Lukisan Seskab Dipo Alam Laku 2 Juta Yen  

Reporter

Editor

Senin, 13 Juni 2011 13:38 WIB

Sekretaris Kabinet Dipo Alam dan lukisannya berjudul "Hokusai Great Wave Tsunami in Aceh and Tohoku,". (TEMPO/Istimewa)

TEMPO Interaktif, Jakarta - Lukisan Sekretaris Kabinet Dipo Alam dengan judul "Hokusai Great Wave Tsunami in Aceh and Tohoku," dengan ukuran 80 x 100 sentimeter, dibeli oleh perusahaan Jepang senilai 2 juta yen. Dipo yang berangkat hari ini bersama rombongan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke Jenewa, Swiss, dan Tokyo, Jepang, gembira lukisannya terjual.

Menurut Dipo, hasil penjualan lukisan itu akan dia sumbangkan sebesar 1 juta yen untuk anak-anak yang terkena dampak Tsunami di Jepang Maret lalu. Sementara, 1 juta yen lagi akan disumbangkan sebagai beasiswa untuk anak-anak sekolah, terutama anak-anak di Aceh yang membutuhkannya.

"Ketika Tsunami di Aceh, saya tiba di hari keempat dan menyaksikan bahwa bantuan Jepang tiba dengan cepat," ujar Dipo dalam siaran pers, Senin, 13 Juni 2011. Kini, walau sedikit, kata Dipo, paling tidak dia menunjukkan simpati melalui karya lukisan dan sedikit menyumbang kepada korban Tsunami yang memerlukan di Jepang. "Semoga itu dapat diterima baik sebagai bagian persahabatan bangsa Jepang dan Indonesia," ujar Dipo.

Dipo yang akan berada di Tokyo dan Sendai pada tanggal 16-18 Juni 2011 berharap lukisannya disumbangkan oleh perusahaan kepada pihak Wali Kota atau Rektor Tohoku University di Sendai, Jepang. Dipo merasa perlu membalas budi kepada Jepang karena pada 1977 ia pernah melakukan riset selama dua minggu di Tohoku University, Sendai, untuk menyelesaikan tugas akhir S1. Riset yang ia lakukan di Tohoku terbilang sangat cepat karena apabila ia melakukan riset di laboratorium kimia di Lemigas atau tempat lainnya di Indonesia, diperkirakan risetnya bisa memerlukan waktu 1,5-2 tahun.

PGR

Berita terkait

Demonstran Pro-Palestina Rusak Lukisan Arthur Balfour, Tokoh Penyebab Bencana Palestina

54 hari lalu

Demonstran Pro-Palestina Rusak Lukisan Arthur Balfour, Tokoh Penyebab Bencana Palestina

Demonstran Aksi Palestina merusak lukisan Arthur Balfour, politikus Inggris yang pada 1917 berjanji memberikan rumah bagi Yahudi di Palestina

Baca Selengkapnya

Cerita Pameran Lukisan Barli di Bandung dan Pemalsuan Karyanya

25 Februari 2024

Cerita Pameran Lukisan Barli di Bandung dan Pemalsuan Karyanya

Menurut Rizky, pameran lukisan karya Barli juga untuk memberi kesempatan bagi orang untuk melihat karya aslinya.

Baca Selengkapnya

Ulang Tahun Perdana, Grey Art Gallery di Bandung Pajang Ratusan Karya Seni

9 Februari 2024

Ulang Tahun Perdana, Grey Art Gallery di Bandung Pajang Ratusan Karya Seni

Karya unik yang bisa dijumpai di Grey Art Gallery adalah Self Potrait by Van Gogh, 2022. Pembuatnya Abdi Setiawan, menggunakan potongan arang kayu.

Baca Selengkapnya

Ayurika Gelar Pameran Tunggal Lukisan Kaca Benggala di Bandung

14 Januari 2024

Ayurika Gelar Pameran Tunggal Lukisan Kaca Benggala di Bandung

Pada pameran tunggal kali ini, Ayurika lebih berfokus untuk menampilkan gambar wajah bercorak realis ekspresif.

Baca Selengkapnya

Akhir Pekan di Bandung, Dua Seniman Bali Gelar Pameran Tunggal

18 Desember 2023

Akhir Pekan di Bandung, Dua Seniman Bali Gelar Pameran Tunggal

Banyak seniman asal Bali menggelar pameran tunggal karya mereka di Bandung, dua di antaranya mengadakannya akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

Intip Hasil Lukisan di Motor Listrik Sergap 30.1 Trail E-Motocraft

27 Agustus 2023

Intip Hasil Lukisan di Motor Listrik Sergap 30.1 Trail E-Motocraft

Seorang seniman bernama Putu Bonus Sudiana mencoba tantangan baru dengan melukis di bodi motor listrik Sergap 30.1 Trail E-Motocraft.

Baca Selengkapnya

Karya-karya Fenomenal Pelukis Legendaris Djoko Pekik

14 Agustus 2023

Karya-karya Fenomenal Pelukis Legendaris Djoko Pekik

Djoko Pekik meninggal 12 Agustus 2023. Berikut beberapa karya fenomenalnya antara lain Berburu Celeng dan Sirkus Adu Badak.

Baca Selengkapnya

Pameran Lukisan Kelompok Flemish di Bandung Angkat Isu Lingkungan Bergaya Klasik

6 Agustus 2023

Pameran Lukisan Kelompok Flemish di Bandung Angkat Isu Lingkungan Bergaya Klasik

Pada pameran lukisan terbarunya kali ini, mereka melukis pemandangan alam bergaya naturalis dan realis seperti lanskap, sungai, dan hutan.

Baca Selengkapnya

Kelompok AbstraX dari ITB Pamerkan Lukisan Realis Hingga Abstrak di Galeri Lawangwangi

6 Agustus 2023

Kelompok AbstraX dari ITB Pamerkan Lukisan Realis Hingga Abstrak di Galeri Lawangwangi

Keragaman itu menunjukkan independensi masing-masing anggota kelompok AbstraX dalam percariannya tentang makna dan arti penting lukisan.

Baca Selengkapnya

Lanskap Batin Cipuk Lewat Lukisan Abstrak

7 Juli 2023

Lanskap Batin Cipuk Lewat Lukisan Abstrak

Cipuk mengaku lebih menyukai lukisan lanskap yang sepi yang membuatnya bisa berdialog dengan diri sendiri dan Sang Pencipta Alam.

Baca Selengkapnya