Mawar De Jongh Akui Banyak Adegan Sadis, Film Para Betina Pengikut Iblis Lolos Sensor 21 Tahun ke Atas

Reporter

Tempo.co

Minggu, 12 Februari 2023 23:31 WIB

Poster film Para Betina Pengikut Iblis. Foto: Falcon Pictures.

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Sensor Film meluluskan sensor film Para Betina Pengikut Iblis untuk tayang di bioskop mulai 16 Februari 2023. Film ini dilabeli 21+ atau untuk di atas usia 21 tahun lantaran sepanjang film dipenuhi adegan kekejaman dan dipenuhi darah. Dengan sensor tersebut, akankah film ini menjadi film Indonesia paling sadis?

Sutradara film Para Betina Pengikut Iblis, Rako Prijanto mengakui film ini memang menghadirkan banyak adegan sadis. Tapi ia memastikan, ada pesan positif yang bisa diambil dari film ini. "Menurut kami ini sudah sesuai. Namun, film ini bukan hanya menghadirkan ketegangan, tapi juga ada pesan positif yang ingin disampaikan," ujarnya dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Ahad, 12 Februari 2023.

Mawar De Jongh Akui Ini Film Tersadisnya

Mawar De Jongh, yang memerankan tokoh Sumi mengungkapkan Para Betina Pengikut Iblis ini merupakan film tersadis yang pernah ia perankan. "Saya diharuskan dapat menciptakan kebencian sekaligus rasa cinta. Saya juga tidak menduga harus memerankan adegan membunuh ayah sendiri," katanya. Menurut Mawar, banyak adegan yang tidak diduga yang harus dia perankan di film ini.

Adegan sadis yang harus dilakoni oleh Mawar De Jongh di antaranya adalah memotong leher, menyajikan gulai dengan daging manusia, hingga mencabik-cabik isi perut manusia yang ia bunuh. Film ini tak layak ditonton anak kecil atau orang dewasa yang trauma melihat darah dan kengerian lantaran bisa menimbulkan trauma dan mempengaruhi mental.

Namun, kata Mawar, ada sejumlah pelajaran yang dapat dipetiknya melalui karakter yang diperankannya. “Dari Sumi, harus punya keputusan sendiri, jangan mudah terhasut, harus tahu mana yang baik dan buruk. Kalau soal kesulitan pasti ada jalan keluarnya,” ujarnya.

Sinopsis Para Betina Pengikut Iblis

Advertising
Advertising

Para Betina Pengikut Iblis mengisahkan Sumi (Mawar de Jongh) tinggal seorang diri mengurus ayahnya yang sakit. Demi memenuhi kebutuhan hidup, ia berjualan gulai dari daging manusia di kampung. Hal ini meninggalkan tanda tanya kala hilangnya warga kampung.

Selain itu, Sari (Hanggini) menjadi dukun santet setelah adiknya dibunuh. Sari bertekad balas dendam lantaran mayat sang adik hilang dari kuburan. Para wanita ini bersekutu dengan iblis yang menjadi awal dari konflik utamanya. Selain Mawar De Jongh, film ini juga diperankan oleh Adipati Dolken, Hanggini, dan Sara Fajira.

Pilihan Editor: Sinopsis Para Betina Pengikut Iblis, Satukan Mawar de Jongh, Hanggini, dan Sara Fajira

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

5 hari lalu

Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Film Indonesia yang Menuai Kontroversi, Terbaru Film Kiblat

31 hari lalu

Film Indonesia yang Menuai Kontroversi, Terbaru Film Kiblat

Kontroversi publik kerap tertuju pada beberapa film Indonesia. Simak artikel ini untuk mengetahui daftar film tersebut, salah satunya ada film Kiblat!

Baca Selengkapnya

Film Horor Gunakan Simbol Agama, Rako Prijanto Klaim Karyanya Ambil Jalur Benar

35 hari lalu

Film Horor Gunakan Simbol Agama, Rako Prijanto Klaim Karyanya Ambil Jalur Benar

Saat menggarap film horor, sutradara dan penulis naskah harus memahami betul proses pengambilan ide, gagasan dan penyaringan sebuah cerita.

Baca Selengkapnya

Review Film Para Betina Pengikut Iblis 2, Budaya Klenik dan Pendalaman Karakter

36 hari lalu

Review Film Para Betina Pengikut Iblis 2, Budaya Klenik dan Pendalaman Karakter

Para Betina Pengikut Iblis 2, seperti halnya film pertama, penonton dibatasi usia 21 tahun ke atas

Baca Selengkapnya

Para Betina Pengikut Iblis 2 Tayang 28 Maret, Jelajahi Sisi Kelam Manusia

36 hari lalu

Para Betina Pengikut Iblis 2 Tayang 28 Maret, Jelajahi Sisi Kelam Manusia

Sutradara film Para Betina Pengikut Iblis 2 ingin mengajak penonton menjelajahi sisi kelam manusia.

Baca Selengkapnya

Sinetron dan Film yang Dibintangi Donny Kesuma, Ini Perannya di Film Buya Hamka

41 hari lalu

Sinetron dan Film yang Dibintangi Donny Kesuma, Ini Perannya di Film Buya Hamka

Selain menjadi atlet berprestasi, Donny Kesuma merupakan aktor yang telah membintangi sejumlah sinetron hingga layar lebar di Tanah Air, yang terbaru ada Trilogi Buya Hamka

Baca Selengkapnya

Max Pictures Rilis Trailer dan Poster Para Betina Pengikut Iblis 2

53 hari lalu

Max Pictures Rilis Trailer dan Poster Para Betina Pengikut Iblis 2

Film sekuel Para Betina Pengikut Iblis akan mulai ditayangkan 28 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Film Galaksi, Kisah Asmara Anggota Geng Motor dan Anak Paskibra

18 Agustus 2023

Sinopsis Film Galaksi, Kisah Asmara Anggota Geng Motor dan Anak Paskibra

Film Galaksi bercerita tentang seorang anggota geng motor bernama Galaksi dengan seorang anak Paskibra bernama Kejora

Baca Selengkapnya

Sinopsis Para Betina Pengikut Iblis, Satukan Mawar de Jongh, Hanggini, dan Sara Fajira

29 Januari 2023

Sinopsis Para Betina Pengikut Iblis, Satukan Mawar de Jongh, Hanggini, dan Sara Fajira

Sebagai salah satu pemeran utama, Sara Fajira mengaku dapat peran paling gila dalam film Para Betina Pengikut Iblis.

Baca Selengkapnya

Rako Prijanto Kembali Besut Film Horor, Para Betina Pengikut Iblis Tayang di Bioskop 16 Februari 2023

20 Januari 2023

Rako Prijanto Kembali Besut Film Horor, Para Betina Pengikut Iblis Tayang di Bioskop 16 Februari 2023

Para Betina Pengikut Iblis mengisahkan tentang tiga wanita yang rela menggadaikan dirinya bersekutu dengan iblis, untuk membalas dendam.

Baca Selengkapnya