Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Selena Gomez Ungkap Alasan Tak Lagi Tidur di Kamar karena Masalah Kesehatan Mental

image-gnews
Selena Gomez menghadiri pemutaran perdana film Emilia Perez di The Egyptian Theatre Hollywood di Los Angeles, California, AS, 21 Oktober 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Selena Gomez menghadiri pemutaran perdana film Emilia Perez di The Egyptian Theatre Hollywood di Los Angeles, California, AS, 21 Oktober 2024. REUTERS/Mario Anzuoni
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -- Selena Gomez, penyanyi dan pemeran asal Amerika Serikat membeberkan alasan di balik keputusannya untuk tidak lagi tidur di kamarnya sendiri. Dalam acara Wondermind’s Mental Fitness Summit pada Kamis, 10 Oktober lalu, bintang Hollywood tersebut mengungkapkan bahwa masa-masa gelap dalam hidupnya membuatnya merasa tak nyaman berada di kamar.

“Aku berbeda dengan ibuku, karena aku terlalu banyak menghabiskan waktu di kamar tidurku. Aku bahkan tidak tidur di kamar itu lagi,” ungkap Selena. Ia menjelaskan, kamar mengingatkan pada momen yang sangat sulit dalam hidupnya. Mantan kekasih Justin Bieber itu juga membagikan rasa cemas yang pernah ia alami pernah melumpuhkan dirinya, hingga tak bisa meninggalkan tempat tidurnya selama bertahun-tahun.

Perjuangan Selena Gomez Melawan Insomnia

Meskipun tidak lagi tidur di kamar tidurnya, Selena mengaku masih bergumul dengan insomnia. “Pikiranku terus berputar dan aku terus mengatakan pada diriku, ‘Ini akan berlalu, biarkan rasa itu mengalir dalam tubuhmu dan semuanya akan hilang.’ Dan tentu saja, akhirnya aku tertidur,” kata kekasih musisi Benny Blanco ini.

Pemeran film Emilia Perez itu juga berbicara pentingnya menghadapi masalah mental dengan cara yang tepat, seperti menonton acara dengan santai selama 30 menit. Namun, ia menekankan pentingnya melakukan kegiatan yang berdampak positif terhadap kesehatan mental.

Dukungan dari Orang Terdekat

Selena memang sudah lama terbuka tentang perjuangannya melawan kecemasan, depresi, dan gangguan bipolar. Ia mengatakan bahwa berbicara dengan teman dekat, terapis, dan ibunya, Mandy Teefey, sangat membantu menghadapi tantangan kesehatan mental

Bersama ibunya, aktris kelahiran 1992 itu bahkan mendirikan platform kesehatan mental Wondermind. “Ada juga momen-momen ketika aku membiarkan diriku menjadi rentan, menangis, dan membicarakan semuanya,” kata dia.

Kebebasan dalam Membuka Diri

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mantan bintang Disney Channel ini juga berbagi tentang kebebasan yang ia temukan ketika mulai terbuka tentang perjalanannya dalam menghadapi kesehatan mental. “Aku cenderung mengisolasi diri. Tentu saja, ada momen-momen di mana aku perlu sendiri untuk merasakan segalanya,” tuturnya. 

Ia bercerita, dahulu dirinya sosok yang tidak mau menerima bantuan. Tapi Selena mengaku menemukan kebebasan sepenuhnya ketika mulai membagikan apa yang telah ia lalui dengan orang sekitar.

Selena telah sejak lama berupaya mematahkan stigma tentang kesehatan mental. Bahkan terus menyuarakan pentingnya pendidikan dan kesadaran mengenai isu ini. Pada 2022, ia merilis dokumenter My Mind & Me yang mengungkapkan diagnosis gangguan bipolar yang dideritanya pada 2019 serta perjuangannya menghadapi pikiran untuk bunuh diri sebelum dirawat di rumah sakit pada 2018.

ENEWS | PEOPLE

Pilihan Editor: Selena Gomez Cerita Tak Bisa Hamil Akibat Lupus dan Gangguan Bipolar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Justin Bieber Tamu Konser Don Toliver hingga Penghormatan untuk Liam Payne

3 hari lalu

Justin Bieber. Instagram/@justinbieber.
Justin Bieber Tamu Konser Don Toliver hingga Penghormatan untuk Liam Payne

Penyanyi Justin Bieber pada Sabtu, 19 Oktober 2024, tampil di Los Angeles, Amerika Serikat, setelah kelahiran anak lelakinya


4 Tips Mengatasi Stres untuk Anda yang Super Sibuk

4 hari lalu

Ilustrasi dua orang mengobrol di Cove Casa Spatia, Menteng/Cove
4 Tips Mengatasi Stres untuk Anda yang Super Sibuk

Isu kesehatan mental kini sering dibicarakan. Simak 4 tips mengatasi stres untuk Anda yang punya kegiatan padat.


Rayakan Hari Kesehatan Mental Sedunia, Sandiaga Uno Ramaikan Pelarian Weekenders

4 hari lalu

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno bersama sejumlah pegiat lari dalam acara Pelarian Weekenders/ANTARA-HO-Vox Populi
Rayakan Hari Kesehatan Mental Sedunia, Sandiaga Uno Ramaikan Pelarian Weekenders

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno bersama 100 penggiat lari ikut meramaikan ajang Pelarian Weekenders


6 Dampak Doomscrolling pada Tubuh yang Jarang Diketahui

5 hari lalu

Ilustrasi wanita depresi menggenggam ponsel. shutterstock.com
6 Dampak Doomscrolling pada Tubuh yang Jarang Diketahui

Doomscrolling dapat memiliki dampak signifikan pada kesehatan mental. Berikut beberapa efek yang ditimbulkan dari kebiasaan ini.


6 Sinyal Bahaya Anak Kecanduan Media Sosial, Fisik dan Mental

6 hari lalu

Ilustrasi anak-anak yang sedang membuka media sosial atau sosmed (Foto: Pexels)
6 Sinyal Bahaya Anak Kecanduan Media Sosial, Fisik dan Mental

Meski juga punya dampak positif, media sosial juga bisa memicu masalah serius pada berbagai area kesehatan anak. Coba perhatikan tanda-tanda berikut.


Meski Tak Kenal, Kematian Liam Payne Sisakan Duka bagi Penggemar. Pakar Ungkap Sebabnya

6 hari lalu

Penggemar One Direction berkumpul untuk memberi penghormatan kepada Liam Payne, di Monumen Revolusi, di Mexico City, Meksiko, 17 Oktober 2024. REUTERS/Henry Romero
Meski Tak Kenal, Kematian Liam Payne Sisakan Duka bagi Penggemar. Pakar Ungkap Sebabnya

Kehilangan pesohor seperti Liam Payne bisa menimbulkan berbagai emosi, bahkan kesedihan, meski penggemar tak ada hubungan apapun dengannya.


Apakah Kecanduan Alkohol Penyakit Mental? Begini Penjelasannya

8 hari lalu

12_iltek_ilustrasiminumalkohol
Apakah Kecanduan Alkohol Penyakit Mental? Begini Penjelasannya

Kecanduan alkohol bisa menjadi masalah serius karena zat adiktif dalam alkohol mem[engaruhi mental seseorang.


Film Horor Kuasa Gelap Tembus 1 Juta Penonton dalam 10 Hari Tayang di Bioskop

8 hari lalu

Poster film Kuasa Gelap. Foto: Instagram.
Film Horor Kuasa Gelap Tembus 1 Juta Penonton dalam 10 Hari Tayang di Bioskop

Penonton Kuasa Gelap di bioskop mencapai lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 10 hari penayangannya.


Cara Menghindari Belanja Berlebihan sebagai Pelampiasan

9 hari lalu

Ilustrasi belanja di bawah teriknya sinar matahari. Foto: Freepik.com
Cara Menghindari Belanja Berlebihan sebagai Pelampiasan

Doom spending atau kebiasaan belanja berlebihan sebagai respons terhadap stres.


Liam Payne Curhat tentang Kesehatan Mentalnya di One Direction Sebelum Meninggal

10 hari lalu

Liam Payne One Direction. Foto/Instagram
Liam Payne Curhat tentang Kesehatan Mentalnya di One Direction Sebelum Meninggal

Liam Payne sempat bercerita tentang masalah mental yang ia hadapi sejak masuk ke dunia hiburan bersama One Direction.