Topeng Hahoe di Money Heist: Korea - Joint Economic Area Punya Pesan Tersembunyi

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Rabu, 22 Juni 2022 21:59 WIB

Money Heist: Korea - Joint Economic Area Part 1. Dok. Netflix.

TEMPO.CO, Jakarta - Serial Money Heist: Korea - Joint Economic Area menggunakan topeng Hahoe sebagai pengganti topeng Dali yang digunakan dalam serial aslinya dari Spanyol. Salah satu pemain, Park Hae Soo menjelaskan perbedaan signifikan dari kedua topeng tersebut, di mana keduanya memiliki pesan tersembunyi masing-masing.

"Topeng memiliki banyak pesan yang ingin disampaikan dalam serial ini. Versi Spanyol menggunakan topeng Dali untuk menyampaikan pesan tentang kebebasan, kami versi Korea menggunakan topeng Hahoe dari daerah Andong. Topeng Hahoe mengandung kritik terhadap penguasa dan memiliki sisi humornya juga," kata Park Hae Soo dalam konferensi pers yang digelar pada Rabu, 22 Juni 2022.

Park Hae Soo mengaku pertama kali menerima topeng Hahoe seperti merasakan energi yang tidak biasa. Menurutnya, topeng tersebut memberikan energi yang berbeda-beda kepada setiap pemain. "Ketika topeng dibawa ke saya, saya benar-benar bisa merasakan rasa kekuatan yang luar biasa. Ketika topeng tersebut dipakai oleh para pemain lainnya terasa berbeda," kata Park Hae Soo yang berperan sebagai Berlin.

Pemeran Tokyo, Jeon Jong Seo bersama dengan para pemain lainnya sejak awal penasaran topeng seperti apa yang akan mereka kenakan di Money Heist: Korea - Joint Economic Area nanti. "Bahkan sebelum mereka syuting dimulai, kami cukup penasaran dengan topeng apa yang akan kami pakai dan kami mendengar bahwa topeng Hahoe dipilih," kata Jeon Jong Seo.

Topeng yang digunakan para perampok dalam Money Heist: Korea - Joint Economic. Dok. Netflix.

Advertising
Advertising

Saat mengetahui topeng Hahoe yang akan mereka gunakan sepanjang serial ini, Jeon Jong Seo mengaku terkejut dengan ekspresi yang ditampilkan. "Kami melihat topeng itu secara langsung dan saya sangat terkejut karena itu bukan topeng yang terlihat main-main tetapi topeng yang memiliki senyum lebar," katanya.

Sama seperti Park Hae Soo, Jeon Jong Seo juga setuju bahwa topeng Hahoe mengandung banyak makna. "Topeng itu benar-benar memiliki rasa humor tetapi pada saat yang sama pesannya juga misterius sehingga memiliki makna berlapis-lapis dan saya benar-benar merasa terikat oleh topeng itu," kata Jeon Jong Seo.

Money Heist: Korea - Joint Economic Area akan tayang pada 24 Juni 2022 di Netflix. Serial yang diadaptasi dari La Casa de Papel atau Money Heist ini menghadirkan kisah para perampok di bawah kepemimpinan Profesor yang berencana melakukan pencurian terbesar dalam sejarah gedung Percetakan Uang Unifikasi Korea.

Baca juga: Trailer Money Heist: Korea - Joint Economic Area, Para Perampok Mulai Beraksi

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

11 jam lalu

25 Rekomendasi Film dan Serial Terbaru Netflix Tayang Mulai Mei 2024

25 daftar film dan serial terbaru Netflix yang tayang sepanjang Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

20 jam lalu

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya

Baca Selengkapnya

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

1 hari lalu

Han So Hee dan Jeon Jong Seo akan Membintangi Drakor Bergenre Noir, Project Y

Han So Hee dikabarkan akan membintangi drama bergenre noir bersama Jeon Jong Seo

Baca Selengkapnya

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

1 hari lalu

Siksa Neraka Ditayangkan di Netflix, Para Pemeran dan Sinopsisnya

Sejak 25 April 2024, Netflix mulai menanyangkan film Siksa Neraka

Baca Selengkapnya

Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

5 hari lalu

Ditayangkan di Netflix, Sinopsis Film Monster Bergenre Thriller

Film Indonesia bergenre thriller Monster arahan sutradara Rako Prijanto dengan penulis naskah Alim Sudio akan tayang di Netflix pada 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

6 hari lalu

Sinopsis Serial Baby Reindeer, Kisah Nyata Sang Pemeran Utama Diteror Stalker

Baby Reindeer adalah kisah nyata yang pernah dialami Richard Gadd, penulis sekaligus pemeran utama dalam serial tersebut.

Baca Selengkapnya

Setelah Queen of Tears, Lee Joo Bin akan Main Drama Kriminal Baru

7 hari lalu

Setelah Queen of Tears, Lee Joo Bin akan Main Drama Kriminal Baru

Penampilan Lee Joo Bin di Queen of Tears berhasil mencuri perhatian. Dia akan segera membintangi drama Korea terbaru bergenre kriminal.

Baca Selengkapnya

4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

10 hari lalu

4 Fakta Drama Korea "Queen of Tears" Episode 13

Drama "Queen of Tears" kian menarik perhatian publik pencinta drama Korea Selatan setelah episode 13 tayang pada 20 April 2024 malam kemarin, rating kembali tembus hingga 20 persen.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

12 hari lalu

5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

Manga City Hunter beberapa kali diadaptasi. Pada 1993, manga itu diadaptasi ke layar lebar dengan dibintangi Jackie Chan.

Baca Selengkapnya

Daftar Pemain Goodbye Earth yang Diadaptasi dari Novel Jepang

16 hari lalu

Daftar Pemain Goodbye Earth yang Diadaptasi dari Novel Jepang

Daftar pemain Goodbye Earth yang diadaptasi dari novel Jepang, ada Ahn Eunjin hingga Kim Yoon Hye

Baca Selengkapnya