Mengenal Jackie Chan, Aktor Kawakan yang Membintangi Film Baru Ride On

Jumat, 7 April 2023 13:04 WIB

Aktor Jackie Chan berbicara kepada media setelah ikut ambil bagian Relay Obor di bagian Badaling Tembok Besar di distrik Yanqing, Beijing, Cina, 3 Februari 2022. Estafet obor Olimpiade Beijing 2022 memasuki hari kedua pada hari Kamis, 3 Februari di atas Tembok Besar, Cina. Aktor Jackie Chan dan sejumlah peraih medali Olimpiade saling bergantian membawa api obor di sepanjang rute estafet selama tiga hari berturut-turut. REUTERS/Ryan Woo

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Jackie Chan berakting dalam film Ride On yang dirilis pada Jumat, 7 April 2023. Jackie Chan aktor, sutradara, dan produser film asal Hong Kong yang terkenal di seluruh dunia. Mengutip IMDb, dia lahir Victoria Peak, Hong Kong, pada 7 April 1954. Keluarganya pindah ke Canberra, Australia, ketika Jackiee Chan berusia enam tahun. Tapi, saat usia tujuh tahun, Jackie Chan kembali ke Hong Kong untuk mengikuti sekolah asrama ketat, China Drama Academy.

Dari usia 7 tahun hingga 17 tahun, Chan belajar akrobat, menyanyi, seni bela diri, dan pantomim sampai mahir. Dia menjadi anggota Seven Little Fortunes Biao Yuen, kelompok pemain profesional yang memberinya peran kecil sebagai aktor cilik. Ia juga sebagai pemeran pengganti.

Perjalanan karier Jackie Chan

Advertising
Advertising

Mengutip Britannica, pada awal 1970-an, Chan memulai karier filmnya. Ia muncul dalam peran kecil di dua film yang dibintangi superstar seni bela diri Bruce Lee. Dia muncul di film Jing wu men (1972) atau Fist of Fury, dan Enter the Dragon (1973).

Tak lama setelah Bruce Lee meninggal, Chan sering berperan dalam film-film yang dekat dengan sepeninggal aktor bela diri kungfu itu, seperti tema fist, fury, atau dragon. Setelah kesuksesannya di Hong Kong, Chan pindah ke Amerika Serikat dan membintangi beberapa film Hollywood, termasuk Rush Hour, Shanghai Noon, dan Kung Fu Panda.

Pada 1990-an, film-film Chan menembus pasar Amerika. Dia menerima Lifetime Achievement Award dari MTV pada 1995. Tahun berikutnya, Rumble in the Bronx dirilis di Amerika Serikat, bersama dengan beberapa judul klasik Hong Kong lainnya

Karier Chan terus menanjak di Hollywood dan bioskop Hong Kong. Di Amerika Serikat dia muncul dalam film Shanghai Noon (2000), The Tuxedo (2002), The Forbidden Kingdom (2008), dan The Spy Next (2010). Chan membintangi pembuatan ulang drama aksi tahun 1984, The Karate Kid (2010), kemudian The Foreigner (2017).

Dia mengisi suara dalam film animasi Kung Fu Panda (2008) dan sekuelnya pada 2011 dan 2016, The Nut Job 2: Nutty by Nature (2017), dan The LEGO Ninjago Movie (2017). Dia juga bermain di film berbahasa Mandarin termasuk Xin Jing Cha Gu Shi (2004), Bo bui gai wak (2006), Xinhai Geming (2011), Shen tan Pu Songling (2019), Vanguard (2020).

Pada 2016 Chan menjadi aktor Cina pertama yang menerima Academy Award kehormatan, yang mengakui karier internasional yang khas. Ia juga mendirikan Jackie Chan Charitable pada 1988. Yayasan yang menawarkan beasiswa kepada pemuda Hong Kong. Dia juga dianggap sebagai salah satu tokoh paling terkenal dan dihormati di industri film Hong Kong dan internasional.

Pilihan Editor: Kisah Serial Anime Dragon Ball yang Terinspirasi Film Jackie Chan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

1 hari lalu

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

Aktor Korea Selatan, Park Sung Hoon membuat para penonton Queen of Tears terbawa suasana kesal

Baca Selengkapnya

Dies Natalis ke-3 Politeknik Tempo, Program Studi Produksi Media Gelar Bedah Film

2 hari lalu

Dies Natalis ke-3 Politeknik Tempo, Program Studi Produksi Media Gelar Bedah Film

Dalam acara ini, ditayangkan film karya mahasiswa Politeknik Tempo yang berjudul Kala: Rahasia Fana.

Baca Selengkapnya

Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

4 hari lalu

Rio Reifan Kembali Ditangkap atas Kasus Narkoba, Polisi Sita Sabu, Ekstasi hingga Obat Keras

Polres Metro Jakarta Barat menangkap aktor Rio Reifan dalam kasus penyalagunaan narkotika di kediamannya di Jakarta Barat pada Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

6 hari lalu

Kang Dong Won Membintangi Film The Plot, Simak Sinopsisnya

The Plot yang dibintangi Kang Dong Won dijadwalkan tayang perdana di bioskop Korea Selatan pada 29 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

6 hari lalu

Ryan Gosling Menyebut Keluarganya Sebagai Bintang Utara, Apa Artinya?

Aktor Ryan Gosling, pemeran dalam film The Fall Guy (2024) dan Barbie (2023) menjuluki Eva Mendes dan putrinya sebagai bintang utara

Baca Selengkapnya

Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

7 hari lalu

Cerita Byeon Woo Seok Pernah Ditolak Casting 100 Kali Sebelum Sukses Jadi Aktor

Bagaimana Byeon Woo Seok jatuh bangun membangun kariernya di dunia seni peran?

Baca Selengkapnya

Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

8 hari lalu

Apa Itu Deepfake? Mengenali Kecenderungan Bahayanya

Deepfake video palsu yang dibuat menggunakan perangkat lunak digital

Baca Selengkapnya

5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

13 hari lalu

5 Fakta Film City Hunter yang Tayang 25 April, Pernah Dibintangi Jackie Chan 31 Tahun Lalu

Manga City Hunter beberapa kali diadaptasi. Pada 1993, manga itu diadaptasi ke layar lebar dengan dibintangi Jackie Chan.

Baca Selengkapnya

Byun Yo Han Pemeran Pavane For a Dead Princess, Film Adaptasi Novel

21 hari lalu

Byun Yo Han Pemeran Pavane For a Dead Princess, Film Adaptasi Novel

Aktor Byun Yo Han akan membintangi film Pavane for a Dead Princess yang diadaptasi dari novel karya Park Min Gyu

Baca Selengkapnya

Genap Berusia 70 Tahun, Jackie Chan Minta Fans Tak Khawatirkan Penampilan Barunya

22 hari lalu

Genap Berusia 70 Tahun, Jackie Chan Minta Fans Tak Khawatirkan Penampilan Barunya

Jackie Chan minta fans untuk tidak khawatir tentang foto terbaru dirinya yang tampil dengan rambut dan janggut berwarna putih.

Baca Selengkapnya