Film The Mummy, Kembalinya Sang Tiran

Reporter

Editor

Kamis, 14 Agustus 2008 18:45 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Rick O'Connel (diperankan oleh Brendan Fraser) bersama istrinya, Evelyn (Maria Bello), mendapat tawaran berpetualang untuk mengembalikan batu Shangri-La ke museum di Shang Hai, Cina. Padahal keduanya sudah mengasingkan diri ke kawasan pedesaan di Inggris dan menikmati hidup. "Kita bisa sekalian mengunjungi Jonathan dan Alex," ujar Evelyn mengiyakan tawaran dari Departemen Luar Negeri itu.
Percakapan itu menjadi salah satu adegan pembuka dalam film The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor yang dibesut oleh Rob Cohen. Adegan itulah yang sekaligus menjadi penanda kembalinya Rick dan Evy ke dunia arkeologi. Rick dikenal sebagai arkeolog pemberani yang telah berpetualang ke Hamunaputra dan padang pasir Ahm Shere di Mesir. Cerita petualangannya ada pada film The Mummy (1999) dan The Mummy Returns (2001).
Film The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor adalah sekuel dari kedua film tersebut. Pemain utama, yang memerankan Rick, tetap Brendan Fraser, sementara yang memerankan Evy digantikan oleh Maria Bello (sebelumnya Rachel Weisz). Salah satu pemeran tokoh lain yang tetap dipertahankan adalah John Hannah, yang memerankan Jonathan Carnahan, adik Evy. Sementara itu, anak Rick dan Evy, Alex, diperankan oleh Luke Ford. Pada film The Mummy Returns, Alex baru berumur 8 tahun.
Dikisahkan, Alex, yang mengikuti jejak orang tuanya dengan menggali situs-situs sejarah di Cina, tengah menggali kuburan Kaisar Qin. Sedangkan Jon membuka sebuah pub di Shang Hai. Kunjungan ke Shang Hai itulah yang memulai petualangan baru Rick bersama keluarganya, yakni kembali hidupnya Kaisar Qin Shi Huang. Tokoh yang dikenal sebagai Kaisar Naga (Jet Li) ini hidup pada 50 sebelum masehi dan memerintah dengan tangan besi. Kaisar dikutuk oleh seorang penyihir, Zi Yuan (Michele Yeoh), menjadi batu bersama pasukannya, yang kemudian dikenal sebagai pasukan terakota.
Bagian awal film dibuka dengan narasi yang memberi gambaran bagaimana Kaisar Qin memulai kekuasaannya. Ia dikenal sebagai tiran yang bengis. Semua musuhnya dihabisi. Bahkan bawahannya, Jenderal Ming (Russel Wong), dihabisi karena menjalin cinta dengan Zi Yuan. Sang kaisar pun berusaha mencari jimat agar bisa hidup abadi.
Setelah adegan Zi Yuan mengutuk raja, latar cerita berpindah ke Oxfordshire, Inggris, pada 1946, tempat Rick dan Evy hidup. Sebagian kalangan menilai, awal film tersebut adalah bagian yang terbaik dari film berdurasi 116 menit ini. "Ceritanya bergerak dengan lincah dan menjelaskan hubungan Zi Yuan dan Kaisar Qin dengan baik," ujar Kenneth Turan dari Los Angeles Times.
Turan juga mempertanyakan akting Maria karena kehilangan aksen Inggrisnya. "Cuma akting pemain Cina yang patut dipuji, yakni Jet Li, Isabella Leong, dan Michelle Yeoh," dia menambahkan.
Film ini bisa diikuti oleh penonton tanpa harus mengetahui dua petualangan awal Rick. Selain perbedaan lokasi dan kisah sejarah, film ini menerangkan kasusnya dengan baik. Selain itu, sajian efek khusus memang lebih baik dibanding dua film sebelumnya. Pemandangan indah pegunungan Himalaya hingga latar 1946 menjadi hiburan tersendiri, lengkap dengan berbagai peralatan dan senjatanya, seperti Walter P38, Thompson 25 Mag, dan pistol PPS dari Rusia.

TITO SIANIPAR

Judul: The Mummy: Tomb of the Dragon Emperor
Sutradara: Rob Cohen
Penulis: Alfred Gough & Miles Millar
Pemain: Brendan Fraser, Jet Li, Michele Yeoh, Isabella Leong, Maria Bello, John Hannah
Durasi: 116 menit
Produksi: Universal Pictures

Berita terkait

Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

4 April 2018

Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

Film Arini mampu menerjemahkan kisah dalam novel dengan baik dalam konteks kekinian

Baca Selengkapnya

Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

17 Oktober 2017

Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

Film Ismail Basbeth ini diputar perdana pada A Window on Asian Cinema. Memperkenalkan film-film pilihan dari Most Talented Asian Filmmaker of The Year

Baca Selengkapnya

Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

13 Oktober 2017

Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

Menggarap film Posesif, menurut Edwin, sama sekali tidak mengorbankan idealismenya sebagai sutradara film selama ini.

Baca Selengkapnya

Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

9 Oktober 2017

Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

Lucasfilm telah secara resmi mengumumkan bahwa trailer film Star Wars: The Last Jedi akan tayang pada hari Selasa, 10 Oktober 2017.

Baca Selengkapnya

Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

22 September 2017

Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

Shiraz Higgins ingin bicara soal adanya ketakadilan
pendapatan antara perempuan dan laki-laki di Kanada

Baca Selengkapnya

Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

22 September 2017

Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

Di film Pengabdi Setan, Joko Anwar membutuhkan ada pemain
yang bisa menerjemahkan cerita melalui gestur. Ia melibatkan
dua seniman di Pengabdi Setan

Baca Selengkapnya

Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

15 September 2017

Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

Film Gerbang Neraka digadang sebagai film horor yang dikemas
lain dari gaya film horor sebelumnya

Baca Selengkapnya

Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

31 Juli 2017

Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

Ratusan warga mendesak DPRD untuk menunda penayangan film Banda yang disutradari Jay Subyakto.

Baca Selengkapnya

Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

15 Juli 2017

Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

Harry Styles mendampingi Pangeran Harry di karpet merah premier film Dunkrik karya Christopher Nolan.

Baca Selengkapnya

Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

31 Mei 2017

Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

Aktris Israel, Gal Gadot yang jadi Wonder Woman disebut-sebut menjadi anggota militer Israel.

Baca Selengkapnya