Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

Kamis, 25 April 2024 16:30 WIB

Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok dalam poster drama Lovely Runner. Dok. Vidio

TEMPO.CO, Jakarta - Nama Byeon Woo Seok semakin melejit setelah perannya di drama Lovely Runner berhasil mencuri hati penggemar. Meski sukses membintangi sejumlah drama hingga layar lebar aktor dari negeri ginseng itu menyebut perjalanan kariernya tidak mudah.

Byeon Wook Seok telah bercita-cita menjadi seorang aktor dan mengikuti kelas teater untuk mewujudkan mimpinya. Dia akhirnya bergabung dengan agensi YG KPLUS sebuah label model di Korea Selatan bersama dengan Nam Joo Hyuk. Ia mengikuti kelas akting melalui agensinya saat dia bekerja sebagai model.

Saat tampil di kanal Youtube Hong Suk Chun, pada 16 April 2024. Byeon Woo Seok membagikan perjuangannya menjadi seorang aktor. Melalui perbincangan tersebut ia mengungkapkan perjalanan kariernya tidak berjalanan mudah. Mengejutkannya, ia mengungkapkan pernah mendapat penolakan saat casting sampai sekitar 100 kali.

“Saya pikir saya tereliminasi sekitar 100 kali, saya terus tersingkir. Saya bahkan bertanya-tanya apakah ini benar untuk terus tersingkir, saya telah tersingkir setiap saat.” kata Byeon Woo Seok.

Ia bahkan kerap mendengar perkataan bahwa aktingnya tidak akan menjadi cukup baik bahkan setelah beberapa tahun, namun ia mengungkapkan setelahnya ia justru berkembang. “Tapi sungguh, seseorang berkata anda tidak akan berhasil dalam empat atau lima tahun, tapi aktingku mulai meningkat setelah itu,” ujarnya.

Advertising
Advertising

Perjuangannya kemudian berbuah manis, aktor ini memuali debutnya sebagai aktor melalui serial “Dear My Friends”. Setelah itu, ia medapatkan peran kecil dalam berbagai drama seperti “Welcome to Waikiki 2” dan “Search WWW”. Setelah ini ia membintangi sejumlah drama populer di antaranya:

1. Lovely Runner

Drama Korea ini menceritakan kisah bintang top yang dilanda kesedihan dan ingin mengakhiri kehidupannya, Ryu Sun Jae yang diperankan oleh aktor Byun Woo Seok. Akan tetapi kisah percintaannya dengan Im Sol diperankan Kim Hye Yoon berhasil menyelamatkan kehidupannya. Drama dengan genre komedi romantasi fantasi ini diperkirakan akan tayang April mendatang tiap Senin dan Selasa.

2. When Flowers Bloom, I Think of the Moon

Byun Woo Seok berperan sebagai Lee Pyo dalam drama berlatar kerajaan ini.Mengutip kdramastars, Lee Pyo adalah putra mahkota yang gila untuk minum-minum. Perbuatan illegal ini ia lakukan dengan diam-diam. Di samping itu, ada Kang Ro Seo (Lee Hye Ri) putri bangsawan yang jatuh miskin dan rela melakukan pekerjaan apapun. Ia diam-diam memperjual belikan minuman keras untuk melunasi utang-utangnya.

Lee Pyo menyimpan rasa pada Ro Seo, akan tetapi ia harus bersaing dengan insepkur kerajaan Nam Young. Drama ini tayang pada 21 Desember 2021.

3. Record Of Youth

Drama menceritakan kisah Won Hae Hyo, Sa Hye Joon, dan Ahn Jung Ha. Masing-masing diperankan oleh Byeon Woo Seok, Park Bo Gum, dan Park So Dam. Ketiganya mengejar impian dan cintanya.

Sa Hye Joon digambarkan dengan karakter yang popular, tampan, dan cerdas. Ia adalah seorang model. Akan tetapi ia bersikeras ingin menjadi aktor, yang belum menemukan kesuksesannya dalam audisi akting.

Won Hae Hyo sebagai teman kecil Sa Hae Joon ingin mengikuti jejaknya sebagai aktor. Lalu ada pula Park So Dam penata rias yang ceria.

Dalam wawancaranya melansir dari soompi, Byeon Woo Seok bilang karakternya mirip dengan Bo Gum, Sa Hye Joon. Melihat karakter Sa Hye Joon, pria itu ujarkan ia seperti melihat diri sendiri.

4. The History of Walking Upright

Drama ini menceritakan tentang Jung Mina (Kang Mi Na) yang menyukai Jong Min (Byen Woo Seok). Mi Na siswi SMA yang berkendara skateboard tiap ke sekolah. Ia miliki kekuatan super tidak terlihat sebanyak dua kali dalam sehari.

5. Live Up to You Name

Drakor ini berkisah tentang dokter di erah Joseon bernama Heo Im. Dalam drama ini Byeon Woo Seok menjadi pemain pendukung sebagai aisten dari Heo Jun.

Drama Saeguk ini bercerita tentang kisah Heo Im seorang ahli akupuntur, yang berkunjung ke rumah rakyat kecil dan bangsawan. Akan tetapi suatu hari dia dituduh berkhianat saat mengobati penyakit raja. Hio Im terbangun di era modern.

NI KADEK TRISNA CINTYA DEWI | ELLYA SYAFRIANI | RADEN PUTRI

Pilihan Editor: 5 Drama Korea yang Dibintangi oleh Ji Sung

Berita terkait

5 Drakor yang Dibintangi Moon Woo Jin, Terbaru The Atypical Family

11 jam lalu

5 Drakor yang Dibintangi Moon Woo Jin, Terbaru The Atypical Family

Moon Woo Jin, bintang muda Korea Selatan yang kerap memainkan karakter muda pemeran pembantu dalam berbagai drakor.

Baca Selengkapnya

Deretan Pengalaman Kang Hoon yang Membuatnya Jadi Member Running Man

16 jam lalu

Deretan Pengalaman Kang Hoon yang Membuatnya Jadi Member Running Man

Kang Hoon menggantikan posisi Jeon So Min dalam Running Man. Pengalaman dan kemampuan aktingnya yang cukup banyak mempengaruhi hal itu.

Baca Selengkapnya

Mengenal Pemeran Film Tarot

1 hari lalu

Mengenal Pemeran Film Tarot

Film Tarot arahan sutradara Spenser Cohen dan Anna Halberg

Baca Selengkapnya

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

2 hari lalu

Uncle Samsik Tayang di Disney+, Simak 5 Hal Drakor Ini

Drakor Uncle Samsik sudah tayang pada 15 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

2 hari lalu

Mengenal Kang Hoon Anggota Sementara Running Man

Kang Hoon berpartisipasi dalam pembuatan Running Man sebagai anggota sementara.

Baca Selengkapnya

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

2 hari lalu

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Uncle Samsik jadi debut drama Song Kang Ho setelah 35 tahun aktif bermain film layar lebar yang meraih banyak penghargaan.

Baca Selengkapnya

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

2 hari lalu

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

Aktris Korea BIBI memenagkan penghargaan Baeksang Arts Awards dengan Kategori artis pendatang baru terbaik melalui perannya dalam film Hopeless. Selain itu aktris yang memulai karier di bidang musik ini juga pernah bermain peran dalam drama The Worst of Evil sebagai anggota geng narkoba.

Baca Selengkapnya

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

2 hari lalu

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

Bintang drakor atau drama Korea hit Kingdom, Joo Ji Hoon telah malang melintang di serial televisi hingga di layar lebar Negeri Ginseng.

Baca Selengkapnya

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

3 hari lalu

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh mengungkapkan antusiasnya membintangi drama bersama Potato Research Institute

Baca Selengkapnya

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

3 hari lalu

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

Drama Korea bergenre sageuk bercerita sejarah atau kerajaan masa lampau. Berikut 7 aktris yang mendapat peran sebagai ratu.

Baca Selengkapnya