Prince Tuntut Penggemarnya karena Rekaman Konser  

Reporter

Kamis, 30 Januari 2014 10:20 WIB

Prince. REUTERS/Lucas Jackson

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Prince mengajukan tuntutan kepada 22 orang pengguna Internet yang sebagian diyakini adalah penggemarnya. Alasan Prince mengajukan tuntutan ini adalah mereka diam-diam merekam konsernya dan menyebarkannya. Menurut Guardian, 27 Januari 2014, musikus ini mengajukan tuntutan sebesar US$ 1 juta untuk setiap orang.

Tuntutan setebal 21 halaman ini sudah diajukan ke pengadilan San Francisco, pekan lalu. Sasaran tuntutan Prince bukanlah pengusaha-pengusaha bajakan di Asia atau Eropa bagian timur. Prince lebih menyasar laman-laman yang menyediakan tautan untuk mengunduh rekaman-rekaman konsernya selama satu dekade.

Beberapa laman seperti World of Bootleg dan NPR Universe, Purple House, Purple Kiss, dan Funky Experience Four memang ditujukan untuk penggemar-penggemar obsesif Prince. Bersama pengacaranya, Prince menuduh laman-laman tersebut secara sengaja menyediakan jaringan distribusi bajakan dari karya musik dan konser Prince. Tuntutan itu menyebutkan rekaman ilegal yang diambil saat konser Prince di Charlotte, Carolina Utara, 24 Maret 2011; di Oakland, 24 April 2002; dan konser tahun 1983.

Setelah mendengar soal tuntutan ini, banyak penggemar Prince yang kecewa. "Ya, merekam secara ilegal memang salah, siapa selanjutnya? Pria ini mengecewakan penggemarnya, sangat sedih," ujar seorang penggemar.

Penggemar lain berkomentar, "Prince akan dikenang karena sudah membuat beberapa musik indah dan karena membenci penggemarnya."

GUARDIAN | DEWI RETNO

Terpopuler:
Isu Lumpuh Akibat OCD, Deddy Corbuzier: Bodoh
Kasus Deddy Corbuzier, Waspada Latihan Beban
Ibas Takut Komentari Anas Urbaningrum
BPPT Perangi Hujan di Jakarta Hari Ini

Berita terkait

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

4 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

6 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

11 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

18 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

24 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

41 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

43 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

45 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

46 hari lalu

Profil Promotor Musik Adrie Subono, Java Musikindo Akan Comeback?

Adrie Subono adalah promotor musik yang berpengalaman menghadirkan konser penyanyi dalam dan luar negeri. Ia juga merupakan keponakan dari B.J. Habibie.

Baca Selengkapnya

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

52 hari lalu

Jaafar Jackson Memerankan Sang Paman dalam Film Biopik Michael Jackson, Ini Profilnya

Pemeran Michael Jackson dalam film biopik Michael akan diperankan keponakannya, Jaafar Jackson. Ini profil anak Jermaine Jackson itu.

Baca Selengkapnya