The Beatles: Get Back-The Rooftop Concert Tayang di Bioskop IMAX 9 Februari 2022

Reporter

Tempo.co

Editor

Marvela

Sabtu, 29 Januari 2022 14:30 WIB

The Beatles: Get Back-The Rooftop Concert. Dok. Disney.

TEMPO.CO, Jakarta - The Beatles: Get Back–The Rooftop Concert akan tayang secara eksklusif di IMAX mulai Rabu, 9 Februari 2022. Film berdurasi 60 menit ini menayangkan salah satu konser The Beatles yang paling ikonik di atap Apple Corps Savile Row yang diselenggarakan pada 30 Januari 1969.

Konser Rooftop The Beatles ini merupakan bagian dari serial dokumenter karya Peter Jackson The Beatles: Get Back yang sebelumnya ditayangkan di Disney+ Hotstar. Disutradarai oleh sutradara pemenang Oscar Peter Jackson, The Beatles: Get Back, serial dokumenter ini menjadi sebuah persembahan spesial bagi para penggemar The Beatles di mana mereka dapat menyaksikan konser legendaris ini secara eksklusif di layar lebar dengan kualitas gambar dan suara IMAX.

“Setelah perilisan serial dokumenter Peter Jackson, kami mendengar banyak permintaan dari penggemar yang ingin menyaksikan penampilan spesial tersebut di IMAX,” ungkap Megan Colligan, presiden IMAX Entertainment dalam siaran pers yang diterima Tempo pada Jumat, 28 Januari 2022.

Seluruh video dan audio telah dioptimalkan untuk IMAX guna memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para penggemar. Para penggemar yang menyaksikan The Beatles: Get Back–The Rooftop Concert di bioskop IMAX juga berkesempatan mendapat merchandise spesial berupa tiket limited edition dan landyard dengan persediaan terbatas.

“Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan Disney untuk membawa Get Back ke sebuah panggung baru dan memberikan pengalaman satu kali seumur hidup bagi para penggemar Beatles untuk menyaksikan dan mendengar penampilan idola mereka dengan kualitas gambar dan suara IMAX," kata Megan Colligan.

Advertising
Advertising

The Beatles: Get Back membawa penonton kembali ke sesi rekaman band tersebut pada Januari 1969, yang menjadi momen penting dalam sejarah musik. Dokumentasi ini menampilkan proses kreatif The Beatles saat mereka mencoba menulis 14 lagu baru sebagai persiapan untuk konser live pertama setelah lebih dari dua tahun. Dihadapkan dengan tenggat waktu yang hampir mustahil, ikatan persahabatan yang kuat yang dimiliki oleh John Lennon, Paul McCartney, George Harrison, dan Ringo Starr diuji.

Dokumen tersebut dikompilasi dari hampir 60 jam rekaman yang diambil selama 21 hari, disutradarai oleh Michael Lindsay-Hogg pada 1969, dan dari lebih dari 150 jam audio yang belum pernah diketahui sebelumnya, yang sebagian besar disembunyikan di lemari besi selama lebih dari setengah abad. Peter Jackson adalah satu-satunya orang dalam 50 tahun yang diberi akses ke harta karun The Beatles ini.

Dokumentasi ini menampilkan untuk pertama kalinya secara keseluruhan penampilan live terakhir The Beatles sebagai sebuah grup, konser atap yang tak terlupakan di Savile Row London, serta lagu-lagu lain dan komposisi klasik yang ditampilkan di dua album terakhir band, Abbey Road dan Let it Be. Dokumentasi tiga bagian mencakup rekaman yang belum pernah dilihat sebelumnya, yang direstorasi.

Baca juga: Kisah Brian Epstein dan Fenomena The Beatles

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Malam Pencabut Nyawa, Serba-serbi Film Horor Ini Menjelang Tayang 22 Mei 2024

1 jam lalu

Malam Pencabut Nyawa, Serba-serbi Film Horor Ini Menjelang Tayang 22 Mei 2024

Film horor Malam Pencabut Nyawa akan ditayangkan lebih dari 10 negara

Baca Selengkapnya

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

2 hari lalu

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.

Baca Selengkapnya

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

3 hari lalu

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.

Baca Selengkapnya

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

3 hari lalu

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

3 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

5 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

6 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

7 hari lalu

Menjelang Ajal Tayang, Ini Deretan Film Horor Karya Hadrah Daeng Ratu

Hadrah Daeng Ratu sutradara yang dikenal lewat sejumlah karya film horornya. Film terbarunya Menjelang Ajal

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

8 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Begini Taylor Swift Kalahkan The Beatles dalam Perolehan Album Nomor Satu ke-12 di Inggris

10 hari lalu

Begini Taylor Swift Kalahkan The Beatles dalam Perolehan Album Nomor Satu ke-12 di Inggris

Taylor Swift menggemparkan tangga lagu Inggris dengan albumnya The Tortured Poets Department, mengungguli 10 lainnya dan melampaui The Beatles.

Baca Selengkapnya