Sutradara Jurassic World Akan Sutradarai Star Wars

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Selasa, 18 Agustus 2015 09:08 WIB

Sejumlah pemain figuran terlihat berteduh di balik pesawat di lokasi syuting film Star Wars: Episode VII di Abu Dhabi. Film yang disutradarai J.J. Abrams ini belum dapat ditebak bagaimana jalan skenarionya. Dailymail.co.uk

TEMPO.CO, Los Angeles - Setelah sukses menyutradarai film Jurassic World, Colin Trevorrow kembali dipercaya untuk menggarap sekuel dari salah satu film terpenting dalam sejarah perfilman. Kali ini, bos Walt Disney Studios Alan Horn menunjuk Trevorrow sebagai sutradara film Star Wars Episode IX yang rencananya rilis pada 2019.

Pengumuman ini disampaikan Alan Horn dalam perhelatan bertajuk D23 Expo di Anaheim Convention Center, California, Amerika Serikat, pada 15 Agustus 2015. Meskipun produksi filmnya belum dimulai, tahun ini Trevorrow akan mulai bekerja dengan para kru di rumah produksi Lucasfilm.

Alan mengungkapkan bahwa dia mulai tertarik menggaet Trevorrow sejak menyaksikan film Safety Not Guaranteed yang disutradarai Trevorrow pada 2012. Film yang diperankan oleh Aubrey Plaza dan Mark Duplass itu pernah diputar dalam Sundance Film Festival 2012 dan meraih sejumlah penghargaan, salah satunya Waldo Salt Screenwriting Award.

"Kekuatan film itu (Safety Not Guaranteed) jika disandingkan dengan kesuksesan film Jurassic World, akan memperlihatkan kehebatannya sebagai pencerita dan pembuat film yang terampil," ujar Alan seperti dilansir di laman starwars.com pada 15 Agustus 2015. "Kami sangat senang jika bakat luar biasa seperti Colin bergabung dengan keluarga kami dan melangkah ke alam semesta Star Wars," tambah Alan.

Trevorrow pun menganggap ini sebagai kesempatan yang istimewa. "Ini bukan pekerjaan atau tugas. Ini sebuah kursi di api unggun yang dikelilingi sekelompok pencerita, pembuat film, seniman, dan pengrajin yang luar biasa. Kami ditugaskan untuk menceritakan kisah-kisah terbaru kepada generasi muda karena mereka berhak atas apa yang kami semua miliki. Kami akan melakukannya dengan menyalurkan sesuatu yang George Lucas tanamkan dalam diri kami semua: kreativitas tanpa batas, penemuan murni, dan harapan," ungkap Trevorrow.

Star Wars Episode IX akan menjadi akhir trilogi ketiga film Star Wars yang dimulai dengan Star Wars: The Force Awakens yang akan tayang pada 18 Desember 2015. Trio The Raid Iko Uwais, Yayan Ruhian, Cecep Arif Rahman dikabarkan bermain di film Star Wars: The Force Awakens itu.

LUHUR TRI PAMBUDI | STARWARS.COM

Berita terkait

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

2 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

4 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

4 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

10 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

12 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

13 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

16 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

18 hari lalu

Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal

Baca Selengkapnya

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

19 hari lalu

7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

Nicholas Galitzine adalah seorang aktor muda yang sedang melesat, Galitzine telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bintang muda yang paling menjanjikan di industri hiburan.

Baca Selengkapnya

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

19 hari lalu

Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

Selain terkenal sebagai komika, Babe Cabita juga pernah membintangi beberapa judul film, berikut di antaranya.

Baca Selengkapnya