Yunizar dan Gaya Tim Spanyol  

Reporter

Editor

Rabu, 4 Agustus 2010 08:34 WIB

Lukisan karya Yunizar di Galeri Soemarja, Institut Teknologi Bandung. (TEMPO/ADITYA HERLAMBANG PUTRA)
TEMPO Interaktif, Bandung - Seniman Tisna Sanjaya punya perumpaan sendiri tentang gaya lukisan Yunizar. Penggemar sepakbola itu mengibaratkannya seperti tim Spanyol yang menjuarai Piala Dunia 2010. “Gaya seniman Bandung itu (tim) Jerman banget, kalau Yogya seperti Argentina. Yunizar sangat Spanyol,” kata Tisna saat membuka pameran Jogja Psychedelia-Flowers from Yunizar di Galeri Soemardja ITB, Jumat malam lalu.

Sementara itu, kurator pameran Aminudin TH Siregar alias Ucok, menelusuri sejarah seni rupa untuk mencari sosok gaya melukis Yunizar. Temuannya menunjukkan, Yunizar termasuk seniman yang berada di luar kubu besar aliran seni di Indonesia, yaitu Bandung dan Yogyakarta walau ia bermukim di Yogya.

Ucok menemukan garis merah antara Yunizar dan beberapa pelukis angkatan sebelumnya, seperti Oesman Effendi, Rusli, Nashar, juga Zaini. Mereka senantiasa memasukkan unsur kejiwaan ke dalam seni lukis, membawa alam bawah sadar ke dalam kanvas, dan memaksimalkan intuisi dalam mencipta seni. Mengutip istilah Trisno Sumardjo, mereka adalah seniman yang memiliki daya segar karena fitri, tidak dibuat-buat.

Advertising
Advertising

Garis penghubung lainnya, tutur Ucok, mereka sama-sama berdarah Minang. “Ini kubu Padang merantau. Aliran ini suatu yang sah dalam sejarah seni rupa dan perlu dikembangkan kajiannya,” ujarnya.

Kalau dulu penganut aliran tersebut terpinggirkan, tak dianggap banyak orang, hingga tak masuk halaman buku sejarah seni rupa. Kini Yunizar mencuri perhatian para penikmat seni. Menurut Ucok, Yunizar termasuk dalam daftar seniman yang karyanya paling dicari di dunia. Sebuah karyanya pernah dilelang hingga Rp 700 juta.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

40 hari lalu

Mengenal Voice Against Reason, Pameran Seni Rupa Kontemporer dari 24 Perupa

Pameran seni rupa ini diikuti perupa dari Australia, Bangladesh, India, Jepang, Singapura, Taiwan, Thailand, Vietnam, dan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

47 hari lalu

Grey Art Gallery Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Islami Karya 75 Seniman

Pameran seni rupa Islami ini menampilkan 85 karya 75 seniman yang membawa kesadaran bagaimana memaknai nilai-nilai Islam.

Baca Selengkapnya

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

16 Oktober 2023

Belasan Seniman Gen Z dari 3 Kampus di Bandung Gelar Pameran Seni Rupa Equivocal

Gen Z menggelar pameran seni rupa yang berisi karya digital art, seni instalasi, gambar atau drawing, lukisan, seni grafis, patung, juga performance

Baca Selengkapnya

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

23 September 2023

Selasar Sunaryo Gelar Pameran Lengan Terkembang Karya Belasan Seniman Difabel

Program itu dilatari oleh kenyataan bahwa pameran seni rupa di Indonesia selama ini belum menjadi ruang khalayak yang inklusif.

Baca Selengkapnya

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

19 September 2023

Pameran Seni Rupa Artsiafrica#2 di Bandung Tampilkan 170 Gambar

Pameran seni rupa bertajuk Artsiafrica menampilkan sosok warga Asia dan Afrika lewat muka hingga balutan budayanya di negara masing-masing.

Baca Selengkapnya

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

4 September 2023

Kelompok Ambari dari Alumni ITB Gelar Pameran Prismeu di Galeri Orbital Dago Bandung

Karya yang ditampilkan 9 anggota dari kelompok Ambari dalam pameran Prismeu adalah perwujudan dari benda atau alam sekitar yang nyata di keseharian.

Baca Selengkapnya

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

20 Agustus 2023

Fenomena Alam dan Sosial di Pameran Tunggal Iwan Suastika

Pameran tunggal Iwan Suastika diharapkan dapat membangun diskusi bersama tentang nilai-nilai kemanusiaan dengan perubahan alam.

Baca Selengkapnya

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

19 Juni 2023

Lato-lato dan Rumus Fisika di Pameran Seni Rupa Ruang Dini Bandung

Pameran Seni Rupa yang berlangsung di Galeri Ruang Dini, Bandung itu banyak menggunakan media papan kayu.

Baca Selengkapnya

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

21 Mei 2023

Galeri NuArt di Bandung Gelar Pameran Mekanisme Pertahanan Manusia

Ada cara yang dinyatakan oleh para seniman dalam pameran seni rupa ini, seperti mengenali ulang apa yang terlihat sebagai realitas keseharian.

Baca Selengkapnya

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

7 April 2023

Pameran Bianglala Seribu Imajinasi, Wadah Seniman Penyandang Autisme Unjuk Diri

Imajinasi unik dan berbeda yang dimiliki penyandang autisme ini terlihat dari karya mereka yang memiliki makna sudut pandang sendiri.

Baca Selengkapnya