Band Gigi Ajak Bernostalgia ke Era 1990-an dalam Konser Free Your Soul Concert

Reporter

Tempo.co

Editor

Mila Novita

Sabtu, 18 Maret 2023 07:00 WIB

Band Gigi menggelar Free Your Soul Concert di Grand Sahid Jaya, Jumat, 17 Maret 2023

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Sheila On 7 dan Dewa, kini giliran band Gigi mengajak penggemarnya bernostalgia ke era 1990-an dan 2000-an. Band yang digawangi vokalis Armand Maulana, gitaris Dewa Budjana, bassist Thomas Ramdhan, dan drummer Hendy ini menggelar konser bertajuk Free Your Soul Concert di Puri Agung Hotel Grand Sahid Jaya Jakarta, Jumat malam, 17 Maret 2023.

Band yang dibentuk pada 1994 ini membuka konser dengan hitsnya “Oo..Oo..Oo” dari album ketiganya, ¾ yang dirilis pada1996. Armand yang naik ke panggung mengenakan kaus putih dan jaket merah itu mengajak penonton berjingkrak sambil bernyanyi. Suasana konser makin panas ketika mereka membawakan lagu “Terbang” dan mengajak penontonnya bernostalgia ke tahun perilisan lagu 1998. Tapi setelah itu, mereka bikin penonton santai sejenak dengan lagu “Damainya Cinta”.

Mewakili bandnya, Armand pun menyapa penonton yang terbagi di area duduk dan berdiri. “Terima kasih banget udah datang di road to 50 years Hotel Sahid, terus road to 30 years Gigi. Alhamdulillah 22 Maret kita 29 tahun, tahun depan insyaallah 30 tahun. Thankyou banget semua Gigi Kita (sebutan untuk fans Gigi) yang mengawal kita selama 29 tahun,” kata Armand di panggung.

Band Gigi menggelar Free Your Soul Concert di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Jumat, 17 Maret 2023

Dewa Budjana pun bernostalgia ke era awal 1990-an, ketika dia belum tergabung dengan Gigi. “Sebelum Gigi terbentuk, saya hidupnya di bawah, Lobby Bar. Tahun 1988 sampai 1990 main di bawah,” kata dia.

Usai sedikit bernostalgia, mereka kembali menyuguhkan hitsnya dari 1990-an dan awal 2000-an, termasuk “My Facebook”, “Andai”, “Hinakah”, “Sedikit Saja”, “Janji”, dan “Nirwana”.

Advertising
Advertising

“Ini lagu-lagu yang sangat jarang banget kita bawain, tapi dulu lagu ini lumayan hits antara Dewa, Gigi, dan Slank,” ujar Armand.

Malam itu bukan hanya Armand yang bernyanyi. Sang drummer Hendi pun ikut unjuk suara dengan membawakan “Cinta yang Tulus”. Lagu ini marupakan kolaborasi antara Gigi dengan mendiang Gito Rollies yang dimuat dalam album religi Gito, Kembali Pada-Nya pada 2007.

Segmen berikutnya, berturut-turut mereka membawakan “Cinta Terakhir”, “Dimanakah Engkau Berada”, “Kembalilah Kasih”, “Perihal Cinta”, dan “Bumi Meringis”.

Ada sedikit cerita yang diungkapkan Armand tentang lagi terakhir yang sangat melankolis, dibawakan dengan penuh penghayatan di atas panggung. Menurut Armand, lagu ini dibuat saat para personel awal mereka, Thimas, Ronald, dan Baron (gitaris) keluar. Jadi, hanya Armand dan Budjana yang menggarapnya di Amerika Serikat. Budjana sampai harus menggadaikan rumah untuk modal mengerjakan lagu tersebut.

Lagu ini bercerita tentang kondisi hutan Indonesia saat itu yang banyak terbakar. “Saat itu Indonesia mengekspor bukan barang yang keren, tapi asap, ke Singapura dan Malaysia. Mudah-mudahan Indonesia nggak lagi mengekspor asap karena kebakaran hutan,” Armand bercerita.

Handi sempat bermain drum solo yang disambut meriah oleh tepuk tangan penonton, sebelum Armand melanjutkan deretan lagu religi. Ada beberapa lagu religi Gigi yang popular di tahun 2000-an, baik ciptaan band ini sendiri maupun remake dari lagu lawas.

Di antara lagu religi yang disuguhkan malam itu adalah “Ada Anak Bertanya pada Bapaknya” dan “Lailatul Qodar” yang awalnya dipopulerkan Bimbo, “Amnesia”, “Akhirnya”, Pintu Sorga”, dan lagu remake dari Nasida Ria “Perdamaian”.

Armand bercerita bahwa pada awal lagu-lagu religi itu di-remake, muncul kontroversi karena dibawakan dengan musik yang cukup keras. “Akhirnya diterima dan musik religi Indonesia saat itu ramai kembali,” kata dia.

Di segmen terakhir, Gigi membawakan empat lagu yakni dimulai dari yang romantis “11 Januari”, “Jomblo”, “Ya Ya Ya”, hingga lagu yang dibawakan secara energik “Nakal”.

“Nakal” mestinya menjadi penutup konser. Tapi ketika seluruh personel turun panggung, penonton berteriak meminta satu lagu lagi yang akhirnya dipenuhi. Gigi pun kembali ke panggung membawakan lagu “Kuingin” dari album pertama mereka, Angan.

Gigi membawakan 29 lagu dalam dua jam manggung. Konser Gigi Free Your Soul Concert dihadiri sekitar 2.000 penonton yang dibagi di kelas Silver (Standing) dengan tiket seharga Rp 500.000, Diamond Rp750.000, dan Diamond+ seharga Rp1 juta.

Setelah konser ini, band Gigi akan menggelar tur The Best of GIGI- Road to 30th Anniversary di lima kota, yakni Malang, Yogyakarta, Surabaya, Jakarta, dan Bandung mulai Mei 2023.

Pilihan Editor: Band Gigi Pernah Cover Lagu Perdamaian dari Nasida Ria, Begini Liriknya

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

1 hari lalu

Tips agar Gigi Putih bak Mutiara dari Pakar Kesehatan Mulut

Menjaga gigi putih dan bersinar adalah tantangan karena berbagai faktor bisa membuat warnanya berubah. Berikut tujuh tips dari dokter gigi.

Baca Selengkapnya

Cerita Nahas Armand Maulana Tertipu Tiket Nonton Konser Hans Zimmer di London

11 hari lalu

Cerita Nahas Armand Maulana Tertipu Tiket Nonton Konser Hans Zimmer di London

Armand Maulana sempat mengalami pengalaman apes ketika membeli tiket menonton konser Hans Zimmer di London.

Baca Selengkapnya

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

18 hari lalu

6 Masalah di Mulut yang Tak Boleh Diabaikan, Bisa Jadi Gejala Kanker

Masalah di mulut bisa jadi merupakan tanda kondisi yang lebih serius. Pakar menyebut kanker mulut salah satunya.

Baca Selengkapnya

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

27 hari lalu

Siwak: Kandungan, Manfaat, dan Asal-usul Penggunaannya

Sebagian besar masyarakat dunia menggunakan siwak, karena faktor religi, budaya, dan sosial

Baca Selengkapnya

Hilbram Dunar Meninggal, Sempat Peringati 20 Tahun Pernikahan dan Ungkap Cinta Bahagia

28 hari lalu

Hilbram Dunar Meninggal, Sempat Peringati 20 Tahun Pernikahan dan Ungkap Cinta Bahagia

Unggahan terakhir Hilbram Dunar mengungkapkan perasaan cinta dan bangga kepada dua perempuan istimewanya.

Baca Selengkapnya

5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

52 hari lalu

5 Masalah Gigi yang Tak Boleh Diabaikan atau Berujung Fatal

Kesehatan gigi terkait dengan kesehatan secara menyeluruh. Berikut lima masalah gigi dan mulut yang tak boleh diabaikan menurut dokter gigi.

Baca Selengkapnya

Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

29 Januari 2024

Berapa Biaya Cabut Gigi di Puskesmas? Segini Kisarannya

Biaya cabut gigi di Puskesmas bagi peserta JKN atau pemegang KIS adalah gratis. Lantas, berapa biaya cabut gigi di Puskesmas bagi masyarakat umum?

Baca Selengkapnya

Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

28 Januari 2024

Cara Aman Memutihkan Gigi Menurut Dokter, Hindari Produk dengan Kandungan Berikut

Tak semua orang perlu memutihkan gigi. Selain itu, warna gigi tertentu dan noda tak bisa merespons pemutihan dan perlu perawatan berbeda.

Baca Selengkapnya

Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

27 Januari 2024

Mengapa Struktur Gigi Mempengaruhi Kesehatan secara Keseluruhan?

Struktur gigi mempengaruhi kemampuan untuk mengunyah dan mencerna makanan secara efisien.

Baca Selengkapnya

Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

14 Januari 2024

Membersihkan Lidah, Apa Saja Manfaatnya untuk Kesehatan Mulut?

Membersihkan lidah atau tongue scraping bermanfaat untuk kesehatan mulut

Baca Selengkapnya