Pangeran Lesung Pipi Kim Seon Ho Ulang Tahun ke-37 Donasi 100 Juta Won ke Palang Merah Korea Selatan

Selasa, 9 Mei 2023 07:50 WIB

Kim Seon Ho. Foto: Instagram/@mecimapro

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Kim Seon Ho merayakan ulang tahunnya yang ke-37 tahun dengan berdonasi ke Palang Merah Korea sebanyak 100 juta won. Dilansir allkpop.com, donasi ini akan diberikan untuk pengembangan kemandirian kaum muda.

Dilansir famousbirthdays.com, nama Kim Seon Ho di dunia hiburan Korea Selatan sudah tidak asing lagi. Namanya mencuri perhatian publik setelah membintangi drama korea berjudul Start-Up (2020) sebagai Han Ji Pyung. Dalam drama ini, Kim Seon Ho juga beradu akting dengan tokoh papan atas lainnya, seperti Nam Joo Hyuk, Suzy, dan Kang Han-Na.

Kim Seon Ho menempuh pendidikan di Seoul Institute of The Arts. Pria kelahiran Korea Selatan, 8 Mei 1986 ini memulai karir aktingnya dengan bermain di teater. Pada 2017, Kim Seon Ho memulai debutnya dengan membintangi serial televisi atau drakor Good Manager. Setelah itu, Kim Seon Ho membintangimsejumlah judul drama telah dimainkannya, seperti Catch the Ghost (2019), Welcome to Waikiki 2 (2019), 100 Days My Prince (2018), dan Two Cops (2017).

Salah satu fakta unik dari Kim Seon Ho adalah julukannya sebagai ‘Pangeran Lesung Pipi; atau ‘Dimple Prince’. Hal ini karena Kim Seon Ho memiliki lesung pipi yang tidak sedikit membuat penggemarnya salah fokus. Mengenai lesung pipi miliknya, Kim Seon Ho pernah menceritakannya dalam dalam wawancara acara Netflix berjudul ‘The Swoon’. Melansir imdb.com, Kim Seon Ho menyatakan bahwa dirinya harus berterima kasih kepada Bibinya yang telah mewariskan lesung pipi kepada dirinya.

Dilansir asianwiki.com, selama kariernya sebagai aktor, sejumlah penghargaan pun telah diraihnya. Kim Seon Ho berhasil mendapatkan penghargaan sebagai ‘Best New Actor’ dan ‘Excellent Actor (Monday & Tuesday Drama) dalam MBC Drama Awards 2017 atas perannya di drama Two Cops. Pada 2021, Kim Seon Ho juga memenangkan penghargaan sebagai Most Popular Actor dalam ajang BaekSang Arts Awards yang ke-57.

Advertising
Advertising

Pilihan Editor: Kim Seon Ho Sapa Penggemar Indonesia: Ayo Kita Bertemu Bulan Juni

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

12 jam lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Anthony Sinisuka Ginting Bawa Indonesia Unggul 1-0 atas Korea Selatan

Anthony Sinisuka Ginting sukses menyudahi perlawanan sengit tunggal putra Korea Selatan Jeon Heyok Jin pada babak perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Pembaca Nominasi Baeksang Arts Awards 2024: Song Hye Kyo hingga Lee Junho

14 jam lalu

Pembaca Nominasi Baeksang Arts Awards 2024: Song Hye Kyo hingga Lee Junho

Deretan bintang Korea Selatan ternama yang akan menjadi pembaca nominasi dan pemenang Baeksang Arts Awards 2024.

Baca Selengkapnya

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

14 jam lalu

Badan Mata-mata Seoul Tuding Korea Utara Rencanakan Serangan terhadap Kedutaan Besar

Badan mata-mata Korea Selatan menuding Korea Utara sedang merencanakan serangan "teroris" yang menargetkan pejabat dan warga Seoul di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

19 jam lalu

Jung Jinwoon, Aktor dan Idola Grup 2AM yang Tengah Berbahagia

Jung Jinwoon adalah aktor sekaligus idola dari grup K-pop 2AM. Ia telah sukses bersama grupnya maupun bersolo karier.

Baca Selengkapnya

Pemeran Drakor The Midnight Romance in Hagwon

19 jam lalu

Pemeran Drakor The Midnight Romance in Hagwon

Drakor The Midnight Romance in Hagwon akan menggantikan Queen of Tears di tvN

Baca Selengkapnya

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

1 hari lalu

Korea Selatan Tingkatkan Peringatan Terorisme di Kantor Diplomatiknya di Lima Negara

Kementerian Luar Negeri Korea Selatan meningkatkan level kewaspadaan terorisme di kantor diplomatiknya di lima negara.

Baca Selengkapnya

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

1 hari lalu

Sejarah dan Arti Elemen-elemen dalam Bendera Korea Selatan

Bendera Korea Selatan memuat arti tanah (latar putih), rakyat (lingkaran merah dan biru), dan pemerintah (empat rangkaian garis atau trigram hitam).

Baca Selengkapnya

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

1 hari lalu

Resmi Perpanjang Kontrak di Red Sparks, Berapa Gaji Megawati Hangestri?

Dalam kontrak barunya di Red Sparks, Megawati Hangestri bakal mendapat kenaikan gaji menjadi US$ 150 ribu per musim.

Baca Selengkapnya

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

2 hari lalu

Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Kenya Menewaskan 181 Orang

Banjir bandang ini telah berdampak pada negara tetangga Kenya yakni Burundi dan Tanzania

Baca Selengkapnya

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

2 hari lalu

Bloodhounds Direncanakan akan Berlanjut Musim Kedua

Bloodhounds bercerita tentang Kim Gun Woo (Woo Do Hwan), petinju berbakat yang terjebak dalam utang rentenir yang berbahaya

Baca Selengkapnya