Rossa Luncurkan Album Kompilasi Terbaik  

Reporter

Editor

Selasa, 31 Agustus 2010 16:04 WIB

Rossa. [Dok.TEMPO/Tri Handiyatno]
TEMPO Interaktif, Jakarta - Sebagai salah satu diva Tanah Air dengan lima album solo, Rossa memang sudah sepantasnya memiliki sebuah album kompilasi terbaik. Seolah menantang arus, di bulan puasa kali ini Rossa bukannya meluncurkan album religi, tapi hadir dengan album bertajuk Harmoni Jalinan Nada dan Cerita.

"Di album ini ada 14 lagu dan ini bisa dibilang album terbaiknya Rossa," ujar Rossa saat peluncuran albumnya di Hard Rock Cafe, Jakarta, Senin (30/8) lalu.

Awalnya, penyanyi berusia 31 tahun itu memang kesulitan untuk memilah lagu-lagu dari lima album solonya terdahulu. "Yang paling mudah memang memilih lagu soundrack film atau sinetron, karena patokannya adalah unsur artistik lagu," jelas perempuan bernama lengkap Sri Rossa Roslaina Handiyani itu.

Tak hanya stok lama, Rosa pun mengusung beberapa lagu baru yang diciptakan oleh Enda "Ungu". Lagu tersebut bertajuk Memeluk Bulan yang akhirnya dipercaya menjadi jagoan album ini. Selain itu, lagu-lagu terbaik pilihan Rossa di antaranya adalah Aku Bukan Untukmu, Atas Nama Cinta, Ayat-Ayat Cinta, Hati Yang Terpilih, dan Hati Yang Kau Sakiti.

Lagu Memeluk Bulan merupakan lagu pesanan khusus Rossa kepada Enda setelah penyanyi asal Sumedang, Jawa Barat itu menyaksikan sebuah drama percintaan Hollywood di layar lebar. "Saya lupa judul filmnya, tapi film itu berakhir tragis karena cinta perempuan pada pacarnya nggak happy ending," katanya. Dari imajinasi itulah akhirnya Rossa memberi perumpamaan perasaan itu seperti memeluk bulan.

Lagu baru lainnya bertajuk Jagad Khayalku digubah Titi DJ. "Mbak Titi tahu benar warna vokal dan karakter suara saya, jadi rasanya tak sulit untuk membuatkan satu lagu buat saya, karena kami sudah klik sebelumnya," kata penerima anugerah Penyanyi Wanita Terbaik MTV Award 2000 itu.

Aguslia Hidayah

Berita terkait

Kunto Aji Keluar dari Zona Nyaman di Album Pengantar Purifikasi Pikir

26 September 2023

Kunto Aji Keluar dari Zona Nyaman di Album Pengantar Purifikasi Pikir

Kunto Aji mengerjakan album Pengantar Purifikasi Pikir selama dua tahun dan baru dirilis lima tahun setelah peluncuran album Mantra Mantra.

Baca Selengkapnya

Kunto Aji Ajak Fans Rasakan Pengalaman Berbeda Lewat Acara Sowan Album III

11 Agustus 2023

Kunto Aji Ajak Fans Rasakan Pengalaman Berbeda Lewat Acara Sowan Album III

Kunto Aji menyediakan headphones untuk penggemar agar bisa bersama-sama mendengar album terbarunya dengan kualitas sebaik mungkin.

Baca Selengkapnya

Kisah Hidup Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dirangkum di Album Debut Soundwave

25 Agustus 2022

Kisah Hidup Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dirangkum di Album Debut Soundwave

Direncanakan Rinni Wulandari dan Jevin Julian sejak 5 tahun lalu, album debut ini dapat disebut sebagai bentuk identitas Soundwave yang baru.

Baca Selengkapnya

Pusakata Rilis Album Mesin Waktu 2020, Siap Gelar Tur di 5 Pulau Besar Indonesia

16 Juli 2022

Pusakata Rilis Album Mesin Waktu 2020, Siap Gelar Tur di 5 Pulau Besar Indonesia

Bersamaan dengan perilisan album Mesin Waktu 2020, Pusakata akan membawa kepingan CD yang sedikit berbeda dengan di pasaran selama tur.

Baca Selengkapnya

Ardhito Pramono Pakai Bahasa Indonesia di Album Baru Usai Rasakan Dampak Buruk

14 Juli 2022

Ardhito Pramono Pakai Bahasa Indonesia di Album Baru Usai Rasakan Dampak Buruk

Ardhito Pramono mengakui album Wijayakusuma adalah ungkapan keresahan, penyesalan, keindahan, dan hal-hal yang terjadi beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Review Musik: Jalan Sunyi KEKAL

10 Mei 2022

Review Musik: Jalan Sunyi KEKAL

Envisaged adalah album penuh ke-13 KEKAL. Kemasan CD-nya, tidak mencantumkan siapa saja yang berkontribusi.

Baca Selengkapnya

Harry Styles akan Rilis Album Solo Ketiga 20 Mei 2022

25 Maret 2022

Harry Styles akan Rilis Album Solo Ketiga 20 Mei 2022

Harry Styles merilis teaser dan foto sampul album solo ketiganya berjudul Harry's House yang akan dirilis pada 20 Mei 2022.

Baca Selengkapnya

Tiga Anggota Red Velvet Positif Covid-19 Menjelang Comeback, Konser Ditunda

14 Maret 2022

Tiga Anggota Red Velvet Positif Covid-19 Menjelang Comeback, Konser Ditunda

SM Entertainment mengumumkan konser Red Velvet bulan ini ditunda akibat tiga anggotanya, Irene, Joy, dan Yeri terpapar Covid-19.

Baca Selengkapnya

Tulus Ungkap Ragam Rasa yang Dinamis di Album Manusia

4 Maret 2022

Tulus Ungkap Ragam Rasa yang Dinamis di Album Manusia

Tulus menceritakan ragam dinamika rasa manusia dengan mengedepankan keeleganan Bahasa Indonesia di album Manusia.

Baca Selengkapnya

Jesenn Rilis Album Debut Jilid 1, Penuh dengan Cinta

2 Maret 2022

Jesenn Rilis Album Debut Jilid 1, Penuh dengan Cinta

Jesenn membutuhkan waktu yang cukup panjang dalam pembuatan album debutnya, berisi 10 track yang terdiri dari 8 lagu dan 2 track spesial.

Baca Selengkapnya