Sakit Jantung, Butet Kartaredjasa Berkukuh Pentas Teater Gandrik

Sabtu, 6 April 2019 10:09 WIB

Seniman Butet Kartaredjasa membaca puisi berjudul Kau Ini Bagaimana Atau Aku Harus Bagaimana karya Alim Ulama KH Mustofa Bisri pada acara Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 PDI Perjuangan di JCC, Jakarta, 10 Januari . ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Yogyakarta - Seniman Butet Kartaredjasa yang seharusnya beristirahat setelah terkena serangan jantung berkukuh bermain dalam pentas Teater Gandrik pada Senin dan Selasa, 8 dan 9 April 2019 di Taman Budaya Yogyakarta.

Baca: Butet Kartaredjasa Terkena Serangan Jantung Saat Pentas

Butet punya dedikasi tinggi karena tetap melanjutkan lakonnya ketika sedang pentas Kanjeng Sepuh di Graha Bhakti Budaya, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, 22 Maret 2019. Butet Kartaredjasa terkena serangan jantung dan sudah ada lima ring terpasang di jantungnya.

Teater Gandrik kini sedang menyiapkan pementasan bertajuk 'Para Pensiunan 2049' yang berkisah tentang korupsi. Selain di Yogyakarta, Teater Gandrik juga akan pentas di Ciputra Artpreneur Theater, Jakarta pada 25-26 April 2019.

Sutradara pementasan 'Para Pensiunan 2049', Djaduk Ferianto mengatakan kakaknya, Butet Kartaredjasa akan memerankan tokoh kunci dalam pentas tersebut. Meski kondisi kesehatan Butet Kartaredjasa belum baik, tapi dia bersikeras ingin tampil. "Butet merasa punya tanggung jawab sebagai aktor untuk tetap tampil. Dia tetap pentas. Itu bagian dari terapi kesehatan," kata Djaduk di Yogyakarta, Jumat, 5 April 2019.

Menurut Djaduk, Butet Kartaredjasa sudah mulai beraktivitas, misalnya berolahraga ringan. Ada beberapa pilihan yang disiapkan untuk Butet agar tetap bisa bermain. Butet akan memainkan peran yang lebih ringan alias tidak menguras tenaga dan emosi. Beberapa dialog dalam durasi panjang yang sudah disiapkan sebelumnya telah diedit. Blocking-blocking yang terlalu banyak juga dikurangi.

Djaduk juga telah menyiapkan kostum tambahan untuk peran Butet bila diperlukan. Djaduk menyiapkan diri untuk menggantikan peran Butet bila di tengah pentas Butet mengalami serangan jantung.

Butet Kartaredjasa akan berperan sebagai Doorstoot, tokoh yang berkuasa selama 32 tahun. Tokoh ini meninggal dan tidak bisa dikuburkan karena tidak punya surat keterangan kematian yang baik. Arwahnya gentayangan.

Advertising
Advertising

Baca juga: Butet Kartaredjasa Alami Serangan Jantung, Waspadai Nyeri Dada

Naskah Para Pensiunan 2049 merupakan hasil saduran karya Heru Kesawa Murti yang berjudul Pensiunan dan dibuat tahun 1986. Agus Noor dan Susilo Nugroho kemudian mengadaptasi naskah itu menjadi Para Pensiunan 2049 agar bisa diterima kalangan muda. 2049 merujuk pada kisah masa depan.

Pentas itu bercerita tentang para pensiunan yang ingin menikmati masa tuanya dan menunggu akhir hidupnya dengan tenang. Mereka pensiunan jenderal, politisi, hakim.

Undang-Undang Pemberantasan Pelaku Korupsi mengharuskan siapa pun yang mati memiliki surat keterangan kematian yang baik. Aturan itu dibuat supaya koruptor jera. Hanya orang yang tidak pernah korupsi yang berhak mendapatkan surat itu. Bila tidak punya surat itu, maka mayatnya tidak boleh dikubur karena tidak bersih dari korupsi.

Pemain Teater Gandrik, Kusen Ali mengatakan masyarakat antusias membeli tiket pentas tersebut. Hingga saat ini lebih dari 1.000 tiket terjual. Penyelenggara pentas membuka pembelian tiket melalui online. Harga tiket dipatok mulai dari Rp 50 hingga Rp 300 ribu. "Tiketnya ludes terjual," kata Kusen.

Teater Gandrik merupakan kelompok seni yang memadukan pertunjukan teater tradisional dan modern. Teater ini berdiri sejak 34 tahun lalu dan telah mementaskan berbagai tema sosial yang khas menggunakan guyonan parikena atau sindiran secara halus. Sindirian yang dimaksud adalah mengejek diri sendiri. Banyolan-banyolan di panggung menjadikan Gandrik membawakam tema-tema itu secara segar dan luwes. "Kami mencubit, tapi tidak sakit," kata Djaduk.

Tahun 1999, Gandrik pentas Brigade Maling di Monash University Australia, Dhemit dan Orde Tumbang di Singapura pada 1990 dan 1992. Tahun 2017, Gandrik mementaskan Hakim Sarmin yang bicara tentang korupsi di Yogyakarta.

Berita terkait

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

15 jam lalu

Awas, Marah Sebentar Saja Tingkatkan Risiko Serangan Jantung

Peneliti menyebut amarah buruk buat fungsi pembuluh darah, mengganggu fungsi arteri, yang selanjutnya terkait risiko serangan jantung.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

9 hari lalu

Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

9 hari lalu

Apakah Jantung Bocor Bisa Disembuhkan?

Jantung bocor terjadi ketika salah satu dari empat katup di jantung Anda tidak menutup rapat.

Baca Selengkapnya

MK Terima 52 Amicus Curiae Terhadap Sengketa Pilpres 2024, Berapa Amicus Curiae yang Akan Dipakai?

11 hari lalu

MK Terima 52 Amicus Curiae Terhadap Sengketa Pilpres 2024, Berapa Amicus Curiae yang Akan Dipakai?

Hakim MK telah memutuskan hanya 14 amicus curiae, yang dikirimkan ke MK sebelum 16 April 2024 pukul 16.00 WIB yang akan didalami di sengketa Pilpres.

Baca Selengkapnya

Kim Sae Ron Mundur dari Teater Dongchimi Sehari Setelah Diumumkan

14 hari lalu

Kim Sae Ron Mundur dari Teater Dongchimi Sehari Setelah Diumumkan

Kim Sae Ron batal comeback dengan tampil sebagai pemeran di pertunjukan teater Dongchimi mendatang. Diduga karena kondisi mentalnya memburuk.

Baca Selengkapnya

Kim Sae Ron akan Main Teater Dongchimi, Comeback Setelah Kasus DUI

15 hari lalu

Kim Sae Ron akan Main Teater Dongchimi, Comeback Setelah Kasus DUI

Kim Sae Ron akan membintangi pertunjukan teater bulan depan setelah vakum dari dunia akting selama 2 tahun karena kasus DUI.

Baca Selengkapnya

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

16 hari lalu

Penelitian Sebut Diet Ini Bisa Turunkan Risiko Gagal Jantung

Diet sayur dan rendah gula, yang dikenal sebagai diet EAT-Lancet, membantu mengurangi risiko gagal jantung. Bagaimana hubungannya?

Baca Selengkapnya

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

17 hari lalu

7 Tanda-tanda Kucing Mengalami Dehidrasi

Dehidrasi terjadi ketika kucing kehilangan lebih banyak cairan dari yang mereka konsumsi.

Baca Selengkapnya

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

22 hari lalu

Gejala Penyakit Jantung yang Biasa Muncul saat Bangun Tidur

Penelitian baru-baru ini menemukan gejala penyakit jantung yang biasanya terjadi di pagi hari. Berikut penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Olahraga, Cara Ampuh Cegah Varises. Simak Saran Dokter Jantung

27 hari lalu

Olahraga, Cara Ampuh Cegah Varises. Simak Saran Dokter Jantung

Olahraga merupakan cara ampuh mencegah varises karena dapat melancarkan sirkulasi darah dari kaki ke jantung. Ini jenis yang dianjurkan.

Baca Selengkapnya