Hari Antikorupsi, Teater Gandrik Pentas Lagi

Reporter

Selasa, 9 Desember 2014 04:06 WIB

Teater Gandrik.(TEMPO/Novi Kartika)

TEMPO.CO, Yogyakarta - Untuk memperingati Hari Antikorupsi Sedunia, Teater Gandrik menggelar pementasan di Yogyakarta pada 9 Desember 2014. "Kami kebetulan sedang ingin-inginya mencoba estetika baru dalam bermain teater, lalu ada event hari antikorupsi ini, dan kami jajal sebagai panggung pertama," kata anggota teater Gandrik, Kusen Alipah Hadi atau akrab disapa Kusen Ali, di Balai Kota Yogyakarta, Senin, 8 Desember 2014.

Dalam peringatan hari antikorupsi ini, Teater Gandrik berencana tampil selama 1,5 jam dengan menampilkan Tangis karya Heru Kesawa Murti, pendiri kelompok teater ini.

Pentas teater ini akan berlangsung di Gedung Pusat Kebudayaan Koesnadi Hardjosumantri Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta pada pukul 18.30 WIB. Sejumlah aktor kawakan Gandrik, seperti Butet Kartaredjasa, Jujuk Prabowo, Susilo Nugroho alias Den Baguse Ngarso, dan Sepnu Heryanto akan terlibat dalam pementasan ini.




Kusen menuturkan, setelah kurang-lebih 30 tahun berkarya di dunia panggung teater, Gandrik merasa adanya stagnasi yang membuat kelompok tersebut membutuhkan penyegaran. "Dalam refleksi hari antikorupsi ini kami mencoba kembali memainkan basic Gandrik, yakni dramatic reading," kata Kusen.

Dramatic reading atau pementasan dengan membaca teks merupakan konsep yang ditingggalkan Gandrik setelah laris berpentas. Konsep yang sering dibawakan saat masih tampil keliling kampung pada 1980-an awal itu diadopsi kembali guna mengolah rasa pemain dan hubungan dengan penonton.

"Dengan konsep sekarang, Gandrik sering kebingungan ketika ada interaksi yang diberikan penonton, padahal dulu dengan konsep itu cukup luwes," ujar Kusen yang akan terlibat dalam karya yang digarap Agus Noor itu.

Dramatic reading digambarkan seperti sketsa dalam sebuah karya lukisan. Penonton bisa mengetahui seperti apa penampilan teater itu karena dikemas dengan bentuk mirip latihan. (Baca juga: Pentolan Teater Gandrik Heru Kesawa Murti Meninggal Dunia)




"Meskipun gambar belum jadi, penonton sudah tahu dari sketsanya. Ini jadi tantangan baru. Kami eksplorasi lagi bentuk dasar teater yang tak berjarak," kata Kusen.

Kusen menuturkan tak banyak lagi kelompok yang mempertahankan konsep dramatic reading ini. Di Yogya, salah satu kelompok yang masih eksis menampilkan konsep itu dengan berkeliling kampung adalah Sego Gurih.

Lakon yang dipentaskan Teater Gandrik ini berasal dari dua naskah karya almarhum Heru Kesawa Murti yang digabung. Yakni naskah Juragan Abiyoso dan Tangis itu sendiri. Lakon ini bercerita tentang perjalanan seorang pengusaha yang bangkrut akibat mengurus perusahaan dengan cara-cara korup.

Dalam kaitan dengan peringatan hari antikorupsi ini di Yogya, Dhedy Adi Nugroho, anggota staf Fungsional Deputi Bidang Pencegahan Komisi Pemberantasan Korupsi, mengatakan KPK melibatkan kelompok budayawan dan akademikus untuk berkampanye serta menghadirkan sedikitnya 100 gerai yang memuat profil perusahaan negara dan 26 kementerian.




Dhedy mengatakan semua pihak diajak membantu mengkampanyekan semangat antikorupsi dengan menampilkan upaya pencegahan korupsi di instansi masing-masing. Gerai-gerai itu akan didirikan di gedung Graha Saba Pramana UGM selama 9-11 Desember 2014.




PRIBADI WICAKSONO

Terpopuler
Christine Hakim: Ibarat di Film, Ahok Peran Utama
Berkunjung ke Cina, SBY Pamer Selfie
Ada Gigi dan Shaggy Dog di Proklamasi Antikorupsi
Eko Supriyanto Akan Tur Dunia Cry Jailolo
Paul McCartney Mengenang John Lennon







Advertising
Advertising

Berita terkait

MK Terima 52 Amicus Curiae Terhadap Sengketa Pilpres 2024, Berapa Amicus Curiae yang Akan Dipakai?

7 hari lalu

MK Terima 52 Amicus Curiae Terhadap Sengketa Pilpres 2024, Berapa Amicus Curiae yang Akan Dipakai?

Hakim MK telah memutuskan hanya 14 amicus curiae, yang dikirimkan ke MK sebelum 16 April 2024 pukul 16.00 WIB yang akan didalami di sengketa Pilpres.

Baca Selengkapnya

SMA Labschool Cibubur Selenggarakan Pentas Seni Cravier 2024 Usung Tema Peduli Lingkungan

36 hari lalu

SMA Labschool Cibubur Selenggarakan Pentas Seni Cravier 2024 Usung Tema Peduli Lingkungan

Acara tahunan SMA Labschool Cibubur akan mengusung tema lingkungan dalam kacamata anak muda di Cravier 2024.

Baca Selengkapnya

Butet Kartaredjasa dan Ratusan Tokoh Dukung Gugatan Kecurangan Pemilu ke MK

48 hari lalu

Butet Kartaredjasa dan Ratusan Tokoh Dukung Gugatan Kecurangan Pemilu ke MK

Butet Kartaredjasa telah menggalang dukungan dari 180 seniman, penulis, jurnalis dan pekerja kreatif seni lainnya mengenai dukungan gugatan pilpres.

Baca Selengkapnya

Butet Kartaredjasa Ajak Seniman Bersuara Lawan Keganjilan Pilpres Lewat Pameran

17 Februari 2024

Butet Kartaredjasa Ajak Seniman Bersuara Lawan Keganjilan Pilpres Lewat Pameran

Seniman Butet Kartaredjasa sedang menyiapkan pameran seni rupa bersama sebagai bentuk ekspresi merespon berbagai keganjilan di Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Ganjar Bertemu Butet Tanggapi Hasil Hitung Cepat Pilpres: Aku Nggak Lemes

17 Februari 2024

Ganjar Bertemu Butet Tanggapi Hasil Hitung Cepat Pilpres: Aku Nggak Lemes

Ganjar bertemu dengan seniman Butet, aktivis, dan tim pendukungnya di Yogyakarta untuk menguatkan mereka selepas hasil penghitungan cepat Pemilu

Baca Selengkapnya

Jika Prabowo Jadi Presiden, Butet Kertaradjasa Cemas Soeharto Ditetapkan Pahlawan Nasional

17 Februari 2024

Jika Prabowo Jadi Presiden, Butet Kertaradjasa Cemas Soeharto Ditetapkan Pahlawan Nasional

Seniman Butet Kertaradjasa cemas bila Prabowo Subianto menjadi presiden menghidupkan kembali Orde Baru

Baca Selengkapnya

Menjelang Pencoblosan, Mahfud Md Gelar Tirakatan di Rumahnya

14 Februari 2024

Menjelang Pencoblosan, Mahfud Md Gelar Tirakatan di Rumahnya

Mahfud Md menggelar tirakatan di rumahnya di Yogyakarta pada Senin malam, 13 Februari 2024. Ia optimistis dengan hasil pencoblosan hari ini.

Baca Selengkapnya

Hadiri Kampanye Ganjar-Mahfud di Solo, Anak Wiji Thukul Tagih Janji Jokowi Temukan Sang Ayah

10 Februari 2024

Hadiri Kampanye Ganjar-Mahfud di Solo, Anak Wiji Thukul Tagih Janji Jokowi Temukan Sang Ayah

Wani tampil membacakan salah satu puisi karya sang ayah, Wiji Thukul di gelaran kampanye terakhir Ganjar-Mahfud.

Baca Selengkapnya

Kasus Butet Kartaredjasa Dihentikan, Pengamat Kepolisian: Seharusnya Berlaku juga untuk Aiman Witjaksono

9 Februari 2024

Kasus Butet Kartaredjasa Dihentikan, Pengamat Kepolisian: Seharusnya Berlaku juga untuk Aiman Witjaksono

Polisi juga seharusnya menghentikan pemeriksaan kasus Aiman Witjaksono seperti halnya yang terjadi pada Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Alasan TPN Ganjar-Mahfud Gelar Kampanye Pamungkas di Solo

8 Februari 2024

Alasan TPN Ganjar-Mahfud Gelar Kampanye Pamungkas di Solo

Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut tiga Ganjar-Mahfud disebut bakal menggelar kampanye pamungkas di Kota Solo. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya