Liam Payne Tunda Tur Amerika Selatan Usai Dirawat karena Infeksi Ginjal

Reporter

Tempo.co

Editor

Yunia Pratiwi

Sabtu, 26 Agustus 2023 08:08 WIB

Liam Payne. Instagram

TEMPO.CO, Jakarta - Liam Payne mengumumkan penundaan konser tur Amerika Selatan yang akan dimulai pada September. Mantan anggota One Direction itu harus menjalani perawatan di rumah sakit karena infeksi ginjal.

Liam Payne mengumumkan akan memulai tur setelah menyelesaikan masa tinggal 100 hari di fasilitas rehabilitasi Louisiana untuk mengatasi ketergantungan alkohol. Turnya dijadwalkan dimulai di Lima, Peru, pada 1 September 2023 dan berakhir pada 12 September di Mexico City.

Liam Payne minta maaf

Dalam unggahan di Instagram-nya, Liam menyampaikan permintaan maaf karena harus menunda tur yang sudah direncanakan. "Dengan berat hati saya harus memberi tahu Anda bahwa kami tidak punya pilihan lain selain menunda tur saya yang akan datang ke Amerika Selatan," tulisnya dalam keterangan video Instagram pada 25 Agustus 2023.

Lima menjelaskan bahwa dia harus menjalani perawatan intensif di rumah sakit selama seminggu karena infeksi ginjal yang serius. "Ini adalah sesuatu yang tidak saya harapkan terjadi pada siapa pun, dan perintah dokter adalah saya sekarang perlu istirahat dan memulihkan diri," jelasnya.

Pria berusia 29 itu juga mengungkapkan bahwa dia sudah bersemangat untuk tampi di depan penggemarnya. Dia mengupayakan penggemar yang sudah membeli tiket bisa mendapatkan kompensasi karena konsernya ditunda.

Advertising
Advertising

"Kami sedang berupaya untuk menjadwalkan ulang tur secepat mungkin, tapi untuk saat ini kami akan mengembalikan dana tiketnya, jadi harap nantikan pembaruan dari tempat pembelian Anda. Terima kasih seperti biasa atas cinta dan dukungannya, dan nantikan kedatangan Anda segera," ujarnya.

Liam Payne sudah merasa tidak sehat sejak latihan

Sementara itu, dalam unggahan videonya, Liam menjelaskan bahwa dia telah mulai latihan untuk tur. Namun dia merasa tidak sehat sehingga dia mencari pertolongan medis. "Orang-orang terbaik di sekitar saya mencoba membantu saya pulih saat kita berbicara, tetapi ya, kami harus menjadwal ulang semuanya," ujarnya.

Dia juga berharap bisa segera bertemu dengan penggemarnya. "Mudah-mudahan kami bisa menampilkan pertunjukan yang lebih besar dan lebih baik lagi. Terima kasih dan maaf," tambahnya.

EONLINE | PEOPLE

Pilihan editor: Jadi Tamu di Program Talkshow Liam Payne, Marion Jola Bangga Wakili Indonesia

Berita terkait

Pria Penerima Ginjal Babi Pertama di Dunia Akhirnya Meninggal

1 hari lalu

Pria Penerima Ginjal Babi Pertama di Dunia Akhirnya Meninggal

Seorang pria penerima transplantasi ginjal babi pertama di dunia meninggal setelah dua bulan operasi pencangkokan. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Fancon Tour di Jakarta, Lucas Mengaku Suka Piscok dan Ayam Cabai Hijau

3 hari lalu

Fancon Tour di Jakarta, Lucas Mengaku Suka Piscok dan Ayam Cabai Hijau

Meskipun sempat salah menyebutkan namanya, para penggemar akhirnya berhasil menebak apa yang Lucas maksud.

Baca Selengkapnya

Austria - Indonesia Gelar Konser Orkestra di 3 Negara, Rayakan 70 Tahun Persahabatan

6 hari lalu

Austria - Indonesia Gelar Konser Orkestra di 3 Negara, Rayakan 70 Tahun Persahabatan

Austria dan Indonesia merayakan 70 tahun hubungan diplomatik dengan menggelar serangkaian konser orkestra di tiga negara.

Baca Selengkapnya

Banyak Aktivitas di Dalam Ruangan, Tetap Cukupi Minum Air Putih

6 hari lalu

Banyak Aktivitas di Dalam Ruangan, Tetap Cukupi Minum Air Putih

Dokter menekankan perlunya tetap minum air putih meski beraktivitas di dalam ruangan karena tubuh selalu mengeluarkan cairan.

Baca Selengkapnya

Winter Concert, Konser di Atas Salju Pertama di Indonesia, Dino Hamid Ungkap Tantangannya

6 hari lalu

Winter Concert, Konser di Atas Salju Pertama di Indonesia, Dino Hamid Ungkap Tantangannya

Mengusung ide baru menjadikan proses persiapan Winter Concert sebuah tantangan tersendiri untuk Dino Hamid dan tim.

Baca Selengkapnya

Awas, Duduk Terlalu Lama Bisa Sebabkan Batu Ginjal

7 hari lalu

Awas, Duduk Terlalu Lama Bisa Sebabkan Batu Ginjal

Duduk terlalu lama bisa jadi salah satu penyebab batu ginjal karena orang jadi malas buang air kecil sehingga jarang minum.

Baca Selengkapnya

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

8 hari lalu

Pecahkan Rekor, Penonton Konser Madonna di Brasil Mencapai 1,6 Juta Orang

Madonna sukses menggelar konser penutup dari The Celebration Tour di Pantai Copacabana, Brasil, secara gratis dan terbuka untuk umum.

Baca Selengkapnya

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

8 hari lalu

Penggemar Rasakan Emosi di Lagu Diana Krall

Penggemar Diana Krall kagum dengan penampilan penyanyi Kanada itu di konser Solo bertajuk Diana Krall Live in Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

14 hari lalu

Alasan Penderita Asam Urat Wajib Hindari Ikan Tongkol

Bagi penderita asam urat harus menghindari makanan laut, seperti ikan tongkol. Lantas, mengapa demikian?

Baca Selengkapnya

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

18 hari lalu

Mengenal Jooyoung, Penyanyi Korea yang Akan Konser di Jakarta

Penyanyi Korea Selatan Jooyoung merilis jadwal tur konser Asia perdananya yang akan berlangsung pada Mei-Juni 2024

Baca Selengkapnya