Aktris Cha Chung Hwa, Perjalanan Karier hingga Membintangi Berbagai Drama

Reporter

Yolanda Agne

Editor

Bram Setiawan

Jumat, 13 Oktober 2023 15:31 WIB

Aktris Cha Chung-hwa. ANTARA/Yonhap

TEMPO.CO, Jakarta - Aktris Cha Chung Hwa akan menikah dengan pebisnis pada 27 Oktober 2023, dikutip dari All Kpop. IOK Company agensi Cha Chung Hwa telah mengonfirmasi kabar itu, namun tidak membeberkan identitas calon suami Cha Chung Hwa, karena alasan privasi.

Profil Cha Chung Hwa

Cha Chung Hwa aktris Korea Selatan yang sudah membintangi banyak drama. Dikutip dari Antara, ia mulai aktif dalam bidang akting sejak debutnya pada 2005. Kala itu melalui musikal Backstreet Story. Selama beberapa tahun sebelum akting layar lebar, ia banyak bermain pertunjukkan musikal. Ia mendapat peran pertamanya di layar kaca melalui serial Shopaholic Louis pada 2016. Dalam drama ini ia bermain bersama Seo In Guk, Nam Ji Hyun, dan deretan aktor lainnya.

Advertising
Advertising

Cha Chung Hwa mulai menyukai film, musik, dan acara televisi sejak sekolah menengah atas. Dia merupakan penggemar dari penyanyi kondang sekaligus pendiri JYP Entertainment, Park Jin Young atau JYP.

Pada 2010, karier Chung Hwa mulai menanjak di dunia film dengan memerankan karakter sampingan pada film Harmony. Cha Chung Hwa mulai memerankan karakter serial drama di televisi pada 2016, serial Shopping King Louie. Chung Hwa berkesempatan terlibat di serial lainnya seperti The Ghost Detective (2018), Hotel del Luna (2019), Itaewon Class (2020).

Meskipun telah membintangi drama, namanya baru melejit sejak terlibat dalam drama Mr. Queen bersama Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun pada 2021. Chung Hwa berperan sebagai Dayang Choi yang memiliki kepribadian lucu, tegas, dan memikat. Itu yang membuat penonton menyukai karakternya.

Drama yang dibintangi Cha Chung Hwa

1. Beyond Evil sebagai Lee Geum-Hwa (2021)

2. Mr. Queen sebagai Lady Choi (2020-2021)

3. Eccentric! Chef Moon sebagai Pi Gon-Sook (2020)

4. Itaewon Class sebagai cameo Ibu Hui di episode 3 (2020)

5. Crash Landing on You sebagai Yang Ok (2019-2020)

YOLANDA AGNE | CANTIKA

Pilihan Editor: Ahn Bo Hyun Pertimbangkan Tawaran Main di Drama Terbaru Hash's Shinru

Berita terkait

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

1 jam lalu

Debut Main Drama Lewat Uncle Samsik, Song Kang Ho Merasa Jadi Aktor Baru

Uncle Samsik jadi debut drama Song Kang Ho setelah 35 tahun aktif bermain film layar lebar yang meraih banyak penghargaan.

Baca Selengkapnya

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

2 jam lalu

Memulai Karier Sebagai Penyanyi, Bibi Raih Baeksang Arts Awards Karena Kemampuan Akting

Aktris Korea BIBI memenagkan penghargaan Baeksang Arts Awards dengan Kategori artis pendatang baru terbaik melalui perannya dalam film Hopeless. Selain itu aktris yang memulai karier di bidang musik ini juga pernah bermain peran dalam drama The Worst of Evil sebagai anggota geng narkoba.

Baca Selengkapnya

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

5 jam lalu

Aktor Kawakan Joo Ji Hoon Genap 42 Tahun, Berikut Daftar Drakor dan Filmnya

Bintang drakor atau drama Korea hit Kingdom, Joo Ji Hoon telah malang melintang di serial televisi hingga di layar lebar Negeri Ginseng.

Baca Selengkapnya

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

22 jam lalu

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh Antusias Adu Akting di Potato Research Institute

Lee Sun Bin dan Kang Tae Oh mengungkapkan antusiasnya membintangi drama bersama Potato Research Institute

Baca Selengkapnya

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

1 hari lalu

7 Aktris yang Berperan Sebagai Ratu di Drama Korea Bertema Kerajaan

Drama Korea bergenre sageuk bercerita sejarah atau kerajaan masa lampau. Berikut 7 aktris yang mendapat peran sebagai ratu.

Baca Selengkapnya

Jadi Best Actress di Baeksang Karena Berperan Jadi Dukun, Ini 3 Drakor Romantis yang Diperankan Kim Go Eun

1 hari lalu

Jadi Best Actress di Baeksang Karena Berperan Jadi Dukun, Ini 3 Drakor Romantis yang Diperankan Kim Go Eun

Kim Go Eun memerankan sosok dukun dalam film Exhuma. Lewat perannya tersebut ia berhasil menyabet penghargaan artis terbaik di Baeksang Arts Award. Ini 3 Drama Romance yang pernah diperankan

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Wi Ha Joon hingga Dapat Penghargaan Rising Stsr dari First Brand Award

1 hari lalu

Perjalanan Karier Wi Ha Joon hingga Dapat Penghargaan Rising Stsr dari First Brand Award

Wi Ha Joon memulai karier pada tahun 2014 melalui debut webdrama 'We Don't Talk Anymore'. Setelah itu kariernya terus menanjak

Baca Selengkapnya

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

1 hari lalu

Mengenal 8 Pemeran Drakor The 8 Show

Drakor The 8 Show mengisahkan 8 orang yang terjerat dalam kesulitan finansial dan menerima undangan misterius untuk berpartisipasi dalam permainan

Baca Selengkapnya

Netflix akan Menayangkan Drakor The 8 Show, Ini Sinopsisnya

1 hari lalu

Netflix akan Menayangkan Drakor The 8 Show, Ini Sinopsisnya

Netflix akan meluncurkan serial atau drama Korea (drakor) The 8 Show yang dijadwalkan rilis pada Jumat, 17 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Mengenal Olivia Rodrigo yang Dinobatkan sebagai Songwriter of the Year tahun 2024

1 hari lalu

Mengenal Olivia Rodrigo yang Dinobatkan sebagai Songwriter of the Year tahun 2024

Olivia Rodrigo dan penulis lagu yang menjadi mitranya selama ini Daniel Nigro dinobatkan sebagai Songwriter of the Year tahun 2024

Baca Selengkapnya