Pesta Film Asia Tenggara

Reporter

Editor

Senin, 20 November 2006 14:04 WIB

Sebuah pesta bagi sineas film pendek di seantero Asia Tenggara segera digelar. Ajang bertajuk Jakarta Slingshort Film Festival itu digelar di Jakarta pada 21-26 November nanti. Ajang ini diadakan untuk menemukan bakat-bakat baru sineas film pendek di kawasan Asia Tenggara."Film-film pendek asal Asia Tenggara sebenarnya telah mencuri perhatian dunia. Sayangnya, belum ada ajang sejenis yang khusus diselenggarakan di kawasan Asia Tenggara sendiri," kata direktur festival, Paul Agusta, kepada wartawan, Jumat lalu, di Jakarta.Ajang ini digagas Teater Utan Kayu bekerja sama dengan Prince Claus Foundation, Belanda. Hingga 1 September lalu, panitia telah menerima 303 film pendek dari sineas-sineas lima negara Asia Tenggara, yakni Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, dan Thailand.Hasil seleksi oleh dewan programming, yang terdiri atas Ade Darmawan (Ruang Rupa), Alex Sihar (Konfiden), Farishad I. Latjuba (sineas film pendek), serta Prima Rusdi (penulis naskah film), tersaring 30 finalis yang masuk program kompetisi.Ke-30 finalis itu, menurut Paul, terbagi dalam tiga kategori, yakni animasi, dokumenter, dan fiksi. "Tiga pemenang dari setiap kategori berhak memperoleh hadiah uang sebesar 1.000 euro," kata Paul. Para pemenang akan dipilih oleh 9 dewan juri dari semua negara Asia Tenggara.Ade mengatakan, selain program kompetisi, festival ini menayangkan 119 film yang lolos seleksi dari 303 film yang masuk 10 program. Ade menjelaskan pula bahwa panitia menemukan pencapaian-pencapaian baru, baik dalam tema maupun bahasa visual serta angle yang dipilih para sineas. "Banyak yang menampilkan hal-hal di luar stereotipe ataupun di mainstream," tutur Ade.Keragaman juga muncul dari sosok pembuat film. Di antara para peserta ditemukan nama-nama langganan festival internasional, seperti Royston Tan (Singapura) dan Manussa Vorashinga (Thailand). Ada pula debutan-debutan, seperti Ari Satria Darma (Indonesia), Mandegani Duniarto (Indonesia), dan Angela How (Singapura), yang menunjukkan pencapaian teknis luar biasa.Program-program film pendek luar Asia Tenggara juga turut mewarnai festival ini. Ada pula dua workshop, yakni video art dan basic animation. Bagi Anda yang ingin menonton film dalam ajang ini bisa dilakukan secara gratis di lima lokasi: Teater Utan Kayu, Oktagon, Eastern Promise Kemang, QB Kemang, dan Kineforum TIM.SITA PLANASARI A

Berita terkait

Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

4 April 2018

Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

Film Arini mampu menerjemahkan kisah dalam novel dengan baik dalam konteks kekinian

Baca Selengkapnya

Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

17 Oktober 2017

Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

Film Ismail Basbeth ini diputar perdana pada A Window on Asian Cinema. Memperkenalkan film-film pilihan dari Most Talented Asian Filmmaker of The Year

Baca Selengkapnya

Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

13 Oktober 2017

Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

Menggarap film Posesif, menurut Edwin, sama sekali tidak mengorbankan idealismenya sebagai sutradara film selama ini.

Baca Selengkapnya

Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

9 Oktober 2017

Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

Lucasfilm telah secara resmi mengumumkan bahwa trailer film Star Wars: The Last Jedi akan tayang pada hari Selasa, 10 Oktober 2017.

Baca Selengkapnya

Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

22 September 2017

Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

Shiraz Higgins ingin bicara soal adanya ketakadilan
pendapatan antara perempuan dan laki-laki di Kanada

Baca Selengkapnya

Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

22 September 2017

Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

Di film Pengabdi Setan, Joko Anwar membutuhkan ada pemain
yang bisa menerjemahkan cerita melalui gestur. Ia melibatkan
dua seniman di Pengabdi Setan

Baca Selengkapnya

Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

15 September 2017

Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

Film Gerbang Neraka digadang sebagai film horor yang dikemas
lain dari gaya film horor sebelumnya

Baca Selengkapnya

Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

31 Juli 2017

Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

Ratusan warga mendesak DPRD untuk menunda penayangan film Banda yang disutradari Jay Subyakto.

Baca Selengkapnya

Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

15 Juli 2017

Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

Harry Styles mendampingi Pangeran Harry di karpet merah premier film Dunkrik karya Christopher Nolan.

Baca Selengkapnya

Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

31 Mei 2017

Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

Aktris Israel, Gal Gadot yang jadi Wonder Woman disebut-sebut menjadi anggota militer Israel.

Baca Selengkapnya