Jimmy Kimmel Buka Oscar dengan Sindir Trump

Senin, 27 Februari 2017 10:15 WIB

Jimmy Kimmel, pembawa acara Academy Awards ke-89. REUTERS/Lucy Nicholson

TEMPO.CO, Jakarta - Hanya beberapa menit setelah acara Academy Awards ke-89 dimulai, sindiran terhadap Presiden Amerika Serikat Donald Trump mulai terdengar. “Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Presiden Trump. Ingat tahun lalu ketika tampaknya Oscar rasis? Itu sudah tidak ada, berkat dia,” kata tuan rumah, Jimmy Kimmel.

Iklim politik diperkirakan akan terasa kuat dalam acara tersebut sebagaimana banyak selebritas telah menggunakan musim penghargaan tahun ini untuk mengungkapkan keprihatinan dan kritik mereka terhadap kebijakan Trump.

Kimmel menggebrak monolognya dengan mengatakan, “Siaran ini ditonton jutaan orang Amerika dan di seluruh dunia, 225 negara sekarang membenci kami, dan saya pikir itu adalah yang menakjubkan.”

Ketika berbicara tentang Meryl Streep, Kimmel membuat semua orang mengangguk atas komentar “berlebihan” Trump kepada bintang film terkenal itu. Kimmel kemudian juga berkomentar tentang media yang disebut Trump fake news media.

“Jika Anda dari CNN atau LA atau The New York Times, jika Anda bekerja dengan kata ‘Times’ di dalamnya, bahkan seperti Medieval Times, saya ingin meminta Anda meninggalkan gedung ini sekarang, oke?,” kata Kimmel bercanda. “Kami tidak memiliki toleransi terhadap berita palsu. Kami suka kulit cokelat karena berjemur yang palsu, tapi tidak untuk berita palsu,” kata Kimmel lagi.

Trump diperkirakan tidak akan memperhatikan Oscar, karena dia akan menghadiri Governor’s Ball, demikian dikatakan sekretaris pers Gedung Putih, Seas Spicer, sebelumnya. Menurut The Hollywood Reporter, dalam beberapa tahun terakhir, Trump tidak suka menyaksikan acara Oscar dan bercuit tentang hal itu di akun Twitter-nya. Kimmel membuat lelucon, Trump sepertinya akan bercuit tentang acara tersebut besok, “Saat buang air besar pukul 5 pagi.”

Sejumlah politikus partai Republik dan pendukung Trump mengatakan di media bahwa mereka tidak akan menonton Oscar karena mereka memperkirakan acara tersebut tidak lebih dari ungkapan sindiran terhadap Trump. Beberapa dari mereka menggunakan tagar #NoOscarsForMe. *

ANTARA



Berita terkait

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

6 hari lalu

Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

13 hari lalu

Donald Trump Salahkan Joe Biden atas Serangan Iran ke Israel

Donald Trump menilai saat ini adanya kurangnya kepemimpinan Joe Biden hingga membuat Tehran semakin berani

Baca Selengkapnya

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

17 hari lalu

Trump Tolak Undangan Zelensky, Menilai Tak Pantas Kunjungi Ukraina

Bekas Presiden AS Donald Trump menolak undangan Presiden Volodymyr Zelensky untuk menyambangi Ukraina.

Baca Selengkapnya

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

24 hari lalu

Berusia 75 Tahun, NATO Hadapi Sejumlah Ancaman, Termasuk Trump

Sekjen NATO mendesak Amerika Serikat tetap bersatu dengan Eropa, meski seandainya Donald Trump kembali berkuasa di Gedung Putih

Baca Selengkapnya

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

26 hari lalu

Joe Biden Vs Donald Trump, Dua Lelaki Gaek Berebut Kursi Presiden AS

Joe Biden 81 tahun dan Donald Trump 78 tahun akan bertarung di kontestasi pemilihan Presiden AS di usia yang tak lagi muda.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

29 hari lalu

Top 3 Dunia: Tanding Ulang Joe Biden vs Donald Trump, Kekecewaan Keturunan Arab di AS

Top 3 dunia adalah Joe Biden akan bertanding ulang melawan Donald Trump di Pilpres AS hingga masyarakat Arab di Amerika Serikat kecewa.

Baca Selengkapnya

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

29 hari lalu

Saling Serang Calon Presiden AS: Joe Biden Ungkit Pemutih sebagai Obat, Donald Trump: Jika Tak Menang, Demokrasi Berakhir

Presiden Amerika Serikat, Joe Biden, menyindir Donald Trump, yang akan menjadi pesaingnya lagi dalam pemilihan presiden AS yang akan datang pada bulan November.

Baca Selengkapnya

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

29 hari lalu

Tanding Ulang Joe Biden Vs Donald Trump, Begini Sistem Pemilu Presiden di Amerika Serikat

Pada pemilihan Presiden AS, Joe Biden akan tanding ulang dengan Donald Trump. Bagaimana sistem pemilu di Amerika Serikat?

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

33 hari lalu

Top 3 Dunia: Donald Trump Ingatkan Israel Soal Gaza hingga Netanyahu Ngambek

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 26 Maret 2024 diawali oleh mantan presiden AS Donald Trump memperingatkan warga Israel soal Gaza

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

42 hari lalu

Top 3 Dunia; Donald Trump Optimis Bisa Menangkan Pemilu Presiden

Top 3 dunia, Donald Trump yang sangat percaya diri bisa memenangkan pemilu presiden Amerika Serikat sampai menyampaikan kalimat sesumbar.

Baca Selengkapnya