Terancam Hukuman Usai Buat April Mop, Kim Jaejoong Batal Tampil

Reporter

Marvela

Kamis, 2 April 2020 13:44 WIB

Kim Jaejoong (Soompi)

TEMPO.CO, Jakarta - Anggota grup K-pop JYJ, Kim Jaejoong batal tampil di salah satu stasiun radio di Jepang karena mendapatkan banyak hujatan dari netizen usai unggahannya di Instagram saat April Mop bahwa ia dinyatakan positif Corona.

Dilansir dari Soompi, Kim Jaejoong telah mempromosikan single terbarunya di Jepang. Dia dijadwalkan untuk tampil di acara radio NHK Radio "Furuya Masayuki's PopA" pada Rabu, 1 April sebagai DJ biasa, namun acara tersebut memperbarui situs web resmi mereka. "Jaejoong telah dijadwalkan untuk tampil, tetapi karena keadaan pribadi akan ada perbedaan konten di acara hari ini," tulis mereka di situs resminya.

Sebelum kejadian tersebut, Kim Jaejoong juga dijadwalkan muncul di acara-acara Jepang termasuk "Stasiun Musik" TV Asahi, "Tamaki Koji Show", dan NHK "The Cover".

Korea Centers for Disease Control and Prevention (KCDC) atau Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea menyatakan bahwa tengah menyelidiki kasus Kim Jaejoong yang menjadikan diagnosa Covid-19 sebagai bahan candaan. "Kami saat ini sedang menyelidiki kasus tentang Kim Jaejoong," kata mereka. "Ini melibatkan penyebaran informasi palsu, jadi kami sedang mendiskusikan bagaimana tepatnya hukuman akan dilakukan."

Kim Jaejoong. (Soompi)

Advertising
Advertising

Mereka juga mengatakan bahwa ada kemungkinan Kim Jaejoong untuk mendapatkan hukuman atas perbuatannya yang berpotensi membuat kepanikan itu. "Mungkin untuk menghukum mereka yang dilaporkan karena menghasut gangguan dengan terus-menerus melakukan panggilan telepon jahat ke otoritas pencegahan epidemi, namun kasus ini adalah sesuatu yang dilakukan oleh seorang selebriti di media sosial, dan sepertinya diskusi internal lebih diperlukan," kata mereka.

Kim Jaejong meminta maaf atas lelucon yang dia buat bahwa dirinya positif Corona untuk meramaikan April Mop. Melalui unggahan layar hitam di akun Instagramnya pada Rabu malam, 1 April 2020, Jaejoong menyadari bahwa tindakan bodoh itu tak seharusnya ia lakukan.

Ia sebenarnya memiliki alasan kenapa membuat lelucon tersebut. Menurut dia, lelucon itu sebenarnya pesan kepada para followernya hampir dua juta itu bahwa virus ini sangat berbahaya. Ia merasakan kewaspadaan dan penanggulangan atas penularan virus ini mengendur.

MARVELA

Berita terkait

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

21 menit lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

3 jam lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

14 jam lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

6 hari lalu

Kilas Balik Kasus Korupsi APD Covid-19 Rugikan Negara Rp 625 Miliar

KPK masih terus menyelidiki kasus korupsi pada proyek pengadaan APD saat pandemi Covid-19 lalu yang merugikan negara sampai Rp 625 miliar.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

6 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

7 hari lalu

Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.

Baca Selengkapnya

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

11 hari lalu

Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier TVXQ yang Akan Konser di Jakarta

12 hari lalu

Perjalanan Karier TVXQ yang Akan Konser di Jakarta

Perjalanan TVXQ yang akan menggelar konser di ICE BSD, Sabtu, 20 April 2024.

Baca Selengkapnya

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

14 hari lalu

Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa

Baca Selengkapnya

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

14 hari lalu

KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.

Baca Selengkapnya