Janji Carlo Saba ke Yovie Widianto: Tak Ada Band yang akan Samai Romantisnya Kahitna

Reporter

Tempo.co

Kamis, 20 April 2023 04:58 WIB

Carlo Saba. Foto: Instagram.

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar vokalis sekaligus pendiri Kahitna, Carlo Saba meninggal pada Rabu, 19 April 2023 membuat terpukul Yovie Widianto, sahabatnya. Komposer dan pendiri Kahitna bersama Carlo dan Hedi Yunus itu mengenang kepergian Carlo. Yovie dan Carlo adalah teman satu sekolah saat SMA di Bandung.

Yovie mengunggah foto Carlo di halaman Instagramnya pada Rabu tengah malam, 19 April 2023. Ia mengurai memori indahnya bersama pria yang meninggal dalam usia 54 tahun itu.

Janji Carlo Saba Tidak Ada Band yang Menyamai Keromantisan Kahitna

"Sahabatku… aku selalu ingat kata-katamu , saat kita masih SMA, 'Yov, band kita akan jadi band lagu cinta yang enggak pernah ada yang bisa menyamainya', aku jawab, 'Iya Carlo, kita banyakkan ya… kemana-mana rame-rame makan nasi bungkus bareng-bareng', Carlo balas, 'Iya bagi-bagi rezekinya banyak doanya Yov!'" tulis Yovie mengingat percakapan mereka sekitar 36 tahun lalu itu.

Percakapan saat merintis Kahitna itu selalu menjadi penyemangat mereka untuk tidak menyerah. Ia amat dekat dengan pria berdarah Nusa Tenggara Timur itu. "Carlo adalah sahabatku yang bersuara elegan , khas dan menjadi saksi hits-hits pertama Kahitna , sangat baik hatinya, cinta pada groupnya luar biasa…. damai di atas sana..sahabatku , kamu seseorang yang tak tergantikan di hatiku , begitu juga di hati Soulmate Kahitna" tulisnya.

Selain di Kahitna, Carlo juga memiliki grup vokal pria, Saba, bersama adik-adiknya, Marthin Saba, Denny Saba dan Ivan Saba. FOTO/Instagram/carlo_saba

Advertising
Advertising

Di Instagram Storynya, Yovie kembali mengunggah foto Carlo. Di bawahnya, ia menuliskan perasaannya. "Kehilangan sahabat terbaik #carlosaba #restinlove."

Hedi Yunus Bertolak ke Jakarta Lepas Carlo Saba

Hedi Yunus mengunggah di Instagram Storynya, untuk memperlihatkan tengah berada dalam perjalanan ke Jakarta dari Bandung untuk melepas sahabatnya itu. Ia mengunggah video tengah berada dalam mobil yang membawanya ke Jakarta dengan memutarkan lagu Kahitna, "Sampai Nanti." , "Sampai nanti tak terbatas inginku, harap ini takdirku, tuk selalu denganmu...," suara dia dan Carlo bersahutan di bagian itu.

Hedi juga mengunggah foto setelah berada di dalam Rumah Sakit Mayapada, saat jenazah Carlo Saba masih terbaring di kamar perawatan. Terlihat di foto, jam menunjukkan pukul 01.56.

Manajemen Kahitna mengunggah foto vokalisnya, dua jam lalu. Foto pertama Carlo yang terlihat gagah dengan setelan jasnya. Slide kedua adalah pengumuman resmi kematian Carlo.

Jenazah Carlo Saba Disemayamkan di Rumah Duka Sentosa

"Telah berpulang ke rumah Bapa. Carlo Saba 5/1/1969 - 10/4/2023 (54 tahun) pada hari Rabu, 19 April 2023 pkl 21.41 di RS Mayapada, Lebak Bulus. Disemayamkan di Rumah Duka Sentosa Jl. Abdul Rahman Saleh No. 24, Senen, Jakarta Pusat," demikian tulisan di slide berikutnya itu. Di bawahnya diterangkan, informasi mengenai lokasi dan prosesi pemakaman akan segera dikabarkan.

Pada keterangan unggahan, Kahitna menulis kalimat pendek untuk melepas kepergian sang vokalis. "Selamat jalan #CarloSaba."

Pilihan Editor: Carlo Saba, Vokalis dan Pendiri Kahitna Meninggal, Hedi Yunus - Mario Ginanjar Ungkap Duka

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Setahun Kepergian Carlo Saba, Kahitna Remake Lagu Favoritnya: Sejauh Dua Benua

11 hari lalu

Setahun Kepergian Carlo Saba, Kahitna Remake Lagu Favoritnya: Sejauh Dua Benua

Kahitna merilis ulang lagu Sejauh Dua Benua dengan versi berbeda dari sebelumnya, spesial untuk kenang 1 tahun kepergian Carlo Saba.

Baca Selengkapnya

Kahitna dan Musisi Anggota FESMI Resmi Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

59 hari lalu

Kahitna dan Musisi Anggota FESMI Resmi Jadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan

Kahitna, Yovie & Nuno, HiVi, dan musisi anggota Federasi Serikat Musisi Indonesia (FESMI) resmi menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Baca Selengkapnya

Warga Antusias dan Senang Acara Taun Baruan di Depok Open Space

1 Januari 2024

Warga Antusias dan Senang Acara Taun Baruan di Depok Open Space

Sebagian warga Depok merayakan malam Tahun Baru 2024 di Depok Open Space gelaran pemkot. Sampaikan juga beberapa catatan.

Baca Selengkapnya

Kaleidoskop 2023, Deretan Pesohor Tanah Air yang Meninggal di 2023, Terbaru Chef Haryo

21 Desember 2023

Kaleidoskop 2023, Deretan Pesohor Tanah Air yang Meninggal di 2023, Terbaru Chef Haryo

Kaleidoskop 2023 ini menyorot kabar duka tentang 20 pesohor Tanah Air yang meninggal di sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Penyanyi Papan Atas Ramaikan Infinite Live IIMS 2024, Artis Luar Negeri Belum Diundang

15 Desember 2023

Penyanyi Papan Atas Ramaikan Infinite Live IIMS 2024, Artis Luar Negeri Belum Diundang

Penyanyi papan atas seperti Ari Lasso serta grub band seperti Kahitna dan Dewa 19 akan meramaikan Infinte Live IIMS 2024.

Baca Selengkapnya

Apresiasi Candra Darusman, Yovie Widianto, Yura Yunita, dan Marcell Siahaan Gelar Konser Jejak

27 September 2023

Apresiasi Candra Darusman, Yovie Widianto, Yura Yunita, dan Marcell Siahaan Gelar Konser Jejak

Konser Jejak Candra Darusman ini akan digelar dengan menghadirkan musisi lintas genre dan generasi pada 13 Oktober 2023 di Ciputra Artpreneur.

Baca Selengkapnya

Momen Jokowi Ikut Nyanyikan Lagu Kahitna dan Sapa Warga di Upacara HUT RI Ke-78

17 Agustus 2023

Momen Jokowi Ikut Nyanyikan Lagu Kahitna dan Sapa Warga di Upacara HUT RI Ke-78

Presiden Jokowi tampak ikut menyanyikan lagu yang dibawakan grup band Kahitna sebelum upacara penurunan bendera digelar di Istana Merdeka.

Baca Selengkapnya

Sejarah Band KOTAK yang Kini Sedang Ribut Soal Royalti dengan Eks Drummer, Posan Tobing

29 Juli 2023

Sejarah Band KOTAK yang Kini Sedang Ribut Soal Royalti dengan Eks Drummer, Posan Tobing

KOTAK terbentuk berawal dari sebuah acara pencarian bakat bernama The Dream Band yang dilakukan pada 2004 silam

Baca Selengkapnya

Kahitna Nyanyi Lagu Favorit Carlo Saba di We The Fest 2023

22 Juli 2023

Kahitna Nyanyi Lagu Favorit Carlo Saba di We The Fest 2023

Kahitna sengaja membawakan lagu favorit mendiang Carlo Saba di panggung We The Fest 2023 hari pertama.

Baca Selengkapnya

Kolaborasi Yovie Widianto, Mario Ginanjar, hingga Teddy Adhitya di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023

4 Juni 2023

Kolaborasi Yovie Widianto, Mario Ginanjar, hingga Teddy Adhitya di Panggung BNI Java Jazz Festival 2023

Yovie Widianto, Mario Ginanjar dan Teddy Adhitya berkolaborasi di panggung BNI Java Jazz Festival 2023. Ada lagu kenangan untuk Carlo Saba.

Baca Selengkapnya