Berbagi dalam Satu Hati

Reporter

Editor

Kamis, 7 Juli 2011 15:56 WIB

TEMPO Interaktif, Yogyakarta -

Ditumpakke kereta Jawa
Rodane roda manungsa
Ditutupi ambyang-ambyang
Disirami banyune kembang

Syair lagu itu menggema di Concert Hall Taman Budaya Yogyakarta, Selasa, 5 Juli 2011 malam. Ditembangkan oleh Bugiakso, lagu itu menjadi bagian dari konser Indonesia Satu Hati. Sejumlah pemusik dan sastrawan tergabung di dalamnya. Selain Bugiakso, tercatat pula sastrawan sekaligus ulama, Mustafa Bisri (Gus Mus), Charly (ST 12), Sawung Jabo dan Langit, dan Toto Tewel. Juga ada penampilan Baba feat. Shati, Aik & Helmy, Zidan Bhirowo, dan Masanies.

"Yang tidak bisa tampil cuma Gus Mus dan Sawung Jabo,” kata Y. Kubro, Direktur Indonesia Satu Hati di sela pementasan. Indonesia Satu Hati, katanya, pada dasarnya adalah sebuah gerakan kebangsaan untuk mengajak seluruh kelompok menjadi satu-kesatuan tekad. “Tidak bertengkar dan memiliki bangsa bersama,” ujarnya.

Dalam upaya itu, Indonesia Satu Hati meluncurkan album yang berisi karya para pemusik, penyair, dan penyanyi yang tergabung di dalamnya. Di antaranya syair Gus Mus berjudul Nasehat Kematian, lagu berjudul Arti Hidup karya Charly, Merapi karya Bugiakso, Guman Batin Sang Pengembara karya Henky Kurniadi yang dinyanyikan Sawung Jabo, serta permainan gitar Totok Tewel. Kubro sendiri membawakan karya berjudul Kibar Budaya.

Konser malam itu adalah konser perdana sekaligus peluncuran album mereka. Setelah Yogyakarta, konser akan digelar di Solo dan Cirebon.

Dia menegaskan ini adalah proyek sosial kemanusian. Proses awal dimulai dari “melamar” para pemusik, penyanyi, dan penyair. Mereka datang dan berproduksi atas biaya sendiri. Hasil dari penjualan album dan juga tiket konser, lanjut dia, akan disumbangkan untuk pemulihan budaya di daerah-daerah di Indonesia yang tertimpa bencana. Tak hanya Merapi di Yogyakarta misalnya, namun juga di Wasior dan Mentawai.

Charly mengaku cukup senang berkesempatan bergabung dalam Indonesia Satu Hati. Konsepnya, gerakan ini memang mengarah para kemanusian dan sosial. “Aku support sekali,” kata Charly yang menyumbangkan satu lagu berjudul Arti Hidup.

Arti Hidup, kata dia, merupakan sebuah keinsyafan sebagai manusia biasa. Dia berharap melalui lagu itu kita bisa menyadari bahwa hidup adalah karunia yang diberikan Tuhan.

Seperti tertuang dalam liriknya, dalam hidup, manusia pun harus berbagi. “Bila kuterjatuh bangunkan aku, bila kulupa sadarkan aku.”

ANANG ZAKARIA

Berita terkait

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

4 November 2022

Daftar 10 Tembang Paling Hits dan Enak dari MLTR yang Lusa Tampil di Yogya

Tercatat sudah ada 9 album yang telah dirilis MLTR singkatan Michael Learns To Rock. Simak 10 tembang paling hits MLTR yang enak didengar.

Baca Selengkapnya

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

6 Agustus 2022

Michael Learns To Rock Gelar Konser Musik di Oktober, Ini Sederet Albumnya

Grup slow rock asal Denmark itu bakal melakukan konser musik di Oktober nanti. Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

5 Agustus 2022

Konser Musik Dunia: Michael Learns To Rock Bakal Manggung di Indonesia di Oktober

Promotor Color Asia Live, salah satu sponsor konser musik dunia itu, David Ananda mengatakan konser MLTR akan berlangsung di Jakarta dan Surabaya.

Baca Selengkapnya

Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta, Mulai Dijual 28 Mei 2022

24 Mei 2022

Harga Tiket Konser Westlife di Jakarta, Mulai Dijual 28 Mei 2022

Tiket konser Westlife The Wild Dreams Tour di Jakarta mulai dijual Sabtu, 28 Mei 2022 dengan harga termurah Rp 1,45 juta.

Baca Selengkapnya

Westlife Gelar Konser di Jakarta 11 Februari 2023, Bakal Ada Kejutan Spesial

24 Mei 2022

Westlife Gelar Konser di Jakarta 11 Februari 2023, Bakal Ada Kejutan Spesial

Konser Westlife di Jakarta akan menghadirkan semua lagu-lagu hits mereka yang dikemas dalam pertunjukan spektakuler dan kejutan spesial lainnya.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Hentikan Konser Demi Selamatkan Penggemar yang Kesulitan Bernapas

8 Februari 2022

Billie Eilish Hentikan Konser Demi Selamatkan Penggemar yang Kesulitan Bernapas

Billie Eilish menghentikan sementara konser di Atlanta setelah melihat penggemar kesulitan bernapas dan meminta bantuan staf untuk memeriksanya.

Baca Selengkapnya

Konser Offline TWICE Hari Pertama Dibatalkan Akibat Lonjakan Kasus Covid-19

17 Desember 2021

Konser Offline TWICE Hari Pertama Dibatalkan Akibat Lonjakan Kasus Covid-19

TWICE membatalkan konser offline hari pertama yang digelar pekan depan di Seoul karena lonjakan kasus Covid-19 di Korea Selatan.

Baca Selengkapnya

#dirumahaja, Tonton Konser One World: Together At Home di Joox

17 April 2020

#dirumahaja, Tonton Konser One World: Together At Home di Joox

Konser virtual yang menampilkan deretan musikus dunia seperti Billie Eilish dan Charlie Puth, disiarkan Joox pada 19 April 2020.

Baca Selengkapnya

Oh Wonder Bakal Konser di Jakarta

6 Februari 2020

Oh Wonder Bakal Konser di Jakarta

Konser Oh Wonder di Jakarta merupakan bagian dari tur dunia yang dilakukan duo alternatif-pop asal London, Inggris itu tahun ini.

Baca Selengkapnya

ONE OK ROCK Bakal Manggung di Istora Senayan Jakarta

14 Januari 2020

ONE OK ROCK Bakal Manggung di Istora Senayan Jakarta

Tiket konser grup band rock asal Jepang ONE OK ROCK mulai dijual pada 20 Januari 2020.

Baca Selengkapnya