Ilalang Bersuara Jangkrik

Reporter

Editor

Selasa, 17 Agustus 2010 06:22 WIB

TEMPO Interaktif, Bandung - Puluhan pipa kecil seukuran jari orang dewasa berdiri merunduk. Batangnya yang hitam dengan tinggi sekitar setengah meter, seakan tak kuat menegakkan kepala putihnya. Mereka berdiri memanjang di sebelah kanan ruangan depan hingga lorong Common Room, Bandung, Jawa Barat, yang sengaja digelapkan dengan kain hitam dan tanpa lampu.

Begitu didekati, mereka seperti hidup dan menyapa dengan ramah. Dari kepalanya tiba-tiba merebak cahaya putih sambil diiringi suara seperti nyanyian jangkrik. Beberapa pengunjung ada yang sengaja menggoda mereka dengan hentakkan kaki agar mereka berbunyi.

Itulah Dune 4.1, karya seni interaktif Daan Roosegaarde yang dipamerkan sepanjang 13-18 Agustus ini. Dune atau duin dalam bahasa Roosegaarde, seniman muda asal Belanda, berarti sebuah bukit pasir halus yang terletak di tepi pantai. Bukit itu terbentuk oleh tiupan angin yang mudah membawa pasir. Di alam, gundukan bukit itu juga menyuburkan ilalang yang selalu menari bersama angin pembawa pasir.

Advertising
Advertising

Karya yang dikerjakannya selama 4 tahun tersebut memadukan peristiwa alam dan teknologi untuk dibawa ke dunia urban. Tapi master di bidang arsitek lulusan Berlage Institute itu ingin menekankan bahwa teknologi hanyalah alat yang dibutuhkan tanpa perlu diketahui wujudnya.

Roosegaarde justru ingin membangun kesadaran manusia lewat ilalang buatannya itu tentang hubungan yang dinamis dengan lingkungan sekitar. Selain lewat gerakan, juga dengan suara.

Sejak mendirikan studionya sendiri pada 2005, lulusan Academy of Fine Arts di Enschede, Belanda, itu kian mantap membuat karya seni interaktif yang tak biasa. Pada karya lain berjudul Flow 5.8, misalnya, Roosegaarde membuat dinding yang terbuat dari susunan ratusan kipas angin kecil seperti pada pendingin harddisk personal computer. Sama seperti Dune, kipas itu akan berputar ketika menangkap getaran suara atau gerakan pengunjungnya.

Sejumlah karya interaktifnya itu telah dipamerkan di sejumlah negara, seperti Inggris, Jepang, dan Italia. Di Bandung, proyeknya tersebut didatangkan, antara lain, atas kerja sama Erasmus Huis dan Hivos.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

40 hari lalu

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

Pameran seni rupa ini diikuti perupa dari Australia, Bangladesh, India, Jepang, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

47 hari lalu

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

Pameran seni rupa Islami ini menampilkan 85 karya 75 seniman yang membawa kesadaran bagaimana memaknai nilai-nilai Islam.

Baca Selengkapnya

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

16 Oktober 2023

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

Gen Z menggelar pameran seni rupa yang berisi karya digital art, seni instalasi, gambar atau drawing, lukisan, seni grafis, patung, juga performance

Baca Selengkapnya

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

23 September 2023

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

Program itu dilatari oleh kenyataan bahwa pameran seni rupa di Indonesia selama ini belum menjadi ruang khalayak yang inklusif.

Baca Selengkapnya

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

19 September 2023

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

Pameran seni rupa bertajuk Artsiafrica menampilkan sosok warga Asia dan Afrika lewat muka hingga balutan budayanya di negara masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

4 September 2023

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

Karya yang ditampilkan 9 anggota dari kelompok Ambari dalam pameran Prismeu adalah perwujudan dari benda atau alam sekitar yang nyata di keseharian.

Baca Selengkapnya

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

20 Agustus 2023

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

Pameran tunggal Iwan Suastika diharapkan dapat membangun diskusi bersama tentang nilai-nilai kemanusiaan dengan perubahan alam.

Baca Selengkapnya

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

19 Juni 2023

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

Pameran Seni Rupa yang berlangsung di Galeri Ruang Dini, Bandung itu banyak menggunakan media papan kayu.

Baca Selengkapnya

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

21 Mei 2023

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

Ada cara yang dinyatakan oleh para seniman dalam pameran seni rupa ini, seperti mengenali ulang apa yang terlihat sebagai realitas keseharian.

Baca Selengkapnya

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

7 April 2023

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

Imajinasi unik dan berbeda yang dimiliki penyandang autisme ini terlihat dari karya mereka yang memiliki makna sudut pandang sendiri.

Baca Selengkapnya