Jalani Wajib Militer, V BTS Bagikan Kabar Terbaru Berat Badannya Naik 10 Kilogram

Jumat, 16 Februari 2024 16:52 WIB

V BTS. Foto: Koreaboo.

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar terbaru datang dari V BTS. Ia dilaporkan mengalami kenaikan berat badan lebih dari 10 kg atau 22 pon setelah masuk wajib militer. Pada 14 Februari 2024 waktu setempat, V BTS mengejutkan penggemar dengan kembali ke Weverse, aplikasi khusus bagi para idola menyapa fans global.

Sebagai informasi, anggota grup superidola, BTS ini mendaftar wajib militer pada 11 Desember 2023 melalui Pusat Pelatihan Angkatan Darat Nonsan di Chungnam. Saat ini, dia ditempatkan di Divisi Infanteri ke-2, Unit Ssangyong, di Chuncheon, Provinsi Gangwon, untuk memenuhi wajib militernya. Meski para idol K-Pop tidak terlalu aktif saat wamil, para tentara diperbolehkan menggunakan ponsel mereka dalam waktu yang terbatas. Unggahan baru Kim Taehyung itu pun membuat heboh karena ia menggunakannya untuk berkomunikasi dengan para penggemar.

Kabar Terkini V BTS, Berat Badan Naik 10 Kg

Dalam unggahan tersebut, V membagikan kabar terkininya kepada para penggemar. Secara khusus, member BTS ini menarik perhatian setelah mengungkapkan berat badan barunya, yakni 72,5 kg. "Waktunya untuk check-in. Saat ini berat badan saya mencapai 72,5 kg. Nantikan kabar terbaru lainnya," tulis idola bernama asli Kim Taehyung.

Sebelum mendaftar wamil, V diketahui memiliki tubuh yang ramping dan langsing, dengan berat 62 kg dan tinggi 179 cm. Walau bukan hal yang tidak terduga atau mengejutkan bagi idola pria untuk berbagi berat badan mereka, alasan mengapa V menarik perhatian adalah karena berat badan yang ia raih. Secara khusus, netizen selalu menunjukkan kekhawatiran mereka ketika V mengungkapkan berat badannya. Seperti pada 2022 ketika mereka mengkawatirkan angka 63,4 kg yang ditunjukkan pada timbangan milik idola itu.

Tekad V BTS Tambah Berat Badan Selama Wamil

Sebelum pendaftaran wamil, selama siaran langsung, V membuat para penggemar antusias dengan mengumumkan niatnya untuk meningkatkan berat badannya menjadi 86 kg. Oleh karena itu, dia berusaha meningkatkan kekuatan fisiknya selama wajib militer.

Advertising
Advertising

Model di musik video IU Love Wins All itu juga meyakinkan rekan-rekannya sesama member BTS akan target berat badannya. Ia bertekad untuk mengembangkan fisik agar lebih maskulin. "Aku akan menambah berat badan dan kembali," katanya.

Para penggemar dengan penuh semangat mengantisipasi perubahan penampilan V. Banyak yang berspekulasi bahwa ia mungkin akan melebihi target 80 kg. Hal ini makin meningkatkan pesonanya karena tingginya yang semampai. V BTS akan menyelesaikan wamilnya dan dikabarkan akan kembali pada 10 Juni 2025.

ALLKPOP | KOREABOO

Pilihan Editor: Adegan Mesra Video Musik Love Wins All Viral, IU dan V BTS Punya Nama Baru

Berita terkait

Nasib Yang Siha setelah Hengkang dari Grup K-Pop Noir

1 hari lalu

Nasib Yang Siha setelah Hengkang dari Grup K-Pop Noir

Yang Siha mantan anggota grup K-Pop Noir akan mendaftar wajib militer atau wamil

Baca Selengkapnya

Lee Do Hyun Sebut Nama Lim Ji Yeon di Pidato Baeksang, Netizen Heboh

5 hari lalu

Lee Do Hyun Sebut Nama Lim Ji Yeon di Pidato Baeksang, Netizen Heboh

Pidato pendek yang dibacakan Lee Do Hyun langsung mendapat respons dari banyak pihak yang dinilai menunjukkan bucin ugal-ugalan ke Lim Ji Yeon.

Baca Selengkapnya

BigHit Music Buka Audisi di Jakarta, Kapan Jadwalnya?

5 hari lalu

BigHit Music Buka Audisi di Jakarta, Kapan Jadwalnya?

Label grup BTS, BigHit Music akan mengadakan audisi global untuk menjaring calon peserta pelatihan pria dari 2 Mei sampai 31 Agustus 2024

Baca Selengkapnya

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

8 hari lalu

Pencapaian Lagu Seven Jungkook BTS

Lagu Seven dari Jungkook BTS menduduki peringkat teratas dalam daftar The Hottest Hits Outside the US yang dirilis oleh Billboard, pekan ini

Baca Selengkapnya

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

9 hari lalu

Berperan Sebagai Anggota Boy Band, Nicholas Galitzine Terinpirasi BTS hingga Backstreet Boys

Bagi Nicholas Galitzine tantangan dalam film The Idea of You adalah saat harus tampil di atas panggung

Baca Selengkapnya

Jang Ki Yong Comeback Setelah Wamil, Jadi Ayah dalam The Atypical Family

10 hari lalu

Jang Ki Yong Comeback Setelah Wamil, Jadi Ayah dalam The Atypical Family

Drama terbaru Jang Ki Yong setelah wamil The Atypical Family akan tayang Sabtu-Minggu mulai 4 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

10 hari lalu

Filmografi Gal Gadot Tak Hanya Wonder Woman, Bikin Film Kontroversi Bearing Witness To the October 7th Massacre

Gal Gadot aktor asal Israel yang sukses berkiprah dalam dunia industri hiburan Hollywood. Berikut beberapa filmnya, bukan hanya Wonder Woman.

Baca Selengkapnya

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

12 hari lalu

Album Solo RM BTS, Wajib Militer hingga Lukisan Yun Hyong-keun

RM BTS akan meluncurkan album solo kedua

Baca Selengkapnya

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

13 hari lalu

Muhammad Ali Tolak Wajib Militer untuk Perang Vietnam, Gelar Tinju Dunianya Dicopot

Keputusan petinju Muhammad Ali tolak wajib militer berbuntut panjang. Pada 29 April 1967, gelar tinju kelas berat dunia dan lisensi tinjunya dicopot.

Baca Selengkapnya

Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

20 hari lalu

Murid SMA dan SMK di Ukraina Diminta Ikut Latihan Dasar Wajib Militer

Komite pemuda dan olahraga Ukraina menerbitkan sebuah RUU yang meminta murid SMA dan SMK di penjuru Ukraina mengikuti pelatihan dasar wajib militer.

Baca Selengkapnya