Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Review Sekotengs: Serial Ringan tentang Persahabatan, Humor, dan Drama Dunia Koas

image-gnews
Serial Sekotengs yang dibintangi Adipati Dolken, Arbani Yasiz, Abidzar Al Ghifari, dan Giorgino Abraham. Dok. Falcon Pictures
Serial Sekotengs yang dibintangi Adipati Dolken, Arbani Yasiz, Abidzar Al Ghifari, dan Giorgino Abraham. Dok. Falcon Pictures
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Serial Sekotengs besutan Falcon Pictures bercerita tentang kehidupan dunia medis melalui lensa kehidupan empat dokter muda yang tengah menjalani masa co-assistant (koas) di sebuah rumah sakit. Diangkat dari webtoon karya Lifina dengan judul yang sama, Sekotengs berhasil menciptakan daya tarik tersendiri dengan premis yang unik dan dipenuhi humor segar.

Sekumpulan Koas So Ganteng

Berdasarkan judulnya, kata ‘Sekotengs’ merupakan akronim dari ‘sekumpulan koas so ganteng’ yang merujuk kepada para tokoh utama, yaitu Raka (Adipati Dolken), Dean (Arbani Yasiz), Vino yang diperankan Giorgino Abraham, dan Ezra (Abidzar Al-Ghifari).

Keempat aktor tersebut berhasil menciptakan chemistry yang kuat sebagai empat dokter muda dengan karakter yang berbeda-beda. Adipati memerankan tokoh yang lebih matang dan dewasa, sementara Arbani membawa sisi humoris dan santai dalam perannya. Giorgino dan Abidzar juga tak kalah mencuri perhatian dengan keunikan karakter mereka dan gaya humornya. Meski begitu, persahabatan mereka tak selalu mulus. 

Kisah Sehari-Hari Para Koas

Serial Sekotengs yang dibintangi Abidzar, Adipati Dolken, Giorgino Abraham. Dok. Falcon Pictures

Cerita Sekotengs berpusat pada kehidupan empat karakter utama yang menghadapi tantangan sebagai koas di rumah sakit sambil bergelut dengan masalah-masalah pribadi. Adegan-adegan humor yang dibalut dengan sisi drama membuat serial ini menawarkan plot yang cukup ringan dan menghibur.

Momen-momen lucu di tengah ketegangan dunia medis juga memberikan nuansa segar saat menonton. Di setiap episodenya, tantangan yang dihadapi para koas tidak hanya berkisar pada tugas-tugas klinis kedokteran, tapi juga tentang cara mengatasi dilema pribadi. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dari konflik keluarga hingga percintaan, semua diramu dengan cermat—memancing tawa sekaligus rasa haru penonton. Skenario yang ditulis dengan sentuhan komedi dan drama seimbang berhasil mengangkat tema tentang perjuangan hidup para dokter muda tersebut.

Kesetiaan pada Materi Asli

Merupakan adaptasi dari Webtoon populer, serial Sekotengs cukup setia pada karya aslinya. Namun, ada beberapa penyesuaian untuk membuatnya lebih relevan bagi penonton Indonesia. Banyak momen dalam serial ini yang dibuat sama dengan dunia nyata, terutama bagi penonton yang pernah menjalani masa-masa pendidikan kedokteran. 

Dalam serial ini, kehidupan rumah sakit dan interaksi antar koas juga dikemas dengan gaya yang lebih kasual dan segar, tanpa kehilangan esensi medis yang menjadi latar utama cerita. Serial Sekotengs juga menghadirkan tampilan visual dan color-grading yang ciamik.

Lokasi syuting didominasi oleh lingkungan rumah sakit dan kampus kedokteran sehingga memberikan kesan realisme dalam setiap adegan. Faktor sinematografi yang cermat juga berhasil menangkap esensi setiap momen, baik yang lucu maupun dramatis.

Sekotengs cukup menghibur. Kombinasi humor, drama, dan romansa masa muda, ditambah akting yang dimainkan dengan apik dari para pemeran menawarkan hiburan ringan namun juga bermakna. Serial ini sudah tayang di Prime Video sejak Kamis, 26 September 2024, dan menyuguhkan 6 episode.

Pilihan Editor: Serial Sekotengs Tawarkan Kisah 4 Sekawan Mahasiswa Kedokteran yang Realistis

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mulai Syuting, Serial Duren Jatuh Dibintangi Zoe Abbas Jackson dan Mischa Chandrawinata

6 jam lalu

Konferensi pers serial Duren Jatuh karya Vemmy Sagita yang dibintangi Zoe Abbas Jackson, Mischa Chandrawinata, Mario Lawalata, Samuel Rizal, Marcell Darwin, Michella Putri, dan Aylena Fusil. Dok. WeTV
Mulai Syuting, Serial Duren Jatuh Dibintangi Zoe Abbas Jackson dan Mischa Chandrawinata

Serial Duren Jatuh karya Vemmy Sagita usung konsep geng motor duda keren dan cinta beda usia yang terpaut jauh.


Sinopsis dan Para Pemeran Gangnam B-Side

2 hari lalu

Gangnam B-Side. Foto : Disney+
Sinopsis dan Para Pemeran Gangnam B-Side

Gangnam B-Side akan tayang perdana secara eksklusif di platform pemutaran film Disney+ Hotstar pada 6 November 2024


Drama Thailand Past Life, Present Love: Keluarga Kaya yang Penuh Misteri

6 hari lalu

Serial Past Life, Present Love. Dok. Vidio
Drama Thailand Past Life, Present Love: Keluarga Kaya yang Penuh Misteri

Drama Thailand Past Life, Present Love dibintangi Min Pechaya dan Thanapat Kawila tentang rahasia keluarga, kematian tragis, hingga perebutan warisan.


Politeknik Tempo Luncurkan Web Series Aku Bukan Pilihan yang Tayang di Genflix

7 hari lalu

Web series Aku Bukan Pilihan karya mahasiswa Politeknik Tempo yang tayang di Genflix pada akhir September 2024. Dok. Istimewa
Politeknik Tempo Luncurkan Web Series Aku Bukan Pilihan yang Tayang di Genflix

Web Series Aku Bukan Pilihan karya mahasiswa Politeknik Tempo berharap bisa memberi inspirasi soal makna keberagaman dan rekonsiliasi setelah Pemilu.


Para Pemain Bagikan Pengalaman di Balik Layar Serial Sekotengs

7 hari lalu

Sutradara Razka Robby Ertanto bersama aktor Abidzar, Adipati Dolken, Giorgino Abraham, Zee, Ferry Salim, Alvin Adam, dan Ira Wibowo menghadiri konferensi pers serial Sekotengs pada Selasa, 24 September 2024 di Falcon Pictures, Jakarta Selatan. TEMPO/Putri Ani
Para Pemain Bagikan Pengalaman di Balik Layar Serial Sekotengs

Pemain hingga sutradara membagikan cerita di balik layar dari serial Sekotengs yang berpusat pada dunia kedokteran.


Serial Sekotengs Tawarkan Kisah 4 Sekawan Mahasiswa Kedokteran yang Realistis

8 hari lalu

Sutradara Razka Robby Ertanto bersama aktor Abidzar, Adipati Dolken, Giorgino Abraham, Zee, Ferry Salim, Alvin Adam, dan Ira Wibowo menghadiri konferensi pers serial Sekotengs pada Selasa, 24 September 2024 di Falcon Pictures, Jakarta Selatan. TEMPO/Putri Ani
Serial Sekotengs Tawarkan Kisah 4 Sekawan Mahasiswa Kedokteran yang Realistis

Serial Sekotengs mengikuti perjalanan empat mahasiswa kedokteran yang diadaptasi dari Webtoon dan tayang mulai 26 September 2024.


Lee Jung Jae Pemeran Squid Game 2, Simak Film dan Serial yang Dibintanginya

9 hari lalu

Lee Jung Jae dalam Squid Game Season 2. Dok. Netflix
Lee Jung Jae Pemeran Squid Game 2, Simak Film dan Serial yang Dibintanginya

Lee Jung Jae kembali membintangi serial Squid Game musim kedua


Profil Trevyn Zhang, Aktor Asal Sulawesi yang Curi Perhatian Lewat Serial Taiwan Port of Lies

13 hari lalu

 Trevyn Zhang. Foto: Instagram.
Profil Trevyn Zhang, Aktor Asal Sulawesi yang Curi Perhatian Lewat Serial Taiwan Port of Lies

Profil Trevyn Zhang aktor muda asal Sulawesi yang curi perhatian internasional lewat serial Taiwan Port of Lies.


Serial Emily in Paris Berlanjut Musim Kelima

14 hari lalu

Lily Collins sebagai Emily Cooper di serial Emily in Paris Season 4. Foto: Instagram/@lilyjcollins.
Serial Emily in Paris Berlanjut Musim Kelima

Netflix menyampaikan, serial Emily in Paris akan berlanjut musim kelima


Anna Sawai: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

14 hari lalu

Anna Sawai, pemeran Mariko dalam Shogun. Foto: Instagram/@fxnetworks
Anna Sawai: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

Anna Sawai menerima penghargaan aktris utama terbaik di ajang Emmy Awards 2024