit mental. Tapi seperti yang dikatakan kepala perawat dalam drama, penyakit itu bisa menyerang siapa saja, kapan saja," kata Park Bo Young. “Mereka yang dirawat di bangsal psikiatri harus kembali ke masyarakat suatu hari nanti sebagai anggota komunitas kita. Jadi kita harus memperlakukan mereka dengan penuh kasih.”

Park Bo Young Tiba-tiba Menangis saat Syuting Daily Dose of Sunshine

Kisah yang padat dan penuh peristiwa ini memberikan sorotan yang sangat dibutuhkan mengenai masalah kesehatan mental yang umum terjadi di masyarakat Korea yang sangat kompetitif dan bergerak cepat. “Tidak ada satu adegan pun yang saya tidak berusaha semaksimal mungkin,” katanya sambil berbicara tentang tantangan di lokasi syuting.

Saat syuting adegan di mana kepala perawat Song Hyo Jin (Lee Jung Eun) datang untuk mendukungnya di depan pasien yang mengeluh, air mata Park Bo Young jatuh begitu saja. Sebelum syuting, aktris 33 tahun itu sempat bertanya kepada sutradara apakah diperbolehkan untuk tidak menangis karena ia tidak ingin terlihat lemah.

"Tetapi air mata langsung jatuh begitu syuting dimulai. Saya langsung tahu pada saat itu betapa hebatnya mendapatkan dukungan dari orang-orang di sekitar," katanya.

Menurut Park Bo Young, Daily Dose of Sunshine tentang harapan. "Namun alih-alih melukiskan masa depan yang terlalu penuh harapan, serial ini mengajak orang-orang untuk bertahan sedikit lebih lama sampai pagi tiba," katanya.

YONHAP | THE KOREA TIMES

Pilihan Editor: Profil Pemeran Drama Daily Dose of Sunshine

Advertising
Advertising

Berita terkait

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

15 jam lalu

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

Drakor Uncle Samsik sudah tayang pada 15 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

19 jam lalu

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

Kang Hoon berpartisipasi dalam pembuatan Running Man sebagai anggota sementara.

Baca Selengkapnya

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

21 jam lalu

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Uncle Samsik jadi debut drama Song Kang Ho setelah 35 tahun aktif bermain film layar lebar yang meraih banyak penghargaan.

Baca Selengkapnya

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

23 jam lalu

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

Aktris Korea BIBI memenagkan penghargaan Baeksang Arts Awards dengan Kategori artis pendatang baru terbaik melalui perannya dalam film Hopeless. Selain itu aktris yang memulai karier di bidang musik ini juga pernah bermain peran dalam drama The Worst of Evil sebagai anggota geng narkoba.

Baca Selengkapnya

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

1 hari lalu

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

Bintang drakor atau drama Korea hit Kingdom, Joo Ji Hoon telah malang melintang di serial televisi hingga di layar lebar Negeri Ginseng.

Baca Selengkapnya

Peru Kategorikan Transgender sebagai Penyakit Mental

1 hari lalu

Peru Kategorikan Transgender sebagai Penyakit Mental

Peru secara resmi mengkategorikan transgender dan non-biner sebagai penyakit mental. Para aktivis LGBT resah dengan keputusan Presiden Peru ini

Baca Selengkapnya

Cara Menyenangkan Memulihkan Kesehatan Mental usai Putus Cinta

1 hari lalu

Cara Menyenangkan Memulihkan Kesehatan Mental usai Putus Cinta

Berikut berbagai cara menyenangkan yang dapat dilakukan untuk memulihkan kesehatan mental setelah putus cinta.

Baca Selengkapnya

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

1 hari lalu

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh mengungkapkan antusiasnya membintangi drama bersama Potato Research Institute

Baca Selengkapnya

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

1 hari lalu

5 Langkah Hadapi Ibu Mertua Beracun, Jangan Biarkan Kesehatan Mental Terganggu

Sering mengkritik, memanipulasi, dan ikut campur urusan rumah tangga anak, ibu mertua dengan sengaja membuat keluarga anak tertekan dan tak harmonis.

Baca Selengkapnya

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

2 hari lalu

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

Drama Korea bergenre sageuk bercerita sejarah atau kerajaan masa lampau. Berikut 7 aktris yang mendapat peran sebagai ratu.

Baca Selengkapnya