Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

The Spirit of Papua, Ditonton 1 Juta dalam 20 Jam, Alffy Rev: Tombak Identitas

Reporter

image-gnews
Karya terbaru Alffy Rev, The Spirit of Papua. Foto: Youtube Alffy Rev.
Karya terbaru Alffy Rev, The Spirit of Papua. Foto: Youtube Alffy Rev.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sutradara Alffy Rev tidak berhenti berkreasi mengangkat budaya Indonesia. Setelah sukses dengan video Wonderland Indonesia, Alffy kembali merilis video terbaru The Spirit of Papua. Video berdurasi 6 menit lebih ini, dirilis pada Jumat, 1 Oktober 2021, sehari sebelum digelarnya PON XX Papua 2021. 

Untuk karyanya ini Alffy mengajak Nowela Elsiabeth Auparay atau yang dikenal dengan Nowela Mikhelia, juara Indonesian Idol 2014. Ia juga mengajak rapper Epo D'fenomeno dan kelompok musik Funky Papua. “Setidaknya, karya ini akan menjadi tombak identitas bahwa Papua adalah saudara saya seutuhnya. Mutlak sebagai kami, Bangsa Indonesia yang merdeka berbudaya,” tulis Alffy di halaman Instagramnya, Sabtu, 2 Oktober 2021.

Melalui Instagramnya Alffy mengunggah potongan video yang sudah ditonton 1 juta kali dalam waktu 20 jam. Video ini kini berada di nomer 5 trending di YouTube. “1Million Views in 20hours, Panjang umur Apresiasi,” tulis Alffy lagi.

Untuk video kali ini Alffy hanya menampilkan dua lagu khas Papua, Sajojo dan Apuse. Video dibuka dengan keindahan hutan Papua dan kicauan burung cenderawasih. Tampak seorang pria meniupkan kerang berdiri di tengah padang rumput yang dikelilingi pegunungan.

Karya terbaru Alffy Rev, The Spirit of Papua. Foto: Youtube Alffy Rev.

Allfy kemudian berjalan ke sebuah dataran dan menancapkan bendera merah putih. Dengan diiringi suara Nowela yang membacakan puisi dalam bahasa Papua, dari tanah-tanah itu keluar bangunan seperti ukiran khas Papua. “How I miss home, Home, where I grew up,” bunyi narasi di awal video.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tampil dengan ciri khasnya, musik EDM yang digabung dengan musik tradisional, Alffy menampilkan para penari-penari dari Papua. Rapper Epo D’fenomena ikut tampil membawakan lagu yang mengajak anak muda untuk bangun dan menjadi juara baru. “Masih tra percaya bisa featuring di sebuah maha karya milik orang hebat seperti mereka,” tulis Epo di halaman Instagramnya.

Unggahan Alffy mendapat komentar dari Epo dan Nowela. “Ko yang andalan ma Brader,” tulis Epo. “RESPECT!!!! Terimakasih sudah jadi inspirasi dan contohan nyata bagi kami semua, saudaraku,” tulis Nowela.

Nama Alffy Rev menjadi perbincangan di tanah air usai mengeluarkan video berjudul Wonderland Indonesia. Video yang diluncurkan sejak 17 Agustus 2021 ini mengangkat berbagai macam lagu dan budaya Indonesia. Untuk Wonderland Indonesia, Alffy juga mengajak alumni Indonesian Idol Novia Bachmid, untuk menyanyikan lagu-lagu di video itu.

DEWI RETNO

Baca juga: Hal-hal Menarik di Balik Video Klip Wonderland Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kematian Mendadak Marissa Haque, Ashraf Sinclair, dan Mike Mohede

2 hari lalu

Marissa Haque. Dok.TEMPO/ Ramdani
Kematian Mendadak Marissa Haque, Ashraf Sinclair, dan Mike Mohede

Kematian mendadak Marissa Haque mengejutkan publik. Kejadian serupa pernah terjadi pada Ashraf Sinclair dan Mike Mohede.


Gelar Wonderful Indonesia Tourism Fair 2024, Kemenparekraf Targetkan Pendapatan Rp 229 Miliar

3 hari lalu

Ilustrasi wisatawan asing di Indonesia. Dok. Kemenparekraf
Gelar Wonderful Indonesia Tourism Fair 2024, Kemenparekraf Targetkan Pendapatan Rp 229 Miliar

Wonderful Indonesia Tourism Fair 2024 (WITF 2024) diadakan selama tiga hari berturut-turut, 2-4 Oktober 2024, di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta.


Serba-serbi Menjelang MotoGP Mandalika 2024

17 hari lalu

Marc Marquez mengejar Marco Bezzecchi dan Jack Miller di MotoGP Mandalika 2023. Minggu, 15 Oktober 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)
Serba-serbi Menjelang MotoGP Mandalika 2024

Kemenparekraf berkomitmen akan mendukung dan menyukseskan event MotoGP Mandalika 2024 menjadi yang terbaik dari sebelumnya.


Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

17 hari lalu

Sprint Race MotoGP Mandalika 2023. (Foto: Red Bull Content Pool)
Alasan Pemprov NTB Enggan Bayar Hosting Fee MotoGP Mandalika 2024

Pemprov NTB masih menolak untuk membayar hosting fee MotoGP Mandalika 2024 sebesar Rp231 miliar. Apa alasannya?


Cerita Once Mekel Jadi Vokalis di The Guardian of Nusantara Karya Alffy Rev

32 hari lalu

Once Mekel menjadi vokalis dalam lagu 'The Guardian of Nusantara' karya Alffy Rev. Foto: Instagram/@alffy_rev
Cerita Once Mekel Jadi Vokalis di The Guardian of Nusantara Karya Alffy Rev

Once Mekel berbagi cerita tentang proses kreatifnya didapuk sebagai vokalis dalam kolaborasi dengan komposer Alffy Rev untuk lagu 'The Guardian of Nusantara'.


Jadi Korban Penipuan Pekerjaan Fiktif, Jemimah Cita: Tamparan Keras Buat Aku dan Tim

32 hari lalu

Jemimah Cita, peserta Indonesian Idol. Foto/Instagram
Jadi Korban Penipuan Pekerjaan Fiktif, Jemimah Cita: Tamparan Keras Buat Aku dan Tim

Penyanyi Jemimah Cita menceritakan kronologi penipuan yang baru dialaminya dengan modus memberikan pekerjaan.


Jadi Mahasiswa Baru UMN, Nabila Taqiyyah: Welcome to Legowo Era

40 hari lalu

Nabila Taqiyyah. Foto: Instagram.
Jadi Mahasiswa Baru UMN, Nabila Taqiyyah: Welcome to Legowo Era

Penyanyi Nabila Taqiyyah resmi menjadi mahasiswa baru Ilmu Komunikasi di Universitas Multimedia Nusantara (UMN).


Kunto Aji Luncurkan Lagu Sepanjang Jalan Pegangan, Kolaborasi dengan BCA Digital

59 hari lalu

Musisi Kunto Aji (kiri) bersama Brigida Alexandra, AVP Marketing Communications, Head of Brand & Awareness BCA Digital saat menghadiri acara Media Briefing Peluncuran Kolaborasi Inovatif BCA Digital yang digelar pada Kamis, 8 Agustus 2024 di Menteng, Jakarta Pusat. Rencananya, BCA Digital akan meluncurkan lagu kolaborasi dengan Kunto Aji yang memanfaatkan teknologi Artificial Intelligence atau AI. TEMPO/Adinda Jasmine
Kunto Aji Luncurkan Lagu Sepanjang Jalan Pegangan, Kolaborasi dengan BCA Digital

Kunto Aji berkolaborasi dengan blu by BCA Digital meluncurkan lagu 'Sepanjang Jalan Pegangan', yang memadukan musik dan teknologi AI.


Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

2 Mei 2024

Yura Yunita/Foto: Instagram/Yura Yunita
Yura Yunita Menangis Menonton Glenn Fredly The Movie, Ingat Kebaikan Mentor Musiknya

Yura Yunita terpilih untuk menyanyikan original soundtrack Glenn Fredly The Movie, yang diciptakan oleh mentor musiknya sebelum berpulang.


Melitha Sidabutar Susul Kembarannya, Kevin Samuel: Sudah Bareng Lagi Sama Kakak di Surga

8 April 2024

Melitha Sidabutar, Melisha Sidabutar, dan Kevin Samuel. Foto: Instagram.
Melitha Sidabutar Susul Kembarannya, Kevin Samuel: Sudah Bareng Lagi Sama Kakak di Surga

Kabar Melitha Sidabutar menjadi pukulan kedua bagi Kevin Samuel, setelah sebelumnya ditinggal Melisha Sidabutar, yang dianggapnya adiknya sendiri itu.