Sejarah Lagu Ya Lal Wathan yang Identik dengan PKB dan NU Dinyanyikan Presiden PKS, Ini Lirik dan Artinya

Rabu, 27 September 2023 11:27 WIB

Sekretaris Jenderal Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Aboe Bakar Al-Habsyi (ketiga kiri) dan jajarannya menyambut kedatangan bakal calon presiden Anies Baswedan (tengah) serta bakal calon wakil presiden Muhaimin Iskandar (kedua kiri) dalam Rapat Majelis Syuro PKS di kantor DPP PKS, Pasar Minggu, Jakarta, Jumat 15 September 2023. Rapat tersebut digelar untuk menentukan sikap dukungan PKS terhadap pencalonan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar sebagai pasangan Anies Baswedan dalam Pemilu Presiden 2024. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) pada awalnya akan membentuk koalisi bernama Koalisi Semut Merah dengan Partai Keadilan Sejahtera atau PKS. Namun, wacana koalisi tersebut gagal karena kedua partai bergabung pada koalisi yang berbeda.

Tetapi, PKB melalui Muhaimin Iskandar atau Cak Imin kemudian berpindah haluan dan bergabung ke Koalisi Persatuan untuk Perubahan yang di dalamnya terdapat PKS. Berdasarkan siaran langsung akun YouTube PKSTV, Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyambut dan menerima Cak Imin sebagai bakal cawapres dengan menyanyikan lagu khas PKB dan Nahdlatul Ulama, yakni Ya Lal Wathan.

Lantas, apa itu lagu Yalal Waton dan apa kaitannya dengan PKB?

Dilansir dari Opop.Jatimprov, Ya Lal Wathan merupakan hasil karya KH Abdul Wahab Chasbullah yang merupakan pendiri Nahdlatul Ulama (NU). Lagu itu diciptakan pada 1916.

Ya Lal Wathan dinyanyikan oleh para santri setiap akan memulai belajar. Lagu itu kemudian jadi penyemangat para pemuda Islam untuk mengusir penjajah dari Indonesia.

Advertising
Advertising

Dikutip dari Nu.or.id, Abdul Wahab sendiri menciptakan lagu itu setelah pulang menuntut ilmu di Mekkah pada 1914. Awalnya dia merupakan bagian dari Syarikat Islam yang didirikan Haji Oemar Said Tjokroaminoto.

Lalu pada 1916, KH Wahab Chasbullah mendirikan perguruan Nahdlatul Wathan dan menjabat sebagai Pimpinan Dewan Guru. Dari situ, para santri yang masuk di perguruan Nahdlatul Wathan kerap menyanyikan lagu ciptaan KH Wahab.

Lagu itu sendiri pada mulanya adalah puisi. Sebagaimana dikutip dari Smktiannajiyah.sch.id, puisi itu menjadi lebih pendek pada 1934 jadi 8 baris. Awalnya, lagu itu 12 baris. Proses perubahan puisi jadi lagu itu tidak lepas dari ulama NU KH Maimoen Zubair.

Kepopuleran lagu itu kemudian banyak dinyanyikan oleh santri NU. Itu membuat Khofifah Indar Parawansa mengusulkan lagu itu jadi lagu perjuangan nasional.

Ya Lal Wathan sendiri dikenal dengan Syubbanul Wathan atau pemuda yang cinta tanah air. Lagu itu memiliki lirik yang kurang lebih mengajak untuk cinta tanah air Indonesia. Selain itu, Kiai Wahab juga melahirkan beberapa organisasi lain selain perguruan Nahdlatul Wathan.

Organisasi yang didirikan KH Wahab adalah Tashwirul Akfar pada 1919, terlibat pada organisasi pemuda Indonesische studie club, Syubbanul Wathan, dan kursus Masail Diniyyah. Lagu itu kemudian identik dengan Nahdlatul Ulama serta PKB yang juga memiliki akar NU yang kuat.

Selanjutnya: Berikut lirik lengkap dan arti lagu Ya Lal Wathon

<!--more-->

Lirik dan Arti Ya Lal Wathon

Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon
Hubbul Wathon minal Iman
Wala Takun minal Hirman
Inhadlu Alal Wathon
Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon Ya Lal Wathon
Hubbul Wathon minal Iman
Wala Takun minal Hirman
Inhadlu Alal Wathon

Indonesia Biladi
Anta ‘Unwanul Fakhoma
Kullu May Ya’tika Yauma
Thomihay Yalqo Himama
Kullu May Ya’tika Yauma
Thomihay Yalqo Himama


Pusaka hati wahai tanah airku
Cintamu dalam imanku
Jangan halangkan nasibmu
Bangkitlah hai bangsaku
Pusaka hati wahai tanah airku
Cintamu dalam imanku
Jangan halangkan nasibmu
Bangkitlah hai bangsaku

Indonesia negeriku
Engkau panji martabatku
Siapa datang mengancammu
Kan binasa di bawah durimu
Siapa datang mengancammu
Kan binasa di bawah durimu

ANANDA BINTANG l SDA

Pilihan Editor: Deklarasi Anies-Cak Imin Nyanyikan Indonesia Raya dan Ya Lal Wathon

Berita terkait

Dewan Pakar PKS Depok Berikrar Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada 2024

1 jam lalu

Dewan Pakar PKS Depok Berikrar Menangkan Imam Budi Hartono di Pilkada 2024

Mohammad Idris bersama Dewan Pakar PKS Depok berikrar memenangkan Imam Budi Hartono sebagai Wali Kota di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Kaesang Tak Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Wali Kota Bekasi ke PKB

3 jam lalu

Kaesang Tak Kembalikan Formulir Pendaftaran Calon Wali Kota Bekasi ke PKB

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Kaesang Pangarep, dipastikan batal maju dalam Pemilihan Kepala Daerah Kota Bekasi 2024. Hal itu lantaran hingga kini Kaesang tak kunjung mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan bakal calon wali kota Bekasi ke PKB.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

1 hari lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Ini Permintaan Politikus PKS kepada Kemenhub

1 hari lalu

Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana, Ini Permintaan Politikus PKS kepada Kemenhub

Kemenhub bisa mencabut izin trayek PO yang mengangkut siswa SMK Lingga Kencana Depok jika menemukan adanya pelanggaran.

Baca Selengkapnya

Ragam Respons Anggota Dewan soal Kenaikan Uang Kuliah Tunggal

1 hari lalu

Ragam Respons Anggota Dewan soal Kenaikan Uang Kuliah Tunggal

Sejumlah anggota dewan berikut ini memberikan respons terkait polemik kenaikan Uang Kuliah Tunggal di Sejumlah PTNBH.

Baca Selengkapnya

Diusung Jadi Cagub di Pilkada Jateng, Gus Yusuf: PKB Tidak Bisa Sendiri

1 hari lalu

Diusung Jadi Cagub di Pilkada Jateng, Gus Yusuf: PKB Tidak Bisa Sendiri

Gus Yusuf mengatakan PKB terus berkomunikasi dengan partai-partai lain untuk berkoalisi di Pilkada Jateng.

Baca Selengkapnya

Politikus PKS Soroti Komitmen Konstitusi dalam Mengatasi Masalah Pendidikan

1 hari lalu

Politikus PKS Soroti Komitmen Konstitusi dalam Mengatasi Masalah Pendidikan

Wakil Ketua Fraksi PKS DPR RI Mardani Ali menyoroti peran penting komitmen dan investasi negara dalam mengatasi masalah di sektor pendidikan.

Baca Selengkapnya

Kata Gus Yusuf yang Bakal Diusung PKB Jadi Calon Gubernur pada Pilkada Jateng

1 hari lalu

Kata Gus Yusuf yang Bakal Diusung PKB Jadi Calon Gubernur pada Pilkada Jateng

Gus Yusuf mengatakan PKB terus berkomunikasi dengan partai-partai lain untuk berkoalisi di Pilkada Jateng.

Baca Selengkapnya

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

1 hari lalu

Beda Sikap Soal Peringatan Prabowo agar Oposisi Tak Ganggu Pemerintahannya

Ganjar berharap masyarakat sipil bisa ikut memberikan catatan kritis pada pemerintahan Prabowo nanti.

Baca Selengkapnya

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

2 hari lalu

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

Ratusan karyawan pabrik sepatu Bata kena PHK massal. Apa saja hak pegawai baik tetap maupun kontrak yang kena pemutusan hubungan kerja?

Baca Selengkapnya