Ini Penyebab Robin Williams Depresi dan Bunuh Diri  

Reporter

Rabu, 13 Agustus 2014 13:38 WIB

Robin Williams menjadi guru, dalam film 'Dead Poets Society'. Touchstone Pictures/Getty Images

TEMPO.CO, Jakarta - Komedian dan aktor Hollywood, Robin Williams, ditemukan tak bernyawa di Tiburon, California Utara. Orang-orang terdekatnya menyebutkan bahwa pria 63 tahun itu baru-baru ini berjuang melawan depresi berat. (Baca: Kasus Robin Williams, Ini 6 Fakta Penting Depresi)

Apa penyebab Robin Williams depresi? Rupanya Williams kesal dan malu saat film yang dibintanginya dihentikan penayangannya pada April 2014. The Crazy Ones merupakan film terakhir yang dibintangi Robin Williams. Film yang disutradarai oleh David E. Kelle ini dibintangi Williams dan Sarah Michelle Gellar sebagai pemeran utama. Film ini ditayangkan berseri di CBS sejak 26 September 2013 sampai 17 April 2014.

Sebenarnya film ini belum kelar tayang, tapi pihak televisi menghentikan penayangannya pada 17 April 2014. Hal ini membuat Robin Williams kecewa. Ia malu dan merasa perannya gagal mencuri perhatian penonton. Dilansir Femalefirst, Rabu, 13 Agustus 2014 seorang sumber mengatakan Williams telah berusaha maksimal dalam film tersebut. "Kami tahu dia berjuang," kata sumber. Sumber ini lalu menceritakan aksi Williams pada syuting terakhir di film The Crazy Ones. "Dalam satu adegan, wajahnya tiba-tiba berubah. Dia terlihat sangat lelah, terlihat mengalami kesedihan yang mendalam."

Hal tersebut dibenarkan Bob Zmuda, pendiri Comic Relief. "Williams seorang pria yang memiliki semangat yang tinggi. Namun, pada hari itu saya melihat dia di ruang ganti dalam kondisi sangat terpuruk," kata Zmuda.

Sebelum ditemukan tewas, Robin Williams terakhir terlihat di rumahnya pada pukul 22.00 hari Minggu. Ia kembali ke pusat rehabilitasi bulan lalu untuk berfokus pada penyembuhannya. Menurut situs berita TMZ, ia juga mengalami kecanduan alkohol. (Baca: Begini Robin Williams Saat Pertama Ditemukan)

Aktor yang antara lain membintangi film Mrs Doubtfire ini pernah berjuang mengatasi ketergantungan kokain dan penyalahgunaan alkohol pada awal 1980-an. Namun, selama 20 tahun belakangan, dia tak pernah lagi menenggak minuman keras. (Baca: Lima Peran Robin Williams yang Tak Terlupakan)

RINA ATMASARI | FEMALEFIRST | TMZ

Terpopuler:


Lima Peran Robin Williams yang Tak Terlupakan
Pesohor Hollywood yang Tewas Akibat Depresi
Cuitan Selebriti tentang Kematian Robin Williams
Kenangan Terakhir Robin Williams di Instragram
Sepuluh Film yang Harumkan Nama Robin Williams

Berita terkait

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

2 hari lalu

39 Tahun Gal Gadot, Pemeran Film Wonder Woman yang Bela Israel Asal Negaranya

Artis Hollywood Gal Gadot belakangan menuai banyak sorotan karena aksi bela Israel yang dilakukannya. Ini perjalanan karier pemeran film Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

Martin Scorsese Siap Produksi Film Biopik Frank Sinatra, Leonardo Di Caprio Perankan The Voice

8 hari lalu

Martin Scorsese Siap Produksi Film Biopik Frank Sinatra, Leonardo Di Caprio Perankan The Voice

Sutradara Martin Scorsese dalam proses pengerjaan film biopik Frank Sinatra. Leonardo DiCaprio sebagai The Voice. Berikut profil Frank Sinatra.

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

8 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

15 hari lalu

Aktor Komedi Charlie Chaplin Pernah ke Garut, Dua Tahun Sebelum Sumpah Pemuda

Aktor komedi Charlie Chaplin pernah mengunjungi Garut pada 1926. Bahkan ia melanjutkan petualangannya ke Yogyakarta dan Bali.

Baca Selengkapnya

Mulai dari Twilight Hingga American Ultra, Simak 10 Film yang Pernah Dilakoni Kristen Stewart

24 hari lalu

Mulai dari Twilight Hingga American Ultra, Simak 10 Film yang Pernah Dilakoni Kristen Stewart

Kristen Stewart, bintang Hollywood yang terkenal lewat karakter-karakter yang ia perankan di pita seluloid.

Baca Selengkapnya

Film Live Action Popeye akan Dikembangkan

43 hari lalu

Film Live Action Popeye akan Dikembangkan

Kartun pelaut populer Popeye dikabarkan sedang dalam tahap pengembangan untuk diadaptasi menjadi live action

Baca Selengkapnya

69 Tahun Bruce Willis, Karier Aktingnya Dihentikan FTD

44 hari lalu

69 Tahun Bruce Willis, Karier Aktingnya Dihentikan FTD

Telah banyak film yang dibintang aktor Bruce Willis, hingga kemudian ia menyatakan pensiuan dari dunia film karena FTD. Kini ia berusia 69 tahun.

Baca Selengkapnya

5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

47 hari lalu

5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

Nicolas Cage salah satu aktor senior yang telah membintangi banyak film. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Perkiraan Analis Mengenai Biaya Netflix akan Naik pada 2024

3 Maret 2024

Perkiraan Analis Mengenai Biaya Netflix akan Naik pada 2024

Netflix telah menaikkan biaya berlangganan di wilayah Amerika Serikat, Inggris, dan Prancis pada 2023

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Piala Oscar 2024

29 Februari 2024

Serba-serbi Piala Oscar 2024

Tahun ini Piala Oscar akan dimulai satu jam lebih awal dari biasanya, tepat 7 malam EDT, dengan pertunjukan awal dimulai pada pukul 18.30 EDT.

Baca Selengkapnya