Bukan Cuma Coldplay, Berikut Sederet Musisi yang Dikenal Peduli Lingkungan

Editor

Nurhadi

Rabu, 17 Mei 2023 08:00 WIB

Coldplay gelar konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Dok. TEM Presents/PK Entertainment

TEMPO.CO, Jakarta - Grup band asal Inggris, Coldplay, memiliki reputasi sebagai band yang peduli terhadap lingkungan. Mereka telah mengembangkan sebuah aplikasi khusus untuk Music Of The Spheres World Tour. Aplikasi gratis ini memungkinkan penggemar band untuk merencanakan perjalanan mereka ke dan dari konser dengan cara yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Coldplay bukan satu-satunya grup band atau musisi yang dikenal peduli lingkungan. Beberapa musisi di seluruh dunia juga dikenal mengkampanyekan isu-isu lingkungan melalui musik mereka. Selain itu, mereka juga melakukan terlibat dalam aksi tertentu untuk menyelamatkan lingkungan.

Dilansir dari EcoWatch, berikut adalah daftar musisi yang dikenal peduli lingkungan:

1. Xiuhtezcatl

Xiuhtezcatl adalah seorang rapper yang terkenal karena lagu-lagunya yang mengangkat isu krisis iklim. Dalam lagunya yang berjudul "Broken," dia menggambarkan kerusakan yang ditimbulkan oleh krisis iklim di seluruh dunia. Lagu ini juga menyoroti masalah keadilan antargenerasi dan mengajak orang untuk berubah sebagai individu dan masyarakat.

Advertising
Advertising

2. Paul McCartney

Musisi legendaris Paul McCartney merilis lagu "Despite Repeated Warnings" dalam album Egypt Station pada 2018. Lagu ini mencerminkan rasa frustrasinya terhadap kurangnya tindakan dalam menghadapi krisis iklim. McCartney menantang pandangan bahwa perubahan iklim hanya tipuan, dan melalui lirik-liriknya, dia mengingatkan akan bahaya menunda tindakan terhadap perubahan iklim.

3. Childish Gambino

Childish Gambino merilis lagu "Feels like Summer" pada 2018. Meskipun lagu ini awalnya terdengar seperti lagu musim panas yang ceria, lirik-liriknya mengungkapkan kekhawatiran yang lebih dalam tentang perubahan iklim. Gambino menyampaikan pesan tentang kekeringan dan perubahan iklim yang merusak, serta ketidakmampuan kita untuk berubah dengan cepat.

4. Jaden Smith

Rapper Jaden Smith juga membahas krisis iklim melalui musiknya. Dalam lagu "Boombox Warfare" yang dia ciptakan bersama Xiuhtezcatl, Smith menyuarakan keprihatinannya terhadap dampak perubahan iklim terhadap alam dan satwa liar yang terancam. Melalui musiknya dan kolaborasinya, Smith memperlihatkan komitmennya dalam membangkitkan kesadaran akan krisis iklim.

5. Billie Eilish

Billie Eilish mengungkapkan keprihatinannya terhadap isu lingkungan dan krisis iklim melalui musiknya. Dalam lagunya yang berjudul "All the Good Girls Go to Hell", Eilish menyoroti pemanasan global dan kebakaran hutan yang disebabkan oleh perubahan iklim. Lirik-liriknya yang tegas dan video musiknya dengan simbol-simbol yang kuat menggambarkan kepeduliannya terhadap lingkungan dan dampak yang ditimbulkan oleh manusia.

Pilihan Editor: 5 Alasan Mesti Nonton Konser Coldplay di Indonesi

Berita terkait

Upaya Wali Kota Zul Elfian Wujudkan Solok Kota Bersih dan Hijau

1 hari lalu

Upaya Wali Kota Zul Elfian Wujudkan Solok Kota Bersih dan Hijau

Solok berhasil kurangi sampah 10 persen

Baca Selengkapnya

Jadi Duta WWF Ke-10, Berikut Cara Cinta Laura Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Konservasi Air

2 hari lalu

Jadi Duta WWF Ke-10, Berikut Cara Cinta Laura Tingkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Konservasi Air

Cinta Laura menjelaskan strategi untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam upaya konservasi dan manajemen sumber daya air yang berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Bertubi-tubi Penghargaan untuk Bobby Nasution, Terakhir Menantu Jokowi Raih Satyalancana dan Tokoh Nasional

2 hari lalu

Bertubi-tubi Penghargaan untuk Bobby Nasution, Terakhir Menantu Jokowi Raih Satyalancana dan Tokoh Nasional

Wali Kota Medan Bobby Nasution boleh dibilang banjir penghargaan. Menantu Jokowi ini dapat penghargaan Satyalancana baru-baru ini.

Baca Selengkapnya

Upaya Pengelolaan dan Pengurangan Sampah di Daerah

2 hari lalu

Upaya Pengelolaan dan Pengurangan Sampah di Daerah

Masalah sampah bisa menjadi bencana jika penanganannya tidak komprehensif dan berkelanjutan.

Baca Selengkapnya

Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca, KLHK Prioritaskan Pembatasan Gas HFC

5 hari lalu

Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca, KLHK Prioritaskan Pembatasan Gas HFC

Setiap negara bebas memilih untuk mengurangi gas rumah kaca yang akan dikurangi atau dikelola.

Baca Selengkapnya

Pakar Lingkungan Anjurkan Penerapan Konsep Green Idul Fitri, Apa Maksudnya?

21 hari lalu

Pakar Lingkungan Anjurkan Penerapan Konsep Green Idul Fitri, Apa Maksudnya?

Pakar lingkungan Dr Latifah Mirzatika mengajak masyarakat untuk melaksanakan konsep Green Idul Fitri.

Baca Selengkapnya

Indonesia Urutan Kedua, Inilah Daftar 10 Negara Paling Berisiko Bencana di Dunia Versi World Risk Report (WRR) 2023, I

22 hari lalu

Indonesia Urutan Kedua, Inilah Daftar 10 Negara Paling Berisiko Bencana di Dunia Versi World Risk Report (WRR) 2023, I

Indonesia berada di urutan kedua dengan indeks risiko bencana sebesar 43,5 World Risk Report (WRR) 2023.

Baca Selengkapnya

Divonis 3 Tahun Penjara, Penipu Tiket Konser Coldplay Ghisca Masih Pikir-pikir Ajukan Banding

25 hari lalu

Divonis 3 Tahun Penjara, Penipu Tiket Konser Coldplay Ghisca Masih Pikir-pikir Ajukan Banding

Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menjatuhkan vonis 3 tahun penjara kepada Ghisca Debora Aritonang, terdakwa penipuan tiket konser Coldplay.

Baca Selengkapnya

Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

25 hari lalu

Profil Jared Leto, Musisi Rock yang akan Absen di Met Gala 2024

Musisi rock 30 Seconds to Mars, Jared Leto akan melewatkan perayaan Met Gala 2024, karena band dia memulai tur Eropa

Baca Selengkapnya

Terdakwa Penipuan Tiket Coldplay Ghisca Debora Aritonang Divonis 3 Tahun Penjara

25 hari lalu

Terdakwa Penipuan Tiket Coldplay Ghisca Debora Aritonang Divonis 3 Tahun Penjara

Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat memvonis Ghisca Debora Aritonang tiga tahun penjara, lebih rendah setahun dari tuntutan jaksa.

Baca Selengkapnya