Cerita Bilal Fadh Syuting Perdana di Turki, Hadapi Tantangan Cuaca hingga Bahasa

Sabtu, 13 Juli 2024 10:53 WIB

(Dari kanan) Sutradara film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti, Iwan Kurniawan bersama para pemeran utama film yaitu Devi Permata Sari, Tegar Iman, Natasya Nurhalima, dan Bilal Fadh dalam konferensi pers yang digelar di Djakarta Theatre XXI, Jakarta Pusat pada Rabu, 10 Juli 2024. TEMPO/Adinda Jasmine.

TEMPO.CO, Jakarta - Bilal Fadh, seorang aktor muda yang juga dikenal sebagai kreator konten, didapuk sebagai pemeran utama di film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti (MENANTI). Dalam film ini, Bilal berperan sebagai Raditya, dan beradu akting dengan Natasya Nurhalima yang memerankan Kemuning.

Bilal berbagi cerita tentang pengalamannya selama proses syuting yang berlangsung di dua negara berbeda, Indonesia dan Turki. Syuting di Indonesia mengambil lokasi di Desa Selo, Boyolali, sebuah tempat yang terkenal dengan keindahan alamnya yang memukau.

Cerita Bilal Fadh Soal Tantangan Syuting di Turki

Sedangkan di Turki, mereka berhadapan dengan cuaca yang cukup menantang. "Terutama Turki waktu itu lagi musim dingin,” ujar Bilal, saat ditemui di area Press Screening, di Thamrin, Jakarta Pusat pada Rabu, 10 Juli 2024.

Menghadapi cuaca di Turki bukanlah hal yang mudah. Namun, Bilal merasa bahwa hal tersebut dapat diatasi dengan baik berkat kerja sama yang solid antara para pemain dan tim produksi.

"Kebersamaannya juga dapat di sana, apalagi kita di negara orang, kita tetap harus ikut culture (budaya) di sana. Harus adaptasi dengan cepat," kata Bilal.

Belajar Bahasa di Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti

Advertising
Advertising

Tidak hanya cuaca yang menjadi tantangan, Bilal dan para pemain lainnya juga harus belajar bahasa Turki. Natasya Nurhalima, yang memerankan Kemuning, harus mempelajari bahasa Turki karena beberapa adegan menuntutnya untuk berdialog dalam bahasa tersebut. Tim produksi telah menyiapkan mentor khusus untuk membantu para pemain belajar bahasa Turki.

"Kita pun belajar bahasa Turki juga bareng-bareng. Ada lah, ada mentor yang terkait dengan bahasa Turkinya,” kata Bilal, melanjutkan.

Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti diproduseri oleh Iwan Kurniawan dan dibintangi oleh para aktor dan aktris muda seperti Tegar Iman, Natasya Nurhalima, Devi Permata Sari, serta para pemeran senior seperti Olga Lydia, Terry Putri, Intan Erlita, Akbar Kobar, dan Farid Aja.

Dengan berbagai elemen yang ditawarkan, mulai dari cerita yang menarik, dan lokasi syuting yang kaya dengan sejarah peradaban Islam, film ini diharapkan dapat menjadi angin segar bagi perfilman Indonesia.

Dipersembahkan oleh Kolam Ikan Creative, film ini sedang menghiasi layar bioskop Indonesia mulai Kamis, 11 Juli 2024. Penonton akan diajak untuk merasakan petualangan emosional melalui kisah Raditya dan Kemuning.

Pilihan Editor: Siap Menggugah Emosi, Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti Tayang di Bioskop 11 Juli 2024

Berita terkait

Bedah Film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti: Sinopsis Hingga Panorama Memukau

14 Juli 2024

Bedah Film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti: Sinopsis Hingga Panorama Memukau

Mungkin Esok Lusa Atau Nanti adalah film garapan Kolam ikan Pictures yang berkisah tentang berperilaku baik bagi sesama manusia.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 7 Film Bioskop Bulan Ini, Ada BLACKPINK World Tour

14 Juli 2024

Rekomendasi 7 Film Bioskop Bulan Ini, Ada BLACKPINK World Tour

Beberapa film bioskop yang sayang untuk dilewatkan bulan Juli ini, ada BLACKPINK World Tour dan Deadpool & Wolverine.

Baca Selengkapnya

Sedang Tayang di Bioskop: Sinopsis Film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti (MENANTI)

12 Juli 2024

Sedang Tayang di Bioskop: Sinopsis Film Mungkin Esok Lusa Atau Nanti (MENANTI)

Tayang sejak 11 Juli 2024 di bioskop, berikut ini sinopsis film Mungkin Esok Lusa atau Nanti (Menanti) dengan genre drama romantis komedi.

Baca Selengkapnya

4 Film Drama Indonesia Terbaru yang Tayang Juli 2024

12 Juli 2024

4 Film Drama Indonesia Terbaru yang Tayang Juli 2024

Film drama menarik untuk ditonton karena kisahnya yang seringkali menyentuh. Berikut adalah 4 film drama Indonesia teranyar.

Baca Selengkapnya

Kisah di Balik Layar Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti: Menggali Sejarah Islam di Istanbul

12 Juli 2024

Kisah di Balik Layar Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti: Menggali Sejarah Islam di Istanbul

Sutradara Iwan Kurniawan membagikan pengalaman tak terlupakan dalam syuting film perdananya, Mungkin Esok Lusa atau Nanti (MENANTI).

Baca Selengkapnya

15 Film Bioskop Terbaru Juli 2024, Ada Escape hingga Deadpool & Wolverine

10 Juli 2024

15 Film Bioskop Terbaru Juli 2024, Ada Escape hingga Deadpool & Wolverine

sepanjang Juli 2024, sejumlah film lokal dan luar negeri dijadwalkan akan tayang di bioskop Indonesia

Baca Selengkapnya

Siap Menggugah Emosi, Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti Tayang di Bioskop 11 Juli 2024

9 Juli 2024

Siap Menggugah Emosi, Film Mungkin Esok Lusa atau Nanti Tayang di Bioskop 11 Juli 2024

Mungkin Esok Lusa Atau Nanti (MENANTI), film drama romantis yang menyajikan pemandangan indah dari Selo dan Istanbul.

Baca Selengkapnya