Jadwal Tayang Film Wonder Woman 1984 Ditunda Lagi

Reporter

Antara

Minggu, 13 September 2020 16:27 WIB

Aktor Ezra Miller sebagai The Flas, Ben Affleck sebagai Batman dan Gal Gadot sebagai Wonder Woman saat syuting film Justice League. Warner Bros merilis film terbarunya yang menunjukkan sejumlah karakter pahlawan dalam DC guna saingi pahlawan super yang ada pada Marvel. (Warner Bros. Entertainment Inc. via AP)

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal tayang film Wonder Woman 1984 di bioskop kembali ditunda. Film yang dibintangi oleh Gal Gadot ini awalnya akan tayang pada 2 Oktober 2020. Namun Warner Bros memutuskan untuk memutarnya saat masa libur Natal, 25 Desember 2020.

Sutradara Patty Jenkins mengatakan dia dan Gal Gadot ingin membuat penggemar bahagia menyaksikan "Wonder Woman 1984" apalagi jika bisa disaksikan bersama keluarga saat musim liburan. Dia pun meminta kepada seluruh penggemar "Wonder Woman" untuk lebih sabar menunggu.

"Karena saya tahu betapa pentingnya menghadirkan film ini kepada Anda di layar lebar saat kita semua dapat berbagi pengalaman bersama, saya berharap Anda tidak keberatan menunggu lebih lama lagi. Dengan tanggal baru di Hari Natal, kami tidak sabar untuk menghabiskan liburan bersama Anda!," kata Patty.

Pimpinan Warner Bros Toby Emmerich mengatakan Patty Jenkins adalah pembuat film yang luar biasa dan dengan 'Wonder Woman 1984' dia telah menghasilkan sebuah film yang sangat dinamis dan akan sangat disukai oleh para penonton bioskop dari segala usia di seluruh dunia. "Kami sangat bangga dengan film tersebut dan berharap dapat menghadirkannya kepada penonton untuk liburan," ujar Emmerich dilansir Variety, Sabtu, 12 September 2020.

Advertising
Advertising

Warner Bros baru-baru ini mengambil risiko dengan merilis Tenet di layar lebar. Tenet sekaligus menandai film blockbuster besar pertama yang debut sejak bioskop ditutup pada bulan Maret karena pandemi.Gal Gadot berpose saat menghadiri penghargaan piala Oscar dalam Academy Awards ke-92 di Los Angeles, AS, 9 Februari 2020. Gal Gadot tampil memesona dengan atasan berbahan transparan dari Givenchy. instagram.com/givenchyofficial

Film dengan anggaran 200 juta dolar Amerika dari sutradara Christopher Nolan, diluncurkan pada akhir pekan Hari Buruh di AS. Seorang sumber mengatakan pihak studio sedang menunggu untuk melihat hasil penjualan tiket domestik untuk Tenet sebelum membuat keputusan untuk memindahkan jadwal Wonder Woman.

Dengan penundaan Wonder Woman 1984, Tenet tidak akan menghadapi banyak persaingan di antara pembeli tiket dan dapat melihat peningkatan penjualan dalam beberapa minggu mendatang.

Untuk saat ini, petualangan buku komik Disney dan Marvel Black Widow akan tetap tayang mulai 6 November 2020. Sementara itu, film-film kecil seperti komedi romantis Sony, The Broken Hearts Gallery, rencananya akan dibuka akhir pekan ini.

Film fiksi ilmiah Denis Villeneuve, Dune, juga dari Warner Bros, masih dijadwalkan untuk dibuka pada 18 Desember, seminggu sebelum Wonder Woman 1984. Namun ada kemungkinan besar bahwa film yang dibintangi oleh Timothee Chalamet, Oscar Isaac, dan Zendaya ini akan ditunda hingga 2021 untuk menghindari bentrok.

Wonder Woman 1984 telah ditunda berkali-kali di tengah pandemi. Awalnya dijadwalkan pada 5 Juni sebelum pindah ke 14 Agustus dan kemudian 2 Oktober.

Berita terkait

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

2 hari lalu

Sinopsis Possession: Kerasukan yang Diadaptasi dari Film Prancis

Film horor akan tayang di bioskop pada 8 Mei 2024. Film ini merupakan adaptasi dari film Prancis berjudul Possession. Ini sinopsis film Possesion.

Baca Selengkapnya

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

2 hari lalu

Nasib 2 Film Mendiang Lee Sun Kyun yang Belum Dirilis, Distributor Angkat Bicara

Distributor film Korea Selatan menghadapi dilema atas karya-karya mendiang Lee Sun Kyun yang sampai saat ini belum dirilis.

Baca Selengkapnya

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

2 hari lalu

5 FIlm Buatan Mouly Surya, Terbaru Ada Trigger Warning

Mouly Surya adalah seorang sineas Indonesia yang mulai mendunia.

Baca Selengkapnya

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

2 hari lalu

Bukan Filmapik, Ini 12 Daftar Tempat Nonton Film Legal

Bukan di Filmapik, berikut ini daftar tempat nonton film legal yang bisa Anda pilih. Umumnya tempat film ini ada biaya langganan dan masih terjangkau.

Baca Selengkapnya

Pemeran Film The Idea of You

4 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

5 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

6 hari lalu

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

Gal Gadot aktor asal Israel yang sukses berkiprah dalam dunia industri hiburan Hollywood. Berikut beberapa filmnya, bukan hanya Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

6 hari lalu

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

Artis Hollywood Gal Gadot belakangan menuai banyak sorotan karena aksi bela Israel yang dilakukannya. Ini perjalanan karier pemeran film Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

7 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

12 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya