William Gugat Media Pemuat Foto Telanjang Istrinya  

Reporter

Editor

S Tri P Bud

Sabtu, 15 September 2012 08:59 WIB

Skandal foto Kate Middleton

TEMPO.CO, London - Istana St James hari ini menegaskan bahwa Pangeran William dan istrinya, Kate Middleton, meluncurkan tindakan hukum atas pelanggaran privasi terhadap penerbit majalah Closer. Majalah yang terbit di Prancis ini dalam edisi terbaru memuat foto-foto telanjang dada pasangan bergelar Duke dan Duchess of Cambridge itu.

Tujuan pasangan kerajaan itu meluncurkan proses hukum adalah untuk mencegah penyalahgunaan lebih lanjut dari gambar itu. Perincian tindakan hukum datang setelah muncul foto yang menunjukkan posisi fotografer yang diyakini telah mengambil gambar kontroversial mereka. Hal ini dianggap lebih dari setengah mil jauhnya dari tempat pasangan Kerajaan Inggris ini tinggal selama berlibur di kawasan resort ternama di Provence, Prancis.

Mengkonfirmasikan tindakan hukum yang akan diambil, Istana St James mengumumkan, pengacaranya akan menempuh jalur hukum melalui pengadilan Prancis.

Foto-foto itu diambil pekan lalu di Chateau D'Autet, lokasi liburan mewah di Provence, yang dimiliki oleh Viscount Linley, keponakan Ratu. Keduanya singgah di tempat ini sebelum memulai lawatannya ke Asia. Foto-foto itu dipajang di halaman muka majalah ini, dengan judul "World Exclusive; Kate and William in Provence: Oh My God!"

Mitra penerbitan Closer di Inggris menyebutkan gambar itu 'mengganggu dan ofensif', dan sekarang meninjau kembali lisensi mereka. Penerbit Bauer Media, yang menerbitkan Closer versi Inggris, menyatakan 'ngeri' dengan foto-foto itu. Paul Keenan, Chief Executive Bauer Media, mengatakan, pihaknya meminta mitra Prancisnya untuk menarik gambar dan menahan diri untuk menerbitkan gambar-gambar itu lebih lanjut.

"Kami menyesalkan publikasi gambar-gambar mengganggu dan ofensif, dan telah meminta agar mereka mencopotnya dari situs Web dan menghentikan penerbitan setiap gambar lebih lanjut," katanya.

Sebuah sumber pengadilan mengatakan tuntutan keluarga kerajaan itu adalah tentang pelanggaran kehidupan pribadi. Sidang pertama diharapkan akan digelar di Nanterre, Senin pekan depan. Bila terbukti bersalah, Laurence Pieau, editor Closer, dan fotografer yang terlibat dalam pengambilan gambar, bisa dihukum satu tahun penjara dan denda paling banyak 45 ribu euro.

MAIL ONLINE | TRIP B


Berita terkait

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

3 Mei 2023

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

Banyak selebritas yang akan hadir dalam acara penobatan Raja Charles III, namun tidak sedikit juga yang dikabarkan menolak undangan kerajaan tersebut.

Baca Selengkapnya

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

9 Juli 2022

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

Gaya crop top sudah dikenal sejak lama. Terlebih lagi, pengaruh selebritas membawa crop top ke puncak kepopulran dan diterima masyarakat.

Baca Selengkapnya

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

18 April 2022

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

Berikut sejarah pendirian Hollywood Walk of Fame. Sampai saat ini hampir 3.000 nama menghiasi jalan paling ternama di Hollywood ini.

Baca Selengkapnya

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

13 Juli 2021

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

Meski baru akan resmi menjual tiket pada 2022, sebanyak 600 orang telah mendaftar ikut wisata bersama Virgin Galactic.

Baca Selengkapnya

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

8 Juli 2020

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

Chris Evans tertangkap kamera menginap bersama pemeran Cinderella, Lily James, di sebuah hotel di London, Inggris. Resmi pacaran?

Baca Selengkapnya

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

3 April 2020

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

Sederet selebritas dunia meninggal setelah dirawat di rumah sakit karena tertular virus corona COVID-19. Termasuk komedian Inggris Eddie Large.

Baca Selengkapnya

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

24 Maret 2020

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

Setelah Tom Hanks dan istrinya, sejumlah selebritas dunia juga mengumumkan positif tertular virus corona COVID-19.

Baca Selengkapnya

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

21 Desember 2019

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

Channing Tatum menunjukkan hubungan spesialnya dengan Jessie J pada akhir November 2018.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

15 Desember 2019

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

Billie Eilish menyinggung pidato Taylor Swift saat meraih penghargaan Woman of The Year pada lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

24 November 2019

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

Iggy Azalea baru melapor tiga hari setelah pencurian terjadi.

Baca Selengkapnya