Sakit Tenggorokan, R Kelly Batalkan Promosi Album  

Reporter

Editor

Sabtu, 30 Juni 2012 03:17 WIB

Ben Stiller tiba di ajang pemutaran perdana film "Madagascar 3: Europe's Most Wanted", di New York, Amerika Serikat, Kamis (7/6). REUTERS/Andrew Kelly

TEMPO.CO , Jakarta:- Penyanyi asal Amerika, R. Kelly, menambah deret panjang para vokalis yang membatalkan acara publik karena alasan sakit tengorokan. Sebelumnya ada John Mayer dan Adele yang menderita penyakit serupa hingga harus membatalkan jadwal manggung mereka.

Dikutip dari laman The Huffington Post, Rabu, 27 Juni 2012, penyanyi R& B ini dikabarkan mengalami komplikasi akibat operasi tenggorokan yang ia lakukan. Akibatnya Kelly harus membatalkan kegiatan promosi album baru dan memoarnya.

Dalam sebuah pernyataan, perwakilan Kelly menyebutkan bahwa penyanyi itu dalam perjalanan menuju New York saat tiba-tiba ia mendadak sakit hingga akhirnya memutuskan kembali ke Chicago untuk mendapatkan pengobatan.

Setahun yang lalu pemilik lagu I Believe I Can Fly itu menjalani operasi untuk mengobati abses yang ada di pita suaranya. Pada Kamis lalu, secara bersamaan album barunya yang berjudul Write Me Back dan memoar berjudul Soulcoaster: The Diary of Me dirilis.

Lebih lanjut perwakilan penyanyi peraih piala Grammy ini menyebutkan Kelly harus membatalkan penampilannya dalam acara The Jimmy Fallon Show, NBC's Today, dan beberapa pesta yang telah dijadwalkan. Hingga kini belum diketahui secara pasti berapa lama Kelly akan beristirahat dari kegiatan bermusiknya karena penyakit itu.

NUR INTAN

Berita terkait

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

3 hari lalu

44 Tahun Duta Sheila on 7 Kelahiran Kentucky AS, Mau Tau Motto Hidupnya?

Duta Sheila on 7 hari berusia 44 tahun tetap menunjukkan eksistensinya dalam berkiprah di industri musik Tanah Air. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

4 hari lalu

Diperingati Setiap 30 April, Begini Sejarah Lahirnya Musik Jazz

Tanggal 30 April diperingati sebagai Hari Jazz Sedunia. Bagaimana kisah musik Jazz sebagai perlawanan?

Baca Selengkapnya

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

10 hari lalu

10 Kebiasaan yang Bisa Menurunkan Fungsi Otak

Semua kebiasaan ini bukan menjadi hal menakutkan karena bisa diubah dengan pola hidup sehat.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

12 hari lalu

Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

16 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

24 hari lalu

Playlist AI ala Spotify, Bisa Menyuguhkan Lagu Sedih Hingga Musik Pengiring Pertarungan

Spotify mengembangkan fitur pembuatan playlist lagu berbasis kecerdasan buatan. Pengguna bisa memakai keyword unik untuk mencari musik favorit.

Baca Selengkapnya

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

29 hari lalu

Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik

Baca Selengkapnya

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

47 hari lalu

45 Tahun Adam Levine, Tangga Kesuksesan Pentolan Band Maroon 5

Adam Levine vokalis Maroon 5 yang juha Juri The Voice America hari ini berulang tahun ke-45. Ini karier bermusiknya dan tangga raih kesuksesan.

Baca Selengkapnya

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

48 hari lalu

Berbuat Asusila dengan Modus Orkes Musik Sahur Keliling, Enam Orang Ditangkap di Makassar

Polisi menangkap enam orang anggota orkes musik kelilng usai viral video perbuatan asusila dua personelnya

Baca Selengkapnya

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

51 hari lalu

Bahaya Suara Keras di Pusat Kebugaran, Bisa Kehilangan Pendengaran

Pakar audiologi mengingatkan dampak suara keras pada pendengaran, baik musik maupun teriakan instruktur, di pusat kebugaran atau kelas senam.

Baca Selengkapnya