Obrolan Khusus Jokowi dan Setiawan Djodi

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Senin, 5 Agustus 2013 08:30 WIB

Musisi Setiawan Djody, Penyanyi Edo Kondologit dan anggota DPR sekaligus artis Rieke Dyah Pitaloka berbicara kepada pendukung dalam Jokowi-Ahok saat acara acara Halal Bihalal di posko kemenangan Jokowi Jl. Borobudur nomor 22, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (25/08). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Seniman dan pengusaha Setiawan Djodi menggelar buka puasa bersama di kediamannya, di kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat. Acara tersebut dihadiri sejumlah tokoh, seperti Ketua PBNU Said Agil Siradj dan Sutan Bhatoegana, anggota DPR periode 2009-2014 dari Partai Demokrat. Juga ada bekas vokalis band Dewa, Once.

Tapi yang paling ditunggu tentu saja Gubernur DKI Joko Widodo yang hadir menjelang azan isya. Kehadiran Jokowi disambung hangat Djodi sekeluarga serta sahabat dan kerabat. Mengenakan baju koko putih dan celana hitam, Jokowi menyapa tamu yang hadir.

Tanpa membuang banyak waktu, Djodi langsung mengajak Jokowi memasuki sebuah ruangan yang terletak di seberang panggung, yang dipasang di halaman rumahnya.

Pertemuan Djodi dengan Jokowi dan beberapa pihak lain berlangsung tertutup sekitar lebih dari 45 menit. Seusai pertemuan, keduanya menyempatkan sedikit waktu untuk kembali berfoto dengan keluarga Djodi yang antusias melihat kedatangan Jokowi.

Personel band Kantata Takwa ini menolak memberitahukan obrolan khusus dengan Jokowi. Menurut dia, pertemuan saat itu hanya pertemuan biasa. Pada saat pertemuan tertutup itu, terlihat ada tamu yang berasal dari luar Indonesia. Kebetulan ada tamu Djodi yang berasal dari Singapura. Tamu ini ingin mengetahui seperti apa sosok pemimpin Jakarta yang berasal dari Solo tersebut.

Saat ditanyai apakah ada alasan khusus Jokowi meluangkan waktu untuk hadir dalam acara malam itu, Jokowi hanya menjawab santai seperti biasa. "Ini, kan, senior," sahutnya sambil menunjuk ke arah Djodi.

"Lah, ini hanya pertemuan biasa. Kan, silaturahmi. Acara ini adalah acara rutin, ada kumpul buka puasa sama Kantata, gitar blast, ini ngumpul semua, ada Once, semuanya kumpul," Djodi menjelaskan seraya bergerak mendampingi Jokowi yang langsung meninggalkan lokasi.

AISHA

Berita Lain:
Sakti Eks Sheila On7 Belajar Islam di Tiga Negara

Tradisi Unik Lebaran di Keluarga Alika Islamadina

Robbi Purba XFactor Lanjutkan Kuliah S2

Berita terkait

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

26 menit lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

1 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

1 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

2 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

2 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

2 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

3 jam lalu

Kaesang Sebut Ayahnya Bakal Bantu Kampanye di Pilkada, Jokowi: Itu Urusan PSI Lah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal dirinya yang disebut akan membantu Partai Solidarits Indonesia (PSI) kampanye untuk Pilkada.

Baca Selengkapnya

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

3 jam lalu

Timnas U-23 Indonesia vs Irak Digelar Malam Ini, Jokowi: Menang, Insyaallah

Jokowi optimistis Timnas U-23 Indonesia bisa mengalahkan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

3 jam lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

4 jam lalu

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Irak Malam Ini, Presiden Jokowi Akan Saksikan dari Kamar

Presiden Jokowi memilih untuk menyaksikan laga Timnas U-23 Indonesia melwan Irak dari kamarnya.

Baca Selengkapnya